Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Gustav Heinrich Wiedemann

Gustav Heinrich Wiedemann (1826–1899)

Gustav Heinrich Wiedemann adalah seorang ahli kimia dan fisika berkebangsaan Jerman.[1] Dia lahir pada tanggal 2 Oktober tahun 1826 di Berlin, Jerman dan meninggal tanggal 23 Maret 1899 di Leipzig, Jerman.[1][2] Dia merupakan salah satu anggota dari kelompok fisikawan yang dipandu oleh HG Magnus di Berlin.[1] Dia adalah orang yang pertama kali bergelar profesor untuk kimia fisik di Leipzig.[1] Wiedemann terkenal melalui karya-karyanya tentang elektromagnetismenya, terutama buku yang berisikan teori listrik dalam bukunya Annalen der physik und Chemie.[1]

Keluarganya adalah pedagang.[1] Ayahnya meninggal saat dirinya baru berusia 15 tahun dan meninggalkan ibu serta dua anak lainnya, sehingga dia harus tinggal bersama neneknya.[1] Wiedemann belajar di Köllnische Realgymnasium mulai tahun 1838 sampai 1844, yang mana saat itu direktur sekolahnya adalah seorang fisikawan yang bernama E. F. August.[1] Dia banyak menerima bantuan studi dari pamannya yang berprofesi sebagai mekanik di Berlin, CA Gruel.[1] Kemudian pada tahun 1844 sampai 1847 Wiedemann mempelajari ilmu-ilmu alam di Universitas Berlin.[1]

Referensi

  1. ^ a b c d e f g h i j "Wiedemann, Gustav Heinrich". Encyclopedia Web. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-07. Diakses tanggal 19 Juni 2014. 
  2. ^ "Gustav Heinrich Wiedemann". Worldcat. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-11. Diakses tanggal 20 Juni 2014. 
Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Portal di Ensiklopedia Dunia

Kembali kehalaman sebelumnya