Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Koushun Takami

Kōshun Takami
高見 広春
Lahir高見宏治 (Takami Hiroharu)
10 Januari 1969 (umur 55)
Amagasaki, Hyōgo, Jepang
PekerjaanPenulis dan wartawan
KebangsaanJepang
AlmamaterUniversitas Osaka
Karya terkenalBattle Royale

Kōshun Takami (高見 広春, Takami Kōshun, lahir 10 Januari 1969) adalah penulis dan wartawan Jepang. Ia dikenal atas novelnya tahun 1999 berjudul Battle Royale,[1] yang kemudian diadaptasi ke dalam dua film aksi yang disutradarai oleh Kinji Fukasaku, serta tiga serial manga.

Biografi

Takami lahir dengan nama Hiroharu Takami (高見宏治, Takami Hiroharu) pada tanggal 10 Januari 1969 di Amagasaki, Prefektur Hyōgo, di dekat Osaka, dan tumbuh besar di Prefektur Kagawa, Shikoku. Setelah lulus dari jurusan sastra Universitas Osaka, ia mempelajari seni liberal di Universitas Nihon, namun tidak selesai. Dari tahun 1991 sampai 1996, ia bekerja di perusahaan berita Shikoku Shimbun sebagai reporter.

Battle Royale dirampungkan Takami setelah ia hengkang dari Shikoku Shimbun. Novel ini ditolak mengikuti babak final dalam kompetisi Japan Grand Prix Horror Novel 1997 karena kontennya yang terlalu "gelap". Saat akhirnya diterbitkan pada tahun 1999, novel ini menjadi buku terlaris, dan setahun kemudian diadaptasi menjadi serial manga dan film layar lebar.[2][3][4][5][6][7] Battle Royale adalah novel pertama sekaligus novel satu-satunya yang ditulis oleh Takami.

Referensi

  1. ^ Garger, Ilya. "Royale Terror Diarsipkan 2007-03-05 di Wayback Machine.." TIME. Monday 30 June 2003. Retrieved on 30 July 2010.
  2. ^ King, Stephen (4 August 2005). "Kick-Back Books: Stephen King's summer reading list". Entertainment Weekly. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-02-01. Diakses tanggal 24 March 2012. 
  3. ^ Anime News Network Retrieved on 24 March 2012
  4. ^ Anime News Network Retrieved on 24 March 2012
  5. ^ Battle Royale di Rotten Tomatoes (dalam bahasa Inggris) Retrieved on 24 March 2012.
  6. ^ BBC.co.uk Retrieved on 24 March 2012
  7. ^ Entertainment Weekly.com Retrieved on 24 March 2012
Kembali kehalaman sebelumnya