Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Pimp My Ride

Pimp My Ride
GenreAcara realitas
PembuatBruce Beresford-Redman
Rick Hurvitz
PemeranXzibit (Host)
Westwood (UK Host)
Fat Joe (International Host)
Guest Hosts:
Chamillionaire
Lil Jon
Negara asal Amerika Serikat
Jmlh. musim6
Jmlh. episode73
Produksi
Produser eksekutifBruce Beresford
Redman
Rick Hurvitz
Larry Hochberg
Durasi30 menit
Rilis asli
JaringanAmerika Serikat MTV (2004-2007)
Indonesia MTV Indonesia (2004-2011)
Indonesia Global TV (2004-2011)
Rilis4 Maret 2004 –
24 Mei 2007

Pimp My Ride adalah sebuah acara televisi realitas yang diproduksi oleh MTV. Setiap episode menampilkan mobil yang sudah tua dan dalam kondisi buruk, yang kemudian diperbaiki dan didandani menjadi sangat baik. Versi Amerika Serikat original acara ini dibawakan oleh host rapper Xzibit. Pimp My Ride UK dibawakan oleh DJ Tim Westwood, mengambil lokasi di Britania Raya, kemudian Pimp My Ride International menampilkan mobil-mobil di Eropa daratan, dan dibawakan oleh penyanyi hip hop Fat Joe dan Lil' Jon.

Format acara

Dalam Pimp My Ride original, acara ini memilih pemilik mobil usia muda (18-28 tahun) yang tinggal di daerah Los Angeles atau California selatan. Acara ini diawali dengan partisipan memperlihatkan mobil mereka, dan membujuk MTV untuk mem-"pimp" mobilnya, biasanya dengan diakhiri kalimat "Please MTV, pimp my ride!". Setelah bagian ini, Xzibit datang ke rumah partisipan dan melihat sendiri rupa mobil mereka, berkomentar lucu tentang mobil, kemudian menjanjikan akan mengubah total mobil tersebut.Namun,tak jarang Xzibit atau si partisipan mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas,sehingga disensor.

Xzibit kemudian membawa mobil itu ke toko bodi custom, West Coast Customs pada musim 1-4, dan Galpin Auto Sports pada musim 5. Disana toko menggantikan hampir semua komponen mobil dengan interior dan eksterior baru, yaitu warna cat baru, ban dan velg, aksesori, kursi jok, peralatan elektronik mutakhir, dan lain-lain.

Pada akhir acara, sang partisipan akan dibuat kaget dengan transformasi mobilnya, kemudian ketua toko bodi akan menjelaskan setiap pernak pernik baru pada mobil. Acara ini ditutup dengan partisipan membawa mobil ini pulang dan diperlihatkan kepada teman atau keluarga, kemudian ditutup dengan kalimat terima kasih kepada MTV.

Pranala luar

Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Portal di Ensiklopedia Dunia

Kembali kehalaman sebelumnya