Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Hutan primer

Tegakan Redwood pada hutan primer Muir Woods National Monument, Kalifornia.

Hutan primer (primary forest) adalah hutan yang telah mencapai umur lanjut dan ciri struktural tertentu yang sesuai dengan kematangannya; serta dengan demikian memiliki sifat-sifat ekologis yang unik.[1] Pada umumnya hutan primer berisi pohon-pohon besar berumur panjang, berseling dengan batang-batang pohon mati yang masih tegak, tunggul, serta kayu-kayu rebah. Robohnya kayu-kayu tersebut biasa membentuk celah atau rumpang tegakan, yang memungkinkan masuknya cahaya matahari ke lantai hutan, dan merangsang pertumbuhan vegetasi lapisan bawah. Hutan primer yang minim gangguan manusia biasa disebut hutan perawan.

Hutan semacam ini juga dikenal dengan nama-nama lain dalam bahasa Inggris seperti old-growth forest, ancient forest, virgin forest, primeval forest, frontier forest, atau di Britania Raya, ancient woodland.

Lawan katanya adalah hutan sekunder, yakni hutan-hutan yang merupakan hasil regenerasi (pemulihan) setelah sebelumnya mengalami kerusakan ekologis yang cukup berat; misalnya akibat pembalakan, kebakaran hutan, ataupun bencana alam. Hutan sekunder umumnya secara perlahan-lahan dapat pulih kembali menjadi hutan primer, yang tergantung pada kondisi lingkungannya, akan memakan waktu beberapa ratus hingga beberapa ribu tahun lamanya. Hutan kayu daun-lebar di Amerika Serikat bagian timur dapat pulih kembali menjadi hutan primer dalam satu atau dua generasi tumbuhan, atau antara 150-500 tahun.

Banyak tegakan hutan primer yang terancam kelestariannya oleh sebab kerusakan habitat yang diakibatkan oleh pembalakan atau pembukaan hutan. Kehancuran habitat ini pada gilirannya menurunkan tingkat keanekaragaman hayati, yang memengaruhi bukan saja kelestarian hutan primer itu sendiri, tetapi juga keberadaan spesies-spesies asli yang kehidupannya bergantung pada lingkungan yang disediakan hutan primer.[2][3]

Hutan primer sering kali merupakan rumah bagi spesies-spesies tumbuhan dan hewan yang langka, rentan atau terancam kepunahan, yang menjadikan hutan ini penting secara ekologi. Meski demikian, keanekaragaman hayati di hutan primer bisa lebih tinggi atau lebih rendah jika dibandingkan dengan hutan sekunder, bergantung pada berbagai kondisi lokal, variabel lingkungan setempat, ataupun letak geografisnya. Penebangan hutan primer adalah isu yang penting di banyak bagian dari dunia.

Hutan primer European Beech di Taman Nasional Biogradska Gora, Montenegro.

Definisi

Banyak definisi yang telah dikemukakan mengenai apa itu hutan primer, akan tetapi umumnya dapat digolongkan menurut tiga kategori utama, yakni definisi secara ekologis, sosial dan ekonomi.[4]

Definisi ekologis

Tongass National Forest, Alaska.

Menurut karakteristik hutan

Kebanyakan definisi menggunakan karakteristik tertentu untuk memastikan identitas hutan primer. Umumnya karakter itu mencakup adanya pohon-pohon tua, tunggul atau batang-batang mati yang masih tegak, lapisan-lapisan tajuk (kanopi) hutan yang didominasi oleh pohon-pohon sembulan (emergent), serta akumulasi dari kayu-kayu mati berukuran besar (di antaranya adalah batang-batang rebah).[5][6]

Menurut dinamika tegakan

Dari perspektif dinamika tegakan, hutan primer didefinisikan sebagai tahapan akhir yang mengikuti tahap Pertumbuhan-kembali-lapis-bawah.[7] Ringkasan tahap-tahap dinamika tegakan yang dimaksud adalah sbb.:

  1. Tahap Musnahnya tegakan, yakni adanya kejadian gangguan yang merusak dan memusnahkan hampir semua pohon dalam tegakan hutan.
  2. Tahap Tegakan tumbuh kembali, ialah saat dan proses tumbuhnya pohon-pohon baru untuk membentuk tegakan hutan yang baru.
  3. Tahap Seleksi batang, adalah masa-masa di mana pertumbuhan pohon-pohon yang semakin besar dan rapat mengakibatkan kompetisi yang ketat dalam memperebutkan cahaya. Pohon-pohon yang lambat tumbuh akan mati dan menyediakan ruang bagi yang mampu bertahan. Pohon-pohon yang bertahan akan tumbuh semakin besar, dengan atap tajuk yang semakin rapat dan padat, dan secara drastis menyusutkan jumlah cahaya matahari yang mencapai dasar hutan. Pohon-pohon lapis-bawah kebanyakan akan mati, dan menyisakan hanya jenis-jenis yang sanggup hidup di bawah naungan yang berat (spesies toleran).
  4. Tahap Pertumbuhan kembali lapis-bawah. Sebagian pohon-pohon kemudian akan mati, baik karena penyakit, dirusak angin, atau karena sebab-sebab lain. Tumbangnya pohon-pohon itu akan membentuk celah hutan, yang memungkinkan cahaya –betapapun sedikitnya– dapat mencapai lantai hutan. Maka pohon-pohon di lapis-bawah tajuk hutan, terutama jenis-jenis yang toleran terhadap naungan, akan dapat tumbuh kembali khususnya di sekitar tempat-tempat kena cahaya itu.
  5. Tahap Hutan primer. Pohon-pohon penyusun tajuk utama hutan mulai tua dan semakin banyak yang mati; dengan sendirinya celah hutan yang terbentuk semakin banyak, pada lokasi dan waktu yang berbeda. Pohon-pohon lapis-bawah tumbuh dengan laju yang berbeda, bergantung pada ketersediaan cahaya di lingkungannya; dan yang berada di sekitar celah dapat tumbuh lebih cepat, untuk kemudian menutup celah dengan tajuknya yang meninggi.

Demikianlah, pada hutan primer akan terbentuk semacam kesetimbangan yang dinamis, di mana celah akan selalu terbentuk dan terpulihkan kembali; secara keseluruhan membentuk mosaik pepohonan dari pelbagai umur dan jenis. Walau begitu hutan primer belum tentu selamanya demikian, dan ada tiga kemungkinan lain yang bisa terjadi ke depan: (a) Hutan mengalami bencana yang memusnahkan banyak pohon, sehingga prosesnya kembali ke tahap awal tegakan. (b) Hutan memengaruhi dan membentuk lingkungan baru, yang tak sesuai lagi bagi pertumbuhan anakan pohon yang saat ini ada. Pohon-pohon tua akan punah dan pohon-pohon lebih kecil akan membentuk hutan tiang. (c) Pohon-pohon lapis-bawah yang menggantikan, berasal dari jenis yang berbeda dengan jenis pembentuk kanopi semula. Dalam kondisi ini akan terjadi kembali tahap Seleksi batang, tetapi melibatkan spesies-spesies yang berbeda dengan sebelumnya.

Tahap hutan primer ini dapat bertahan selama ratusan bahkan ribuan tahun; akan tetapi ini bergantung pada komposisi jenis pohon dan iklim wilayah setempat. Kebakaran hutan alami yang kerap terjadi, umpamanya, tidak memungkinkan hutan boreal (hutan kutub) dapat tumbuh setua hutan-hutan di jajaran pantai Pasifik di Amerika utara.

Perlu diperhatikan bahwa meski terjadi pergeseran komunitas pepohonan dalam tegakan, hutan itu tidak selalu dapat mencapai tahapan hutan primer. Beberapa spesies pohon memiliki tajuk yang relatif terbuka, yang memungkinkan pohon-pohon toleran tumbuh sempurna di bawah kanopi sebelum tercapainya tahap Pertumbuhan kembali lapis-bawah. Pohon-pohon yang biasanya di lapis bawah itu pun bisa jadi mendesak dan menyingkirkan pohon kanopi atas pada tahapan Seleksi batang; maka spesies pohon yang dominan akan berubah, tetapi tegakan itu akan tetap berada pada tahap Seleksi batang.

Menurut umur tegakan

Umur tegakan hutan juga dapat dijadikan sebagai ukuran untuk menggolongkan ke dalam hutan primer.[8] Untuk masing-masing wilayah geografis, ada semacam perkiraan waktu rata-rata yang diperlukan oleh hutan yang rusak untuk pulih kembali mencapai tahap hutan primer. Metode ini praktis dan berguna, karena dapat secara cepat dan objektif menetapkan tahapan suatu tegakan hutan.

Namun metode ini mengabaikan bagaimana hutan itu berproses. Maka bisa jadi suatu tegakan hutan dianggap bukan hutan primer, meski telah memiliki ciri-cirinya, hanya karena umurnya lebih muda dari waktu standar tersebut. Dan sebaliknya, suatu hutan dapat dianggap sebagai hutan primer karena telah masuk umur, walau bila menilik tanda-tandanya pada kenyataannya belum mencapai tahap itu. Penggunaan ukuran waktu ini bisa menimbulkan masalah apabila tidak hati-hati diterapkan; karena hutan yang dibalak hingga sejumlah 30% dari pohonnya cenderung lebih cepat pulih daripada hutan yang dibalak hingga 80% pohonnya.

Lihat pula

Catatan kaki

  1. ^ White, David (1994). "Defining Old Growth: Implications For Management". Eighth Biennial Southern Silvicultural Research Conference. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-05-08. Diakses tanggal 23 November 2009. 
  2. ^ Protect the World's Forests dari Rainforest Action Network
  3. ^ The world's remaining great forests dari Harian The Guardian
  4. ^ Hilbert. J. and Wiensczyk. A. 2007. Old-growth definitions and management: A literature review. BC journal of ecosystems and management Vol 8:1, 2007
  5. ^ "Interim Old Growth Definition" (PDF). US Forest Service. Diakses tanggal 2009-04-02. 
  6. ^ "Definitions - Old-growth Forest". Regional Ecosystem Office. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-11-25. Diakses tanggal 2009-04-02. 
  7. ^ Oliver, C., B. Larson. 1996. Forest Stand Dynamics.
  8. ^ Integrated Land Management Bureau, 2004. Provincial Non-Spatial Old Growth Order. British Columbia, Canada

Pranala luar

Baca informasi lainnya:

2020 film directed by Prasobh Vijayan This article is about the 2020 Indian Malayalam film. For the 1972 Indian Malayalam film, see Anweshanam. AnveshannamTheatrical release posterDirected byPrasobh VijayanWritten byFrancis ThomasProduced byA. V. Anoop Premlal K. K. Mukesh Mehta C. V. SarathiStarringJayasurya Shruti RamachandranVijay Babu Lal Paul Lena KumarLeona LishoyNandhuCinematographySujith VasudevEdited byAppu N. BhattathiriMusic byJakes BejoyProductioncompanyE4 EntertainmentDistributed by…

Artikel ini bukan mengenai lembayung. Untuk kegunaan lain, lihat binahong dan piahong. Wikispecies mempunyai informasi mengenai Lembayung malabar. Lembayung malabar Basella alba Lembayung malabar (gandola) varian merah dan hijau TaksonomiDivisiTracheophytaSubdivisiSpermatophytesKladAngiospermaeKladmesangiospermsKladeudicotsKladcore eudicotsOrdoCaryophyllalesFamiliBasellaceaeGenusBasellaSpesiesBasella alba Linnaeus, 1753 lbs Lembayung malabar,[1] basella rubra,[2] bayam sailan, …

Disambiguazione – Tibullo rimanda qui. Se stai cercando il cognome italiano, vedi Tiberi (cognome). Il poeta Tibullo da un dipinto di Lawrence Alma-Tadema (1866). Albio Tibullo (in latino Albius Tibullus; Gabii o Pedum, 54 a.C. circa – Roma, 19 a.C.) è stato un poeta romano del I secolo a.C., tra i maggiori esponenti dell'elegia erotica. Indice 1 Biografia 2 Opere 2.1 Libro I 2.2 Libro II 2.3 Libro III 3 Lingua e stile 4 Tradizione e critica del testo 5 Edizioni italiane 6 Note…

Boeing Model 204 Boeing Model 204 adalah biplan Amerika, pesawat kapal terbang dibangun oleh Boeing pada tahun 1929. Eksternal 204 tampak identik dengan Boeing Model 6E, tetapi sejumlah perubahan internal, termasuk meningkatkan kapasitas empat penumpang, memberikannya Sertifikat tipe baru dan nomor model.[1] Konstruksi dimulai pada lima pesawat, tetapi hanya dua yang selesai.[2] Yang pertama, ditunjuk 204 dan kedua 204A. Sebuah pesawat ketiga dibangun oleh pemilik swasta yang tel…

Agus Supriatna Kepala Staf TNI Angkatan Udara ke-20Masa jabatan2 Januari 2015 – 18 Januari 2017PresidenJoko WidodoWakilBagus Puruhito (2015)Hadiyan Sumintaatmadja(2015—17)Panglima TNIMoeldoko (2015)Gatot Nurmantyo (2015—17) PendahuluIda Bagus Putu DuniaPenggantiHadi TjahjantoKepala Staf Umum TNIMasa jabatan31 Desember 2014 – 2 Januari 2015 PendahuluAde SupandiPenggantiDede Rusamsi Informasi pribadiLahir28 Januari 1959 (umur 65)Bandung, Jawa BaratKebangsaanIndon…

Drs. H. Said Sjafran (lahir 10 Juni 1942[1]) adalah kepala daerah tingkat II Kabupaten Kutai (jika sekarang, disetarakan dengan bupati Kutai Kartanegara) yang menjabat pada periode tahun 1989 hingga 1994. Said Sjafran juga pernah menjabat sebagai sekretaris daerah (sekda) Kalimantan Timur. Referensi ^ http://www.untag-smd.ac.id/index.php?page=said Didahului oleh:Chaidir Hafiedz Bupati Kutai1989-1994 Diteruskan oleh:Ahmad Maulana Sulaiman lbsBupati Kutai Kartanegara Daerah Istimewa K…

UFC 156: Aldo vs. EdgarProdotto da{{{Prodotto da}}} Data2 febbraio 2013 Città Las Vegas, Stati Uniti SedeMandalay Bay Events Center Spettatori10.275 Cronologia pay-per-viewUFC on Fox: Johnson vs. DodsonUFC 156: Aldo vs. EdgarUFC on Fuel TV: Barao vs. McDonald Progetto Wrestling Manuale UFC 156: Aldo vs. Edgar è stato un evento di arti marziali miste organizzato dalla Ultimate Fighting Championship che si è tenuto il 2 febbraio 2013 al Mandalay Bay Events Center di Las Vegas, Stati Uniti. Indi…

Disambiguazione – Se stai cercando altri significati, vedi Sistema (disambigua). Un sistema può essere definito come l'unità fisica e funzionale, costituita da più parti o sottosistemi (tessuti, organi o elementi ecc.) interagenti (o in relazione funzionale) tra loro (e con altri sistemi), che formano un tutt'uno in cui ogni parte dà il proprio contributo per una finalità comune (o un obiettivo identificativo)[1]. Spesso, in anatomia, il termine sistema, proprio per lo scopo comun…

Friedrich Flick menerima hukumannya dalam Pengadilan Flick. Amerika Serikat vs. Friedrich Flick, dkk. atau Pengadilan Flick adalah persidangan kelima dari dua belas persidangan kejahatan perang Nazi yang diadakan oleh otoritas Amerika Serikat di zona pendudukan mereka di Jerman (Nuremberg) setelah Perang Dunia II. Ini adalah pengadilan pertama dari tiga pengadilan terhadap industrialis terkemuka Nazi Jerman; dua lainnya adalah Pengadilan IG Farben dan Pengadilan Krupp. Referensi Trial proceeding…

Turkish politician (born 1948) Melih GökçekMelih Gökçek in 201327th Mayor of AnkaraIn office27 March 1994 – 28 October 2017Preceded byVedat AydınSucceeded byMustafa Tuna1st Mayor of KeçiörenIn office25 March 1984 – 26 March 1989Preceded byposition establishedSucceeded byHamza KırmızıMember of the Grand National Assembly(19th Parliament)In office6 November 1991 – 27 March 1994ConstituencyAnkara (1991) Personal detailsBornİbrahim Melih Gökçek (1948-10-…

Kolkata Municipal Corporation in West Bengal, IndiaWard No. 75Kolkata Municipal CorporationInteractive Map Outlining Ward No. 75Ward No. 75Location in KolkataCoordinates (dms): 22°32′49″N 88°19′24″E / 22.546944°N 88.323472°E / 22.546944; 88.323472Country IndiaStateWest BengalCityKolkataNeighbourhoodsHastings, WatgungeReservationOpenParliamentary constituencyKolkata DakshinAssembly constituencyKolkata PortBorough9Government • TypeMayor-Coun…

1997 studio album by Nick Cave and the Bad SeedsThe Boatman's CallStudio album by Nick Cave and the Bad SeedsReleased3 March 1997RecordedJune–August 1996StudioSarm West, LondonLength52:07LabelMute/RepriseProducerFlood, Nick Cave and the Bad SeedsNick Cave and the Bad Seeds chronology Murder Ballads(1996) The Boatman's Call(1997) The Best of Nick Cave & The Bad Seeds(1998) Singles from The Boatman's Call Into My ArmsReleased: 27 January 1997 (Are You) The One That I've Been Waiting …

Lewis FureyLewis Furey di set FantasticaLahir7 Juni 1949 (umur 74)Montreal, Quebec, KanadaNama lainLewis GreenblattSuami/istriCarole Laure Lewis Furey, nee Lewis Greenblatt (lahir 7 Juni 1949) adalah seorang komposer, penyanyi, pemain biola, pianis, aktor dan sutradara asal Kanada.[1][2] Referensi ^ Chantal Gauthier and Betty Nygaard King (2011). Furey, Lewis. The Canadian Encyclopedia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-04. Diakses tanggal 9 June 2011.  ^ …

Artikel ini bukan mengenai Achmad Rifa'i. Achmad Rifai [[Komandan Korps Marinir]] 14 Informasi pribadiLahir22 Agustus 1950 (umur 73)Sidoarjo, Jawa Timur, IndonesiaAlma materAkademi Angkatan Laut (1972)Karier militerPihak IndonesiaDinas/cabang TNI Angkatan LautMasa dinas1972-2004Pangkat Mayor Jenderal TNI (Mar)NRP7142/PSatuanKorps MarinirSunting kotak info • L • B Mayor Jenderal TNI Mar (Purn.) Achmad Rifai (lahir 22 Agustus 1950) adalah Purnawirawan perwira tingg…

Nathan ChenChen pada tahun 2018Informasi PribadiNama lengkapNathan Wei ChenMewakili negara Amerika SerikatLahir05 Mei 1999 (umur 24)Salt Lake City, Utah, A.S.Tinggi5 kaki 6 inci (168 cm)[1]Pelatih Rafael Arutyunyan Nadia Kanaeva Vera Arutyunyan Mantan pelatih Marina Zoueva Evgenia Chernyshova Stephanie Grosscup Karel Kovar Amanda Kovar KoreograferShae-Lynn BourneMantan koreografer Samuel Chouinard Marie-France Dubreuil Lori Nichol Nadia Kanaeva Marina Zoueva Nikolai M…

Население Украины Численность 41,130,432 (2022)[1] чел Плотность 61 чел/км² Рождаемость 8,6 ‰ Смертность 15,2 ‰ Коэффициент рождаемости 1,30 Коэффициент миграции −5,4 ‰ Возрастная структура до 14 лет 15,4 % 15–64 года 68,4 % старше 65 лет 16,2 % Половая структура при рожде…

Akademi Musik Franz LisztLiszt Ferenc Zeneművészeti EgyetemJenisNegeriDidirikan1875RektorAndrea VighAlamat8 Liszt Ferenc tér Budapest, Hungaria 1061WarnaEmas dan biru langit   Situs webzeneakademia.hu, lfze.hu Akademi Musik Franz Liszt (Hongaria: Liszt Ferenc Zeneművészeti Egyetemcode: hu is deprecated ) adalah universitas musik dan gedung konser di Budapest, Hungaria, didirikan pada 14 November 1875. Ini adalah rumah bagi Koleksi Liszt, yang menampilkan beberapa buku dan manuskri…

Lindsay BurdgeWawancara Lindsay Burdge SXSW Film 2013LahirLindsay Michelle Burdge27 Juli 1984 (umur 39)[1]Pasadena, California, U.S.Pekerjaan Actress producer Tahun aktif2008–present Lindsay Michelle Burdge (lahir 27 Juli 1984) adalah aktris dan produser film berkebangsaan Amerika Serikat. Namanya dikenal melalui beberapa perannya dalam film independen antara lain A Teacher (2013), Wild Canaries (2014), The Midnight Swim (2014), The Invitation (2015), dan 6 Years (2015). Lata…

Kanal Krimea UtaraPeta kanalSpesifikasi teknisPanjang2.501 mil (4.025 km)SejarahNama sebelumnyaKanal Krimea Utara LKSMUPemilik sebelumnyaPemerintah SovietRekayasawanUkrvodbudRekayasawan lainnyaUkrdiprovodbudTanggal pengesahan21 September 1950GeografiTitik awalTavriysk, UkrainaTitik akhirFasilitas pengolahan air kota KerchPercabanganKanal KrasnoznamianskyKanal SoyedenitelnyTerhubung denganSungai Dnieper Kanal Krimea Utara (Rusia: Северо-Крымский каналcode: ru is deprecated…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada November 2022. Jusuf Randy (juga dikenal dengan nama Mang Ucup atau Nio Tjoe Siang; lahir 19 Juli 1942) adalah seorang penginjil berkewarganegaraan Jerman kelahiran Indonesia. Ia pindah ke Jerman pada usia 17 tahun dan menjadi warganegara sana. Namanya paling dikenal s…

Kembali kehalaman sebelumnya