Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Kepudang sungu emas

Kepudang sungu emas
Campochaera sloetii Edit nilai pada Wikidata

Edit nilai pada Wikidata
Status konservasi
Risiko rendah
IUCN22706645 Edit nilai pada Wikidata
Taksonomi
KelasAves
OrdoPasseriformes
FamiliCampephagidae
GenusCampochaera
SpesiesCampochaera sloetii Edit nilai pada Wikidata
Schlegel, 1866

Kepudang sungu emas (Compochaera sloetii) merupakan famili Campephagidae yang berukuran sedang dan berhabitat pada daerah dataran rendah dan hutan perbukitan di Pulau Papua.[1][2]

Deskripsi

Kepudang sungu emas memiliki bulu berwarna kuning cerah pada bagian perut, kuning kotor pada bagian punggung, dan hitam pekat pada bagian sayap dan ekornya. Kepudang sungu emas jantan dan betina dapat dibedakan dari warna bulu pada bagian tenggorokan dan dada pada jantan berwarna hitam dan abu-abu pada betina. Burung ini mengeluarkan suara berupa "syup-yup!" yang nyaring. Kepudang sungu emas sering ditemukan bertengger pada cabang-cabang terbuka hutan hujan tropis dataran rendah Pulau Papua.[2]

Referensi

  1. ^ Maury, Hendry K.; Anggoda, Muhammad Iksan; Sangadji, Ade (2021). Panduan Lapangan Bagi Pemandu Ekowisata Burung di Papua (PDF). WWF Indonesia. hlm. 117. ISBN 9789791461924. 
  2. ^ a b "Kepudang-sungu emas - eBird". ebird.org (dalam bahasa in). Diakses tanggal 2023-10-14. 
Kembali kehalaman sebelumnya