Pendudukan Veracruz oleh Amerika Serikat dimulai dengan Pertempuran Veracruz dan berlangsung selama tujuh bulan, sebagai tanggapan terhadap Tampico Affair pada 9 April 1914. Insiden tersebut menimbulkan hubungan diplomatik yang buruk antara Meksiko dan Amerika Serikat, dan berkaitan dengan Revolusi Meksiko yang berlangsung.