Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Seri Rambai

Koordinat: 5°25′16″N 100°20′37″E / 5.421022°N 100.343677°E / 5.421022; 100.343677

Meriam Seri Rambai di Benteng Cornwallis, George Town, Pulau Pinang, Malaysia.

Seri Rambai adalah sebuah meriam Belanda abad ke-17 yang kini berada di Benteng Cornwallis di George Town, sebuah Situs Warisan Dunia UNESCO dan ibu kota negara bagian Pulau Pinang, Malaysia. Meriam tersebut merupakan meriam perunggu terbesar di Malaysia, diperbincangkan dalam berbagai legenda dan ramalan maupun sebagai simbol kesuburan.

Meriam tersebut didatangkan ke kawasan Selat Malaka pada awal 1600-an, saat Perusahaan Hindia Timur Belanda (VOC) mempersembahkannya kepada Sultan Johor demi mendapatkan konsesi dagang. Pada tahun 1613, Kesultanan Aceh menyerang dan menghancurkan Johor, menawan Sultannya serta membawa pulang Seri Rambai ke Aceh. Menjelang akhir abad ke-18, meriam tersebut dikirim Aceh ke Selangor dan ditempatkan di sebelah salah satu benteng dekat kota tersebut. Pada 1871, pemerintah kolonial Britania (Inggris) menyerang Selangor sebagai balasan atas serangan bajak laut. Britania membakar kota tersebut, menghancurkan bentengnya dan merampas Seri Rambai. Meriam tersebut lalu disimpan di Esplanade di George Town, dan pada 1950-an dipindahkan ke Benteng Cornwallis.

Latar belakang

Sejarah Asia Tenggara diwarnai dengan kisah-kisah terkait meriam: ada yang dikatakan memiliki kekuatan supranatural; ada yang dihormati karena memiliki arti spiritual dan budaya; ada yang dikenal hadir dalam momen-momen penting sejarah.[1] Kronik Istana Kaca dari Burma mencatat sebuah kisah tentang Perang Burma-Siam (1765–1767) yang mengilustrasikan sifat-sifat supranatural sebuah meriam. Setelah upaya menghalau serangan-serangan Burma di ibu kota Siam mengalami kegagalan, Raja Siam memerintahkan agar "roh penjaga" kota tersebut, sebuah meriam besar bernama Dwarawadi, digunakan untuk menghambat pergerakan musuh. Sebuah upacara diadakan untuk memasang dan menembakkan meriam tersebut ke arah musuh, namun mesiunya gagal meledak. Khawatir karena telah diabaikan sang roh penjaga, para petinggi kerajaan memohon agar sang raja menyerah saja.[2][a]

Di Jakarta, Meriam Si Jagur, sebuah meriam Portugis yang dipamerkan di sebelah Museum Fatahillah, dijadikan simbol kesuburan.[4] Penulis Aldous Huxley pada tahun 1926 menyebut meriam tersebut sebagai "Dewa Bersujud" yang dibelai, diduduki dan dimintai doa oleh wanita yang ingin memiliki anak.[5] Ada pula meriam Phaya Tani yang berada di dekat halaman gedung Kementerian Pertahanan Thailand di Bangkok. Meriam ini direbut dari Kesultanan Pattani pada 1785,[6] dan merupakan sebuah simbol identitas budaya di Pattani. Rasa kehilangan akibat dirampasnya meriam ini masih terasa di Pattani sampai sekarang: saat Bangkok menolak untuk mengembalikan meriam tersebut dan malah mengirim sebuah replika pada tahun 2013, para pengebom yang diduga pemberontak menghancurkan replika tersebut sembilan hari kemudian.[7]

Seri Rambai

Sebuah gambar dekoratif di depan trunionnya yang menampilkan tiga pasang singa. Setiap pasang dipisah dengan bunga-bungaan.

Seri Rambai adalah sebuah meriam Belanda yang ditempatkan di atas tembok Benteng Cornwallis di George Town, ibu kota Penang dan sebuah Situs Warisan Dunia UNESCO.[8] Dua artikel tentang meriam tersebut diterbitkan di Journal of the Malaysian Branch of the Royal Asiatic Society. Artikel pertama adalah sebuah penjelasan singkat dari sejarah meriam tersebut di Selat Malaka; artikel kedua adalah sebuah kajian mendetail yang diriset oleh Carl Alexander Gibson-Hill, seorang mantan direktur Museum Nasional Singapura dan presiden Perhimpunan Fotografi di kota-negara tersebut.[9] Surat-surat kabar juga membahas meriam tersebut; pada 2013, Sunday Times memulai sebuah artikel tentang Penang dengan komentar "Meriam-meriam tak selalu memiliki nama, namun Seri Rambai, di tembok Benteng Fort Cornwallis, adalah sesuatu yang cukup spesial".[8]

Seri Rambai dapat menembakkan peluru 28 pon, memiliki panjang 325 cm dengan kaliber 15 cm; larasnya berukuran 302 cm. Meriam tersebut dicetak pada 1603 dan merupakan meriam perunggu terbesar di Malaysia. Meriam ini memiliki pegangan bergaya lumba-lumba, dan di depannya terdapat bagian dekoratif yang menampilkan tiga pasangan singa heraldik dengan ekor melingkar yang panjang. Setiap pasang singa mengapit sebuah vas yang berisi bunga. Di antara pegangan dan cap VOC di pangkalnya terdapat sebuah inskripsi Jawi berhias perak yang menceritakan direbutnya meriam tersebut oleh Aceh pada 1613. Di bagian pangkal terdapat tanda tangan pembuat meriam tersebut beserta tanggal pembuatannya, yang dicetak melingkari meriam dalam bentuk "cincin".[10][b][c]

Sejarah

Insiden Santa Catarina

Upaya Belanda untuk menguasai perdagangan rempah-rempah di Asia Tenggara bergantung pada dua strategi utama: pertama, menyerang langsung aset-aset Spanyol dan Portugis di kawasan tersebut, termasuk benteng Portugis di Malaka maupun pelayaran Spanyol di antara Manila dan Acapulco; kedua, membuat persekutuan dengan penguasa-penguasa setempat dan menawarkan bantuan militer dengan syarat konsesi dagang.[17] Pada 1603, VOC memulai persekutuan penting dengan Kesultanan Johor, dan mereka menggabungkan kekuatannya untuk merebut Santa Catarina, sebuah kapal kerakah Portugis yang sedang melewati Selat Singapura.[18] Kargo dari kapal tersebut kemudian dijual ke Eropa untuk sekitar 3.5 juta florin, setara dengan setengah modal awal VOC, dan dua kali lipat modal Perusahaan Hindia Timur Britania.[19] Setelah kejadian tersebut, mungkin pada 1605, para pejabat VOC menghadiahkan Seri Rambai kepada Sultan Johor.[20][d]

Kesultanan Aceh

Salah satu pesaing utama Johor pada masa itu adalah Kesultanan Aceh, sebuah pusat perdagangan kosmopolitan dan pusat pembelajaran agama dan ideologi. Kebangkitan Aceh dimulai pada awal 1500-an. Selama beberapa dasarwarsa selanjutnya, kesultanan tersebut meluaskan wilayahnya di Sumatra dan sempat meminta bantuan militer dari Suleiman I dalam rangka menyingkirkan Portugis dari Malaka.[21] Pada 1613, Aceh melancarkan serangan ke Johor, menghancurkan ibu kotanya dan menawan sang sultan, keluarganya, beserta pengikut dekatnya. Aceh merebut Seri Rambai saat serangan tersebut dan membawanya pulang: di laras meriam tersebut kini terdapat catatan beraksara Jawi yang menyebutkan peristiwa tersebut dan para panglima Aceh yang terlibat.[22][e]

Insiden Selangor

Tak ada catatan sejarah tentang meriam tersebut antara 1613 dan 1795. Pada 1795, Aceh mengirim Seri Rambai kepada Sultan Ibrahim dari Selangor untuk membalas jasa-jasa seorang saudara Sultan Ibrahim dalam sebuah perang.[24] Pada Juni 1871, sekelompok bajak laut merebut sebuah kapal jung Penang, menewaskan 44 awak dan penumpangnya, dan membawa kapal tersebut ke Selangor. Pemerintah kolonial Britania menanggapinya dengan mengerahkan sebuah kapal uap dan sebuah kapal perang milik Angkatan Laut Britania ke Selangor dengan perintah untuk menangkap para pembajak dan mengambalikan kapal jung yang dirampas.[25] Setelah serangkaian pertempuran dan datangnya bantuan pasukan dan artileri, kota tersebut dibakar, benteng-bentengnya dihancurkan dan Seri Rambai dibawa ke Penang.[26] Saat itu, rasa kehilangan meriam tersebut sangat terasa di Selangor; menurut sebuah ramalan setempat, kota tersebut akan meraih kembali kemasyhuran lamanya hanya jika Seri Rambai dipulangkan.[27]

Penang

Menurut legenda, Seri Rambai tidak benar-benar diturunkan di Penang tetapi dibuang ke laut lepas pantai George Town dan dibiarkan selama hampir satu dasawarsa. Menurut cerita ini, meriam tersebut akhirnya dipungut kembali oleh seorang bangsawan Selangor yang mengikatkan tali ke meriam tersebut, dan secara magis meriam tersebut mengapung dan bergerak ke daratan atas perintah sang bangsawan.[28] Sampai 1950-an, meriam tersebut dipamerkan di Esplanade di jantung kota George Town, berdekatan dengan Benteng Cornwallis.[29][f] Di sinilah meriam tersebut diberi nama Seri Rambai, dan memperoleh reputasi sebagai simbol kesuburan.[28] Meriam tersebut sempat diamankan pada masa pendudukan Jepang pada Perang Dunia II, namun dikembalikan ke Esplanade setelah perang selesai.[13] Pada 1953, sebuah artikel The Straits Times melaporkan sebuah pencarian meriam lama untuk dipajang di Benteng Cornwallis, menyebutkan bahwa meriam terdekat saat itu ada di Esplanade, sekitar 200 meter dari lokasi Benteng Cornwallis.[31] Pada 1970, Seri Rambai telah ditempatkan di atas tembok Benteng Cornwallis, tetapi salah satu rodanya sudah tidak ada lagi.[32]

"Meriam Mengapung" Butterworth

Di dekat terminal feri di Butterworth (kota terbesar kedua di Pulau Pinang yang berada di daratan Malaya), terdapat sebuah meriam tua yang menurut tradisi Tionghoa lokal adalah pasangan wanita dari Seri Rambai. Menurut kisah ini, meriam tersebut meninggalkan "kekasih"nya dan mengapung dari Pulau Penang ke Butterworth. Riwayat dari kalangan Melayu memberikan kisah asal-usul yang berbeda bagi meriam Butterworth ini, meski sama-sama meyakini bahwa Seri Rambai memiliki pasangan.[33] Kemungkinan adanya kembaran atau "kerabat" Seri Rambai bukannya dugaan tanpa dasar. Seorang peneliti yang mengkaji Si Jagur di Jakarta menemukan sebuah meriam serupa di Museum Militer Lisbon dan menyimpulkan bahwa keduanya dibuat oleh Manuel Tavares Bocarro, seorang pemimpin Portugis di Makau.[34] Sebuah cerita menyatakan bahwa Phaya Tani di Pattani memiliki sebuah kembaran yang bernama Seri Negara. Keduanya direbut saat Pattani ditaklukkan Siam dan diperintahkan untuk dibawa ke Bangkok. Satu versi dari cerita tersebut mengisahkan bahwa Seri Negara jatuh ke laut di Teluk Pattani saat sedang diangkut ke atas kapal; klaim lainnya menyatakan bahwa meriam tersebut hilang di laut saat kapal Siam yang mengangkatnya tenggelam.[35]

Catatan

  1. ^ Meriam lain dari periode Ayuthaya Thailand adalah Phra Phirun, yang tercatat dalam Kronik Kerajaan Ayuthaya. Ceritanya mengisahkan soal bagaimana Raja Narai berusaha untuk mendemonstrasikan pengerahan luang dari teman dekat dan orang kepercayaannya, Constance Phaulkon. Raja memerintahkan para abdinya untuk memastikan berat meriam agar sesuai dengan yang mereka inginkan. Anggota bangsawan tersebut membicarakan permintaan raja dan membuat sebuah set dari skala berat. Niatan tersebut berakhir dengan kegagalan Phaulkon menyelesaikan masalah tersebut dengan menawarkan meriam tersebut dan menandai tanda air pada sisi perahunya. Ia kemudian mengganti meriam tersebut dengan batu dan bata sampai tawaran jatuh pada tingkat yang sama. Berdasarkan berat batu dan bata, ia dapat menhitung berat meriam tersebut. Kurang dari seabad kemudian, Phra Phirun hancur saat perang Burma-Siam.[3]
  2. ^ Seri Rambai terbuat dari perunggu, dengan campuran tembaga dan timbal, namun seperti kebanyakan alat artileri perunggu, ini umum disebut sebagai meriam bras atau tembakan bras.[11] Sebuah meriam yang diletakkan di sebelah tiang bendera di Royal Hospital Chelsea menunjukkan bagaimana terminologi berbeda ini dapat penyamaan: meskipun meriam tersebut dilabeli "Meriam Bras (Siam)", sebuah artikel yang diterbitkan dalam Journal of the Malaysian Branch of the Royal Asiatic Society menekankan bahwa meriam tersebut terbuat dari perunggu.[12]
  3. ^ Dr Gibson-Hill menyatakan bahwa tanda tangan pembuat meriamnya adalah IAN BERGERUS.[13] Nama sebenarnya adalah Jan Burgerhuis (juga disebut Burgerhuys), seorang Belanda yang bermukim di Middelburg dan mensuplai meriam ke Kelaksamanaan Zeeland dan membuat lonceng-lonceng untuk gereja-gereja di Skotlandia.[14] Barang lainnya yang diketahui berasal dari orang tersebut meliputi dua meriam perunggu yang disimpan di Benteng Belvoir, Virginia. Mereka diberikan kepada Jepang oleh Perusahaan Hindia Belanda pada akhir abad ke-17 dan direbut oleh pasukan Amerika pada Perang Dunia II. Kedua meriam tersebut dipasang pada 1620an oleh putra Jan, Michael.[15] Meriam lainnya yang dibuat oleh Michael dilelang di Bonhams pada 2007. Katalog menyatakan "himpunan membesarnya dari bagian melingkar di bagian tengah atas, di sebuah vas yang berisi buah antar kuda yang saling berhubungan", sebuah rancangan yang tampak mirip dengan Seri Rambai. Meriam tersebut adalah bagian dari koleksi pribadi dan tak ada tanda-tanda bahwa itu diberikan.[16]
  4. ^ Sebuah catatan sejarah Malaka dari awal abad kedelapan belas yang ditulis oleh François Valentijn menyatakan bahwa seorang komandan Belanda datang ke Hokor menjelang akhir 1605 dan memberikan sultan dengan dua meriam perunggu dan sebuah surat dari Pangeran Maurice dari Nassau. Dr Gibson-Hill menyebutnya "sangat tampak" bahwa Seri Rambai adalah salah satu dari dua meriam tersebut.[20]
  5. ^ Inskripsi Jawi tersebut diterjemahkan menjadi "Pembuangan Sultan. Ditangkap oleh kami, Sri Perkasa Alam Johan Berdaulat, pada masa saat mereka memerintahkan Orang Kaya Seri Maharaja dengan para kaptennya dan Orang Kaya Laksamana dan Orang Kaya Raja Lela Wangsa untuk menyerang Johor, pada tahun 1023 A.H.".[22] Seperti yang Profesor Anthony Reid sebutkan dalam Verandah of Violence: The Background to the Aceh Problem, Sri Perkasa Alam adalah nama resmi dari Iskandar Muda, Sultan Aceh.[23]
  6. ^ Kartu-kartu pos Vintage dan sebuah foto lama dari Seri Rambai pada Esplanade di Penang direproduksi dalam buku Profesor Jin Seng Cheah, Penang: 500 Early Postcards. Dalam plat 132 dan 133, meriam tersebut terlihat bersebelahan dengan garis pantai, menyentuh laut; plat 123 menunjukkan bahwa meriam tersebut berada pada posisi yang sama tak lama setelah PDII.[30]

Kutipan

  1. ^ Andaya 1992, hlm. 48–49; Watson Andaya 2011, hlm. 26–28.
  2. ^ Phraison Salarak 1914–1915, hlm. 47–48.
  3. ^ Sewell 1922, hlm. 22–23.
  4. ^ Samodro 2011, hlm. 193–199; Gibson-Hill 1953, hlm. 161.
  5. ^ Huxley 1926, hlm. 205–207.
  6. ^ Watson Andaya 2013, hlm. 41–45; Sewell 1922, hlm. 15–17.
  7. ^ Watson Andaya 2013, hlm. 41–45; Replica Cannon Bombed Nine Days After its Installation (Isranews Agency) 2013.
  8. ^ a b Far and Malay (The Sunday Times) 2013.
  9. ^ Douglas 1948, hlm. 117–118; Gibson-Hill 1953, hlm. 157–161; Dr Gibson-Hill Found Dead in Bath (The Straits Times) 1963.
  10. ^ Gibson-Hill 1953, hlm. 149, 157–158, 172.
  11. ^ Lefroy 1864, hlm. 5.
  12. ^ Scrivener (1981), hlm. 169; Sweeney (1971), hlm. 52.
  13. ^ a b Gibson-Hill 1953, hlm. 157.
  14. ^ Bouchaud et al. 2014, hlm. 144; Puype & Van Der Hoeven 1996, hlm. 24, 26; Clouston 1947–48, hlm. 175.
  15. ^ Bronze Cannon Conservation: Fort Belvoir (Conservation Solutions).
  16. ^ A Very Fine and Impressive Dutch 24 Pdr. Bronze Cannon (Bonhams).
  17. ^ Borschberg 2002, hlm. 59–60.
  18. ^ Borschberg 2002, hlm. 60–61; Borschberg 2004, hlm. 13–15.
  19. ^ Borschberg 2010, hlm. 68.
  20. ^ a b Gibson-Hill 1953, hlm. 159–160.
  21. ^ Reid 2006, hlm. 39–41, 47–48, 56–57, 59–60.
  22. ^ a b Douglas 1948, hlm. 17–18.
  23. ^ Reid 2006, hlm. 55.
  24. ^ Douglas 1948, hlm. 118.
  25. ^ Affair with Pirates (The Straits Times) 1920.
  26. ^ Affair with Pirates (The Straits Times) 1920; Gibson-Hill 1953, hlm. 160–161.
  27. ^ Watson Andaya 2011, hlm. 28.
  28. ^ a b Douglas 1948, hlm. 118; Gibson-Hill 1953, hlm. 161.
  29. ^ Gibson-Hill 1953, hlm. 157; Bouchaud et al. 2014, hlm. 129.
  30. ^ Cheah 2012, hlm. 84–85.
  31. ^ Wanted: Old Cannon for Fort (The Straits Times) 1953.
  32. ^ Dutch Carriage for Cannon (The Straits Times) 1970.
  33. ^ Coope 1947, hlm. 126–128.
  34. ^ Guedes 2011, hlm. 56–57.
  35. ^ Syukri 1985, hlm. 71; Sewell 1922, hlm. 15–17.

Sumber

Buku / Monografi

Jurnal / Majalah

Surat Kabar / Agensi Berita

Situs web

Baca informasi lainnya:

Louise BrooksLahirMary Louise BrooksNama lainLuluPekerjaanAktrisModelPenariTahun aktif1925–1938Suami/istriA. Edward Sutherland (1926-1928)Deering Davis (1933-1938) Louise Brooks (14 November 1906 – 8 Agustus 1985) merupakan seorang aktris dan penari berkebangsaan Amerika Serikat. Dia dilahirkan dengan nama Mary Louise Brooks di Cherryvale, Kansas. Dia berkarier di dunia film sejak tahun 1925. Dia wafat pada tahun 1985. Filmografi The Street of Forgotten Men (1925) The…

Qatar Airways IATA ICAO Kode panggil QR QTR QATARI Didirikan22 November 1993Mulai beroperasi20 Januari 1994PenghubungBandara HamadProgram penumpang setiaQatar Airways Privilege Club (Qmiles)AliansiOneworldAnak perusahaanQatar Airways CargoThe Qatar Aircraft Catering CompanyQatar Airways HolidaysUnited Media InternationalQatar Duty FreeQatar Aviation ServicesQatar Distribution CompanyQatar ExecutiveArmada233Tujuan173SloganGoing Places TogetherPerusahaan indukPemerintah QatarKantor pusatQatar Airw…

Peta infrastruktur dan tata guna lahan di Komune Boissise-la-Bertrand.  = Kawasan perkotaan  = Lahan subur  = Padang rumput  = Lahan pertanaman campuran  = Hutan  = Vegetasi perdu  = Lahan basah  = Anak sungaiBoissise-la-BertrandNegaraPrancisArondisemenMelunKantonLe Mée-sur-SeineAntarkomuneCommunauté d'agglomération Melun-Val de SeinePemerintahan • Wali kota (2008-2014) Marie-Claude Pignoux • Populasi1889Kode INSEE/pos77039 /…

Disambiguazione – Se stai cercando altri significati, vedi Pascolo (disambigua). Disambiguazione – Se stai cercando la servitù o l'uso civico di pascolo, vedi Pascolatico. Questa voce o sezione sull'argomento scienza non è ancora formattata secondo gli standard. Commento: completamente fuori standard, sia come immagini che come paragrafi, divenuta anche molto corposa (255 kB) Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimen…

10050 Cielo DriveJalan menuju vila tahun 1997Informasi umumJenisRumahGaya arsitekturFrench CountryLokasiBenedict Canyon, Los AngelesKoordinat34°05′38″N 118°25′57″W / 34.093895°N 118.432467°W / 34.093895; -118.432467Koordinat: 34°05′38″N 118°25′57″W / 34.093895°N 118.432467°W / 34.093895; -118.432467Mulai dibangun1942Rampung1944Dibongkar1994Data teknisLuas lantai4.600 sq ft (430 m2)Desain dan konstruksiArsitekR…

Paskaljević menandatangani tanda tangan pada tahun 1997 di acara Filmski susreti festival di Niš. Mihajlo Bata Paskaljević (bahasa Serbia: Михајло Бата Паскаљевић; 14 Januari 1923 – 26 Januari 2004) adalah pemeran panggung, film, dan televisi asal Serbia dan anggota tetap dair Belgrade Drama Theatre sejak tahun 1950.[1][2][3] Referensi ^ Bata Paskaljevic filmography ^ Radmila Stankovič, Живот од игре и љубави …

Mayjen Wolfe Mayor Jenderal James Wolfe (2 Januari 1727 – 13 September 1759) adalah seorang perwira British Army, yang dikenal karena reformasi pelatihannya dan paling diingat atas kemenangannya pada 1759 atas Prancis di Pertempuran Dataran Abraham di Quebec. Putra dari seorang jenderal menonjol, Edward Wolfe, ia meraih komisi pertamanya pada masa muda dan bertugas di Eropa dimana ia berjuang dalam Perang Suksesi Austria. Pranala luar Wikimedia Commons memiliki media mengenai Jam…

Sup birJenisSupBahan utamaRoux, bir, kejuVariasiMenggunakan kentang sebagai bahan makanan dan pengentalSunting kotak info • L • BBantuan penggunaan templat ini  Media: Sup bir Sup bir adalah sup dengan bahan tambahan roux dan bir sebagai bahan utamanya, yang ditambahkan dalam porsi besar dan mempertahankan rasa yang sebenarnya. Sup ini memiliki banyak variasi, salah satunya menggunakan kentang sebagai pengental. Sup Ini pada awalnya berasal dari Jerman dan secara bertahap …

Panorama jalan di Palomares del Río. Palomares del Río merupakan sebuah kota yang terletak di wilayah Provinsi Sevilla, Andalusia, Spanyol Lihat juga Daftar munisipalitas di Seville Daftar munisipalitas di Spanyol lbsKota di Provinsi Sevilla Aguadulce Alanís Albaida del Aljarafe Alcalá de Guadaíra Alcalá del Río Alcolea del Río Algámitas Almadén de la Plata Almensilla Arahal Aznalcázar Aznalcóllar Badolatosa Benacazón Bollullos de la Mitación Bormujos Brenes Burguillos Camas Cantil…

Saint Lawrence SeawaySaint Lawrence SeawayStati Canada Stati Uniti SuddivisioniQuebec Suddivisioni (2)Ontario Suddivisioni (3)New York Lunghezza600 km Modifica dati su Wikidata · Manuale Le chiuse di Eisenhower a Massena stato di New York. La Saint Lawrence Seaway Saint Lawrence Seaway, il canale di navigazione separato a Montréal. La Saint Lawrence Seaway (via marittima San Lorenzo) è un sistema di chiuse e canali, in Canada e negli Stati Uniti, che consente alle navi oceanich…

Sandal jepit Sandal jepit atau sandal jepang adalah sandal berwarna-warni dari karet atau karet sintetis. Tali sandal berbentuk huruf v menghubungkan bagian depan dan bagian belakang sandal. Bagian bawah sandal umumnya rata (tidak memiliki hak), sedangkan bagian atas sandal tidak memiliki penutup. Sandal jepit dipakai dengan meletakkan poros bagian depan tali sandal di antara ibu jari dan telunjuk kaki, sehingga tidak terlepas sewaktu dipakai berjalan. Selain dipakai di dalam ruang atau kamar ma…

US military airport in Ardmore, Oklahoma Ardmore Army Air Field (1942-1946)Ardmore Air Force Base (1953-1958)Part of United States Army (1942-1946)US Air Force (1953-1958)at the Ardmore Industrial park in Carter County, Oklahoma Ardmore Army Airfield in 1944Coordinates34°18′15″N 097°01′14″W / 34.30417°N 97.02056°W / 34.30417; -97.02056TypeAir Force BaseArea2,498 acres [1]Site informationOwnerArdmore Industrial Park [2]Site historyBuilt1942Built…

LeviathanPoster Rilis TeatrikalSutradaraAndrey ZvyagintsevProduserAlexander RodnyanskyDitulis olehAndrey ZvyagintsevOleg NeginPemeranAleksei SerebryakovElena LyadovaVladimir VdovichenkovRoman MadyanovSinematograferMikhail KrichmanTanggal rilis 23 Mei 2014 (2014-05-23) (Cannes) 5 Februari 2015 (2015-02-05) (Rusia) Durasi141 minutes[1]NegaraRusiaBahasaRusiaAnggaranRUB 220 Mn.Pendapatankotor$3,400,000[2] Leviathan (bahasa Rusia: Левиафан, Leviafan) adal…

Carlos Belmonte Informasi stadionPemilikAyuntamiento de AlbaceteOperatorAyuntamiento de AlbaceteLokasiLokasiAlbacete, SpanyolKoordinat38°58′52.02″N 1°51′07.71″W / 38.9811167°N 1.8521417°W / 38.9811167; -1.8521417Koordinat: 38°58′52.02″N 1°51′07.71″W / 38.9811167°N 1.8521417°W / 38.9811167; -1.8521417KonstruksiDibuka1960Data teknisKapasitas18,000Ukuran lapangan105 meter (115 yd) x 68 meter (74 yd)PemakaiAlbacete Bal…

Local authority in England For the city council in Ontario, Canada, see Peterborough City Council (Ontario). Peterborough City CouncilTypeTypeUnitary authority LeadershipMayorNick Sandford, Liberal Democrat since 23 May 2023[1] LeaderMohammed Farooq, Peterborough First since 1 November 2023[2] Chief ExecutiveMatthew Gladstone since 2022[3] StructureSeats60 councillors[4]Political groups   Conservative (23)   Labour (14)   Peterborough First …

Prof. Dr. Ir. Kuntoro Mangkusubroto, M.Eng.Kuntoro Mangkusubroto dalam Doha Climate Change Conference di Qatar, 2012 Kepala Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan IndonesiaMasa jabatan8 Desember 2009 – 31 Desember 2014PresidenSusilo Bambang YudhoyonoJoko Widodo PendahuluMarsillam SimanjuntakPenggantiLuhut Binsar Panjaitan (sebagai Kepala Staf Kepresidenan)Menteri Pertambangan dan Energi Indonesia ke-10Masa jabatan16 Maret 1998 – 20 Oktober 19…

Questa voce o sezione sull'argomento Portogallo non cita le fonti necessarie o quelle presenti sono insufficienti. Puoi migliorare questa voce aggiungendo citazioni da fonti attendibili secondo le linee guida sull'uso delle fonti. Lisbonaregione(PT) Região de Lisboa LocalizzazioneStato Portogallo AmministrazioneCapoluogo Lisbona Data di istituzione2002 TerritorioCoordinatedel capoluogo38°42′25″N 9°08′07″W / 38.706944°N 9.135278°W38.706944; -9.135278 (Lis…

artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. Tidak ada alasan yang diberikan. Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda. Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf-paragraf. Jika sudah dirapikan, silakan hapus templat ini. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Calabarzon adalah salah satu region di Filipina. Region ini juga disebut sebagai Region IV-A dan ibu kota regionalnya terletak di Calamba City,Laguna…

U.S. state This article is about the U.S. state. For other uses, see California (disambiguation). State in the United StatesCaliforniaStateState of California FlagSealNickname: The Golden State[1]Motto: Eureka[2]Anthem: I Love You, CaliforniaMap of the United States with California highlightedCountryUnited StatesBefore statehoodMexican Cession unorganized territoryAdmitted to the UnionSeptember 9, 1850; 173 years ago (1850-09-09) (31st)CapitalSacrament…

NgrotoDesaNegara IndonesiaProvinsiJawa TimurKabupatenMalangKecamatanPujonKode pos65391Kode Kemendagri35.07.26.2006 Luas+ 328,384 haJumlah penduduk6130 jiwaKepadatan... jiwa/km² Ngroto adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Te Poedjon, westelijk van Batoe (Oost Java) waren door Republikeinse strijdkrach, Bestanddeelnr 2852 lbsKecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa TimurDesa Bendosari Madiredo Ngabab Ngroto Pandesari Pujon Kidul Pujon Lor Sukom…

Kembali kehalaman sebelumnya