Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Dewaki

Dewaki
देवकी
Lukisan Dewaki mengasuh Kresna, karya Marianne Strokes dari Austria.
Lukisan Dewaki mengasuh Kresna, karya Marianne Strokes dari Austria.
Tokoh dalam mitologi Hindu
NamaDewaki
Ejaan Dewanagariदेवकी
Ejaan IASTDevakī
Kitab referensiBhagawatapurana, Mahabharata
KediamanMathura
GolonganYadawa
DinastiYadu
AyahDewaka
Saudara
Perempuan:
  • Dretadewa
  • Santidewa
  • Upadewa
  • Sridewa
  • Dewaraksita
  • Sahadewa

Laki-laki:[1]

  • Dewawana
  • Upadewa
  • Sudewa
  • Dewawardana
SuamiBasudewa
Anak

Dewaki (Dewanagari: देवकी; ,IASTDevakī, देवकी), dalam mitologi Hindu, adalah istri dari Basudewa dan ibu dari Kresna dan Baladewa (Balarama).[2][3] Ia merupakan satu di antara tujuh putri Dewaka, adik Raja Ugrasena dari Mathura.

Dewaki menikah dengan Basudewa dan menjadi salah satu istrinya.[4] Mereka dipenjara oleh sepupu Dewaki bernama Kangsa, karena ramalan mengatakan bahwa salah satu putra mereka akan membunuhnya. Kemudian Kangsa membunuh enam anak mereka. Yang ketujuh (Baladewa) selamat dari maut berkat dipindahkan ke janin wanita lain.

Menurut kepercayaan Hindu, Dewaki merupakan penjelmaan atau inkarnasi dari Aditi, ibu para Aditya, yang merupakan salah satu putri Daksa, dan istri bagi Kasyapa.[5]

Pernikahan

Lukisan gaya kampani dari India menggambarkan Basudewa dan Dewaki mengendarai kereta kuda, dibuat sekitar awal abad ke-19.

Basudewa menikah dengan Dewaki setelah ia menikahi enam putri Dewaka (kakak-kakak Dewaki). Pada saat upacara pernikahan mereka, Dewa Wisnu mencabut seikat rambut dari Sesa (naga raksasa yang menjadi alas tidurnya) dan dirinya sendiri. Ia bersabda bahwa rambut-rambut tersebut akan menjelma sebagai anak ketujuh dan kedelapan Dewaki.[6]

Setelah upacara pernikahan, Kangsa (sepupu Dewaki) secara sukarela mengantar pengantin baru tersebut ke Mathura dan mengemudikan kereta mereka. Tiba-tiba suatu sabda dari langit atau akasawani (ākāśavāṇī) meramalkan bahwa anak Devaki akan menjadi penyebab kematian Kangsa, serta membebaskan Mathura dari kejahatannya. Kangsa pun gusar lalu berniat membunuh Dewaki, tetapi dihentikan oleh Basudewa, yang berjanji untuk memberikan setiap anak yang dilahirkan Dewaki kepada Kangsa.[7][8][9]

Penahanan

Dewaki dan Basudewa dipenjara oleh Kangsa karena ramalan kematian menghantui kehidupan Kangsa.[10][11] Dewaki melahirkan di penjara hingga enam kali, dan enam kali pula bayi yang baru dilahirkannya harus diserahkan kepada Kangsa, untuk dibunuh oleh Kangsa sendiri. Enam anak-anak Dewaki tersebut — secara kolektif disebut Sadgarbha — masing-masing bernama: Kirtimata, Susena, Udayin, Badrasena, Rijudasa, dan Badradeha.[2] Menurut kitab Hariwangsa, mereka adalah reinkarnasi para putra asura Kalanemi. Di kehidupan sebelumnya, mereka melakukan tapa brata yang sangat khusyuk ke hadapan Dewa Brahma, tanpa sepengetahuan kakek mereka, Hiranyakasipu. Pada akhirnya Hiranyakasipu marah atas tindakan yang mereka lakukan, lalu ia mengutuk mereka agar terlahir kembali ke dunia. Setelah terlahir kembali, mereka terbunuh oleh Kangsa, salah satu reinkarnasi Hiranyakasipu.[12]

Anaknya yang ketujuh (Balarama alias Baladewa) selamat karena janinnya dipindahkan ke rahim Rohini, salah satu istri Basudewa.[13][14] Pada akhirnya Baladewa diasuh oleh Rohini dan Yasoda.[15][16]

Putra kedelapan, yaitu Kresna (yang sebenarnya merupakan awatara Wisnu), lahir tengah malam dan diselundupkan ke luar penjara oleh Basudewa untuk diasuh oleh Nanda dan Yasoda di desa bernama Gokul. Basudewa menukar Kresna dengan bayi perempuan yang baru saja dilahirkan Yasoda, kemudian kembali ke penjara. Setelah Kangsa sadar bahwa Dewaki telah melahirkan, ia segera merenggut bayi tersebut untuk menghabisinya. Tetapi si bayi berubah menjadi Dewi Yogamaya dan bersabda bahwa pembunuh Kangsa telah berada di tempat lain yang lebih aman.[15]

Lukisan pertemuan kembali Dewaki dengan Kresna dan Baladewa, karya Raja Ravi Varma.

Setelah Kangsa tahu bahwa bakal pembunuhnya ialah Kresna, ia kerap mengirimkan pembunuh bayaran, tetapi selalu gagal. Akhirnya ia mengundang Kresna ke Mathura untuk dibunuh, tetapi disamarkan dalam bentuk suatu adu tanding. Namun yang terjadi justru sebaliknya: Kangsa tewas di tangan Kresna. Setelah kematiannya, Dewaki dan Basudewa dibebaskan dari penjara.[17]

Pembebasan Sadgarbha

Kresna memiliki pengalaman dalam mencari putra Sandipani yang telah lama menghilang di laut Prabhasa, dan mempertemukan kembali anak tersebut kepada orang tuanya. Mengetahui hal tersebut, timbul niat Dewaki untuk bertemu kembali dengan keenam anak-anaknya (Sadgarbha) yang telah dibunuh oleh Kangsa.[18] Kresna mengabulkan permintaannya dan menjemput jiwa anak-anak tersebut dari Patala (dunia bawah tanah) dan membawa mereka ke hadapan Dewaki.[18][19] Saat bertemu kembali dengan anak-anaknya, naluri keibuan Dewaki muncul kembali lalu ia menyusui mereka. Setelah itu jiwa-jiwa mereka terbebas lalu mencapai surga.[19]

Kematian

Kematian Dewaki dikisahkan dalam kitab Mosalaparwa, yaitu Mahabharata jilid ke-16. Diceritakan bahwa pada saat upacara pembakaran jenazah Basudewa (setelah kejadian bentrok kaum Yadawa), Dewaki ikut mengkremasi dirinya hidup-hidup di atas tumpukan kayu bakar yang melingkupi jenazah Basudewa. Dia melakukan sati, bersama istri Basudewa lainnya: Rohini, Badra, dan Madira.[20]

Silsilah

Silsilah keturunan Yadu (bangsa Yadawa) dalam Mahabharata dan Purana
Bangsa
Yadawa
Klan
Andaka
Klan
Wresni
PunarbasuNandiniSwapalkaSiniHerdika
AhukaAkruraSatyakaMandisaDewamidaWesyawarnaSatadanwaKertawarma
UgrasenaDewaka2 putraSatyakiSurasenaMarisaRaja ChediParjanya
KangsaDewakiBasudewaRohiniKuntiPanduSrutakertiDamagosaNandaYasoda
KresnaBaladewaSubadraYudistiraBimaArjunaSisupalaYogamaya

Catatan

  1. ^ Dewaki melahirkan delapan anak, tetapi enam anak pertama dibunuh oleh Kangsa. Putra ketujuhnya dipindahkan ke rahim Rohini (istri Basudewa) atas bantuan Dewi Yogamaya.

Referensi

  1. ^ Mani, Vettam (2015-01-01). Puranic Encyclopedia: A Comprehensive Work with Special Reference to the Epic and Puranic Literature. Motilal Banarsidass. hlm. 210. ISBN 978-81-208-0597-2. 
  2. ^ a b "XV". The Vishnu Purana: Book IV. hlm. 438. 
  3. ^ "123". The Mahabharata: Book VI. Sacred-texts.com. hlm. 311. 
  4. ^ "XIV". The Vishnu Purana: Book IV. Sacred-texts.com. hlm. 435. 
  5. ^ Mani, Vettam (2015-01-01). Puranic Encyclopedia: A Comprehensive Work with Special Reference to the Epic and Puranic Literature. Motilal Banarsidass. hlm. 210. ISBN 978-81-208-0597-2. 
  6. ^ Monaghan, Patricia (2014-04-01). Encyclopedia of Goddesses and Heroines. New World Library. hlm. 95. ISBN 978-1-60868-218-8. 
  7. ^ "1". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  8. ^ "1". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  9. ^ "1". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  10. ^ "harivaMsha in the mahAbharata - viShNuparva: Chapter 1 - Advent of Narada and Kamsa's Response". Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 April 2015. Diakses tanggal 23 December 2016. 
  11. ^ "1". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  12. ^ Debroy, Bibek (2016-09-09). Harivamsha. Penguin UK. ISBN 978-93-86057-91-4. 
  13. ^ "2". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  14. ^ "I". The Vishnu Purana: Book V. hlm. 490–491. 
  15. ^ a b "III". The Vishnu Purana: Book V. hlm. 502. 
  16. ^ "3". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  17. ^ "44". Srimad Bhagavatam: Canto 10. Bhagavata.org. 
  18. ^ a b "85". SRIMAD BHAGAVATAM: CANTO 10. Bhagavata.org. 
  19. ^ a b "85". SRIMAD BHAGAVATAM: CANTO 10. Bhagavata.org. 
  20. ^ The Mahabharata, Book 16: Mausala Parva: Section 7. 

Pranala luar

Read other articles:

Sherry TurkleLahir18 Juni 1948 (umur 75)[1]New York City, New York, Amerika Serikat[1]KebangsaanAmerika SerikatPendidikanPh.D. di bidang Sosiologi dan Psikologi Kepribadian BA di bidang Kajian SosialDikenal atasKajian Sosial Ilmu Pengetahuan dan TeknologiKarya terkenalThe Second Self: Computers and the Human Spirit,[2] Alone Together: Why We Expect More from Technology and Less from Each Other Sherry Turkle (lahir 18 Juni, 1948) adalah Profesor Abby Rockefeller Mauz…

Belarusian pro-democracy activist Raman BandarenkaBorn(1989-08-01)August 1, 1989Died(2020-11-12)November 12, 2020Minsk, BelarusNationalityBelarusianOccupation(s)Artist, ManagerKnown forActivismAwards Medal of the Order of the PahoniaHonar i Hodnaść [be] Raman Bandarenka (Belarusian: Раман Бандарэнка) (August 1, 1989, Minsk – November 12, 2020, Minsk) was an aspiring Belarusian designer, and shop manager. His death is associated with the protests against the 2…

This article relies excessively on references to primary sources. Please improve this article by adding secondary or tertiary sources. Find sources: The Pines, Elanora – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (April 2016) (Learn how and when to remove this template message) Shopping mall in Elanora, QueenslandThe PinesLocationElanora, QueenslandCoordinates28°08′02″S 153°28′04″E / 28.133886°S 153.467859°E / -28.1338…

Escudo de la Fuerza Logística Operativa.Guion de la FLO. La Fuerza Logística Operativa (FLO) fue el órgano de la Fuerza del Ejército de Tierra de España integrado por un conjunto de unidades bajo un mando único, adiestradas y equipadas para prestar apoyo logístico a las unidades en operaciones. Se creó en 2005, con la finalidad de adaptar la antigua asistencia logística regional a las transformaciones orgánicas que había experimentado el Ejército de Tierra desde la década de los och…

Logo DefTech. DRB-HICOM Defence Technologies Sdn Bhd, secara resmi dikenal sebagai DefTech, adalah kontraktor pertahanan Malaysia yang terlibat dalam pengembangan, pembuatan dan penyediaan lapis baja dan logistik kendaraan untuk militer dan keamanan tanah air. DefTech juga merupakan pemasok kendaraan khusus dan bus komersial.[1][2][3][4][5] Deftech mengambil tonggak sejarah besar dalam industri kedirgantaraan dan kendaraan udara tak berawak setelah akuisis…

Dynamic mechanical properties of pneumatic tires This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Tire uniformity – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (February 2007) (Learn how and when to remove this template message) Tire uniformity refers to the dynamic mechanical properties of pneumatic tires as st…

Peristiwa 27 JuliBagian dari Kejatuhan SoehartoTanggal27 – 29 Juli 1996LokasiJakarta, IndonesiaSebabUpaya yang disponsori pemerintah untuk menggulingkan Megawati dari kantor pusat Partai Demokrasi IndonesiaMetodeDemonstrasi mahasiswa, kerusuhanPihak terlibat Pendukung Megawati Soekarnoputri Pemerintah Orde Baru, Pemuda Pancasila, Tentara Nasional Indonesia Angkatan DaratJumlah korban 5 orang tewas, 149 orang terluka, 23 orang hilang Peristiwa 27 Juli 1996 adalah serangan pasukan pemerintah Ind…

Artikel ini adalah tentang Perang Saudara Spanyol pada 1936-1939. Lihat pula Perang Saudara Spanyol, 1820-1823. Perang Saudara SpanyolPrajurit Republik Spanyol yang tertembak dalam perang.Tanggal1936—1939LokasiSpanyolHasil Kemenangan kaum Nasionalis Pendirian negara Spanyol FasisPihak terlibat Republikan CNT/FAI Popular Front UGT Generalitat de Catalunya EC EG (1936–37) PG Brigade Internasional didukung oleh: Komintern  Uni Soviet  Meksiko  Prancis(1938) beberapa pihak asing y…

Not to be confused with the Tri-State District, another lead mining district also largely located in Missouri. Lead mining area in Missouri, US Lead belt redirects here. For the concentration of wargames companies in England, see Lead belt (wargaming). Map of counties in the regionNotable subdistricts of the Lead Belt and the mines of the New Lead Belt Historical marker commemorating the first mine at Mine La Motte about 1700. Missouri Mines State Historic Site occupies a retired lead mill in th…

Plan to immunize against COVID-19 This article needs to be updated. The reason given is: This is an ongoing event, as oouth Korea's infection rate is spiking, info in article is a year old. Please help update this article to reflect recent events or newly available information. (January 2023) COVID-19 vaccination in South KoreaSouth Korea. Percentage with total doses given as of 9 November 2023.[1]Date26 February 2021 (2021-02-26) – 13 April 2023 (2023-04-…

Anna M. M. VetticadJurnalis dan kritikus film populer Anna M M Vetticad pada pertemuan nasional ke-15 yang diselenggarakan oleh The Network of Women in Media, India pada Februari 2020Lahir2 Juni 1975 (1975-06-01UTC15) (usia 48)Delhi, IndiaKebangsaanIndiaWarga negaraIndiaPekerjaanKritikus film, Pengarang buku, Kolumnis, Konsultan media sosialTahun aktif1994–sekarangDikenal atasPengarang The Adventures of an Intrepid Film Critic Anna M. M. Vetticad adalah seorang kritikus film dan jurn…

Wild ChildPoster resmiSutradaraNick MooreProduser Tim Bevan Eric Fellner Diana Phillips Ditulis olehLucy DahlPemeran Emma Roberts Alex Pettyfer Georgia King Natasha Richardson Penata musikMichael PriceSinematograferChris SeagerPenyuntingSimon CozensPerusahaanproduksi StudioCanal Relativity Media Working Title Films DistributorUniversal PicturesTanggal rilis 15 Agustus 2008 (2008-08-15) (Inggris) Durasi97 menitNegara Inggris Amerika Serikat Prancis BahasaInggrisAnggaran$20 jutaPend…

Cet article est une ébauche concernant l’automobile. Vous pouvez partager vos connaissances en l’améliorant (comment ?) selon les recommandations des projets correspondants. Un Citroën Berlingo. Un ludospace (aussi appelé combispace, ou encore Leisure Activity Vehicle en anglais) est un véhicule automobile familial de gabarit compact ou moyen généralement dérivé d'un utilitaire léger. Le terme est une contraction de « ludique » et de « monospace », cons…

Human settlement in EnglandHibb's GreenHibb's GreenLocation within SuffolkCivil parishLawshallDistrictBaberghShire countySuffolkRegionEastCountryEnglandSovereign stateUnited KingdomPost townBury St EdmundsPostcode districtIP29 List of places UK England Suffolk 52°08′N 0°44′E / 52.14°N 00.73°E / 52.14; 00.73 Hibb's Green is a hamlet in the civil parish of Lawshall in the Babergh district in the county of Suffolk, England. It is located between Hannin…

Russian satellite Spektr-R Спектр-РSpektr-R at the integration and test complex of Launch Pad No.31, the Baikonur Space Center in July 2011NamesRadioAstronMission typeRadio telescopeOperatorRussian Astro Space CenterCOSPAR ID2011-037A SATCAT no.37755Websitehttp://www.asc.rssi.ru/radioastron/Mission durationPlanned: 5 years Achieved: 7 years, 10 months, 11 days Spacecraft propertiesBusNavigator[1]ManufacturerNPO LavochkinLaunch mass3,660 kg (8,069 lb)[1…

Chadian politician and convicted war criminal Hissène Habréحسين حبريHabré during a visit to the United States in 19875th President of ChadIn office7 June 1982 – 1 December 1990Prime MinisterDjidingar Dono Ngardoum (1982)Preceded byGoukouni OueddeiSucceeded byIdriss Déby1st Prime Minister of ChadIn office29 August 1978 – 23 March 1979Preceded byFrançois Tombalbaye (of French Chad)Succeeded byDjidingar Dono Ngardoum Personal detailsBorn(1942-08-13)13 Augu…

Sporting event delegationIran at the1958 Asian GamesIOC codeIRNNOCNational Olympic Committee of the Islamic Republic of IranWebsitewww.olympic.ir (in Persian and English)in TokyoCompetitors79 in 11 sportsFlag bearerMahmoud NamjooMedalsRanked 4th Gold 7 Silver 14 Bronze 11 Total 32 Asian Games appearances (overview)1951195419581962196619701974197819821986199019941998200220062010201420182022 Iran participated in the 1958 Asian Games held in the capital city of Tokyo, Japan. This country …

Irish surname McGovern Irish name: Mag ShamhráinEarlier spellingsMacGauran, MacGoveran, MacGowran, Magauran, MacGavern, Magavern, McGavern Anglicised Somers, SummersEtymologyA summery personalityPlace of originCounty Cavan, Ireland[1]MembersSamhradhánlived c. 1100 ADConnected familiesMcKiernan The surname McGovern (Irish: Mág Samhradháin), is of Irish origin and is found predominantly in the counties of Cavan (among the fifteen most common names), Fermanagh and Leitrim. The Irish nam…

2019 single by Katy Perry For other uses, see Small talk (disambiguation) § Music. Small TalkSingle by Katy PerryA-sideNever Really Over (double A-side)ReleasedAugust 9, 2019 (2019-08-09)GenreSynth-pop[1]Length2:42LabelCapitolSongwriter(s) Katy Perry Johan Carlsson Charlie Puth Jacob Kasher Hindlin Producer(s) Johan Carlsson Charlie Puth Katy Perry singles chronology Never Really Over (2019) Small Talk (2019) Harleys in Hawaii (2019) Music videoSmall Talk on YouTube …

Данио-рерио Научная классификация Домен:ЭукариотыЦарство:ЖивотныеПодцарство:ЭуметазоиБез ранга:Двусторонне-симметричныеБез ранга:ВторичноротыеТип:ХордовыеПодтип:ПозвоночныеИнфратип:ЧелюстноротыеГруппа:Костные рыбыКласс:Лучепёрые рыбыПодкласс:Новопёрые рыбыИнфр…

Kembali kehalaman sebelumnya