Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Hargotirto, Kokap, Kulon Progo

Hargotirto
Negara Indonesia
ProvinsiDaerah Istimewa Yogyakarta
KabupatenKulon Progo
KecamatanKokap
Kode pos
55653
Kode Kemendagri34.01.08.2005 Edit nilai pada Wikidata
Luas14.713,370 Ha
Jumlah penduduk8.337 jiwa
Kepadatan-
Peta
Peta
Peta
Peta
Koordinat:


Hargotirto (bahasa Jawa: Hargatirta) adalah desa di kecamatan Kokap, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Desa Hargotirto secara administratif dibagi menjadi 14 pedukuhan, 30 RW dan 70 RT, dengan luas wilayah 14.713,370 ha dan berpenduduk 8.337 jiwa.[1] Desa Hargotirto sering kali menjadi tempat berlangsungnya program Kuliah Kerja Nyata (KKN) oleh universitas-universitas di Yogyakarta, serta program nasional seperti program "Sapa Sebatang"[2] oleh Persiapan Keberangkatan (PK) ke-41 para beaswan LPDP, serta program desa oleh Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB) melibatkan Universitas Gadjah Mada (UGM).

Batas wilayah

Batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut:

Utara Kecamatan Girimulyo dan Provinsi Jawa Tengah
Timur Desa Hargowilis dan Kecamatan Girimulyo
Selatan Desa Hargowilis dan Desa Kalirejo
Barat Provinsi Jawa Tengah

Pembagian wilayah

Terdapat 14 dukuh di Desa Hargotirto [1] Diarsipkan 2017-03-15 di Wayback Machine., antara lain:

  1. Dukuh Soropati
  2. Dukuh Sekendal
  3. Dukuh Segajih
  4. Dukuh Keji
  5. Dukuh Teganing I
  6. Dukuh Teganing I
  7. Dukuh Teganing III
  8. Dukuh Tirto
  9. Dukuh Crangah
  10. Dukuh Sungapan I
  11. Dukuh Sungapan II
  12. Dukuh Menguri
  13. Dukuh Sebatang
  14. Dukuh Nganti

Geografi

Desa Hargotirto berada di bagian utara kecamatan Kokap yang secara geografis terletak di 07⁰ 48’ 36” LS, 110⁰ 06’ 04” BT. Sebagian besar wilayah Desa Hargotirto memiliki topografi berbukit sampai bergunung yang merupakan rangkaian Pegunungan Menoreh dengan ketinggian antara 500 – 1000 meter di atas permukaan air laut. Desa ini memiliki tanah yang subur karena didukung oleh curah hujan 2.100 mm/tahun dan temperatur antara 23 -28 °C.

Penduduk

Mata pencaharian penduduk sebagian besar adalah sebagai petani/peladang dan pengrajin gula kelapa. Total jumlah keluarganya ada 1.932 KK dengan jumlah penduduk yang bekerja 1.665 jiwa. Jumlah pencari kerja 4.010 jiwa terdiri dari 1.964 laki-laki dan 2.046 perempuan.

Ekonomi

Sumber utama perekonomian Desa Hargotirto adalah pertanian. Salah satunya industri gula kelapa. Gula kelapa yang diproduksi di Hargotirto ada dua jenis, yaitu gula jawa dan gula semut. Gula kelapa di Hargotirto diproduksi dalam skala rumah tangga. Di Hargotirto juga banyak ditanam kakao, durian, salak, cengkeh, dan manggis.

Program Desa

Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB) menggandeng UGM untuk menjadikan Desa Hargotirto, Kecamatan Kokap, Kulon Progo, sebagai desa mandiri percontohan nasional dalam pelaksanaan lima program pemerintah: Indonesia Sehat, Pintar, Kreatif, Hijau, dan Peduli.[3] Potensi yang dimiliki oleh Desa Hargotirto terkait dengan pengembangan adalah sebagai berikut:

1. Program Indonesia Sehat

Desa Hargotirto memiliki Posyandu 16 kelompok dengan cakupan 480 anak, Yandu Lansia 14 kelompok dengan cakupan 240 orang, Desa Siaga 1 kelompok dengan sasaran seluruh ibu hamil, UKS 9 kelompok dengan cakupan seluruh siswa SD, Tabungan Ibu Bersalin 1 kelompok, Persatuan Dukun Bayi Terlatih 1 kelompok.

2. Program Indonesia Pintar

Potensi yang dimiliki Desa Hargotirto antara lain: Bina Keluarga Balita (BKB) 4 kelompok, PAUD 14 kelompok yang dua di antaranya sudah memiliki gedung sendiri, TK Swasta (TK ABA) 4 sekolah dengan total peserta didik 120 anak, SD Negeri 8 sekolah dengan total siswa 593 dan guru 48. SMP 1 sekolah, Kejar Paket A 1 kelompok, TPA 19 kelompok, Keaksaraan Fungsional (Program Pemberantasan Buta Huruf) 1 kelompok, Sekolah Lapang (Pendidikan Ketrampilan Praktis Pertanian dan Pertukangan dari Kementerian Kesehatan & UPFMA) 1 kelompok, Training Siaga Bencana (Pendidikan Tangguh Siaga Bencana oleh Yayasan Damar & UNDP) 1 kelompok.

3. Program Indonesia Kreatif

Desa Hargotirto memiliki potensi berupa produksi gula kelapa yang dikerjakan oleh hampir seluruh warga, budidaya ikan air tawar dan keramba 100 orang, peternakan kambing Etawa 20 orang, peternakan kambing lokal 1.115 orang, peternakan sapi 10 orang, peternakan ayam 1.995 orang, produksi makanan tradisional 50 orang, produksi tempe 10 orang, budidaya jamur 5 orang, program PNPM Mandiri Pedesaan 1 unit. Lembaga Keuangan Mikro (LKM) 1 unit, industri kerajinan dan pertukangan 40 orang, dan kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) 14 kelompok.

4. Program Indonesia Hijau

Desa Hargotirto memiliki potensi antara lain: upaya pelestarian hutan negara yang dilakukan oleh semua warga, budidaya Makutho Dewo dan tanaman herbal yang dikerjakan oleh hampir seluruh warga, budidaya durian lokal 15 orang, budidaya kakao (coklat) oleh hampir seluruh warga, produksi pupuk organik 200 orang, perkebunan dan pertanian organik 50 orang serta perkebunan salak pondoh 10 orang.

5. Program Indonesia Peduli

Desa Hargotirto memiliki potensi antara lain: kelompok arisan/pengajian/tahlilan/yasinan dll di 14 pedukuhan, Program Penanggulangan Kemiskinan di Pedesaan (P2KP) 1 kelompok, Kader Pemberdayaan Masyarakat (KPM) 14 orang, Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja 1 kelompok, Bina Keluarga Remaja (BKR) 1 kelompok, pengembangan kesenian dan kebudayaan daerah 5 jenis kesenian (wayang kulit, karawitan, tari topeng, kethoprak dan jathilan), serta desa tangguh bencana 1 kelompok.[4]

Referensi

  1. ^ "Data Kependudukan Desa di Kabupaten Kulon Progo" (PDF). Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2017-03-15. Diakses tanggal 2017-03-14. 
  2. ^ "Menyapa Indonesia "Sapa Sebatang"". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-03-15. Diakses tanggal 2017-03-14. 
  3. ^ "Desa Hargotirto Siap Dijadikan Desa Mandiri Percontohan Nasional". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-05-15. Diakses tanggal 2018-03-15. 
  4. ^ "Profil Desa Hargotirto". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-15. Diakses tanggal 2017-03-14. 

Read other articles:

artikel ini tidak memiliki pranala ke artikel lain. Tidak ada alasan yang diberikan. Bantu kami untuk mengembangkannya dengan memberikan pranala ke artikel lain secukupnya. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Lava karbonat di Ol Doinyo Lengai yang telah membeku Fenomena Lava Karbonat adalah ketika gunung mengeluarkan lava yang memiliki kandungan kalsium dan magnesium karbonat dengan kandungan silikat dan besi yang rendah. Fenomena ini disebut carbonatite. Lava Car…

Astronomy & Astrophysics  Singkatan (ISO)Astron. Astrophys.Disiplin ilmuAstronomi, astrofisikaDisunting olehThierry Forveille [fr]Detail publikasiPenerbitEDP Sciences untuk European Southern ObservatorySejarah penerbitan1969–sekarangFrekuensiBulananAkses terbukaTertunda, 12 bulanFaktor dampak5.636 (2019)PengindeksanISSN0004-6361 (print)1432-0746 (web)LCCN74220573CODENAAEJAFOCLC1518497 Pranala Journal homepage Akses dalam jaringan Astronomy & Astrophysic…

Eyes Wide OpenSampul versi digital dan styleAlbum studio karya TwiceDirilis26 Oktober 2020 (2020-10-26)Direkam2020StudioJYPE, Seoul, Korea SelatanGenreK-popPop retroSynth-popCity-popDance popPop latinR&BDurasi43:29BahasaKoreaInggrisLabelJYPRepublicDreamusKronologi Twice #Twice3(2020) Eyes Wide Open(2020) Taste of Love(2021) Singel dalam album Eyes Wide Open I Can't Stop MeDirilis: 26 Oktober 2020 Eyes Wide Open adalah sebuah album studio berbahasa Korea kedua oleh girl grup Korea Se…

This is a list showing the most populous cities in the province of Khyber Pakhtunkhwa (KPK), Pakistan as of the 2017 Census of Pakistan. In the following table, you can find each of the 46 cities and towns in the province with populations higher than 30,000 as of March 15, 2017. City populations found in this list only refer to populations found within the city's defined limits and any adjacent cantonments. The census totals below come from the Pakistan Bureau of Statistics.[1] Map A map…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Maret 2020. Balai kota Wina Berikut adalah daftar wali kota Wina, Austria. Kerajaan Habsburg Konrad Poll 1282 Heinrich Hansgraf 1285 Konrad von Eslarn 1287 Konrad Poll 1288 – 1305 Heinrich Chrannest 1305 – 07 Dietrich von Kahlenberg 1307 Heinrich von d. Neisse 1308…

Basilika Corpus ChristiBasilika Minor Corpus ChristiInggris: Corpus Christi Basilicacode: en is deprecated Basilika Corpus ChristiLokasiManchesterNegara Britania Raya InggrisDenominasiGereja Katolik RomaSejarahDedikasiCorpus ChristiArsitekturStatusBasilika minorStatus fungsionalAktifGayaGotik Basilika Corpus Christi (Inggris: Corpus Christi Basilicacode: en is deprecated ) adalah sebuah gereja basilika minor Katolik yang terletak di kompleks Biara Corpus Christi, Manchester, Inggris. B…

2009 American filmThe Slammin' SalmonTheatrical release posterDirected byKevin Heffernan[1]Written byBroken LizardProduced byPeter LengyelRichard PerelloStarringMichael Clarke DuncanJay ChandrasekharKevin HeffernanSteve LemmePaul SoterErik StolhanskeCobie Smulders April Bowlby Olivia MunnCinematographyRobert BarocciEdited byBrad KatzMusic byNathan BarrProductioncompaniesCataland FilmsBroken LizardDistributed byAnchor Bay FilmsRelease dates January 17, 2009 (2009-01-17) …

Ashdod אַשְׁדּוֹדأشدودTranskripsi bahasa Ibrani • ISO 259ʔašdod BenderaLambangAshdodKoordinat: 31°48′0″N 34°39′0″E / 31.80000°N 34.65000°E / 31.80000; 34.65000Koordinat: 31°48′0″N 34°39′0″E / 31.80000°N 34.65000°E / 31.80000; 34.65000Negara IsraelDistrikSelatanDidirikan1700 SM (Permukiman orang Kanaan)1300 SM (Pemerintahan suku Filistin)147 SM (Pemerintahan suku Hasmon) Abad ke-7 M (Kot…

Matius 26Lembaran Papirus 37 sisi recto yang memuat Injil Matius pasal 26:19-37 dalam bahasa Yunani dari tahun ~ 260 MKitabInjil MatiusKategoriInjilBagian Alkitab KristenPerjanjian BaruUrutan dalamKitab Kristen1← pasal 25 pasal 27 → Matius 26 (disingkat Mat 26) adalah bagian dari Injil Matius pada Perjanjian Baru dalam Alkitab Kristen, yang disusun menurut catatan Matius, salah seorang dari Keduabelas Rasul Yesus Kristus.[1][2][3][4] Teks Naskah asliny…

Protein-coding gene in humans CUL4AAvailable structuresPDBOrtholog search: PDBe RCSB List of PDB id codes2HYE, 4A0KIdentifiersAliasesCUL4A, cullin 4AExternal IDsOMIM: 603137 MGI: 1914487 HomoloGene: 81724 GeneCards: CUL4A Gene location (Mouse)Chr.Chromosome 8 (mouse)[1]Band8|8 A1.1Start13,155,621 bp[1]End13,197,940 bp[1]RNA expression patternBgeeHumanMouse (ortholog)n/aTop expressed inspermatocyteascending aortaaortic valveureterextensor digitorum longus musclelensad…

Species of shrub in the family Proteaceae endemic to Western Australia Grevillea spinosa In the Australian Botanic Garden Mount Annan Scientific classification Kingdom: Plantae Clade: Tracheophytes Clade: Angiosperms Clade: Eudicots Order: Proteales Family: Proteaceae Genus: Grevillea Species: G. spinosa Binomial name Grevillea spinosaMcGill.[1] Habit Grevillea spinosa, commonly known as tjiilka-tjiilka,[2] is species of flowering plant in the family Proteaceae and is endemi…

Traditional Chinese seasoning and medicine ChenpiTraditional Chinese陳皮Simplified Chinese陈皮Literal meaningpreserved peelTranscriptionsStandard MandarinHanyu PinyinchénpíBopomofoㄔㄣˊ ㄆㄧˊHakkaRomanizationcen² pi²Yue: CantoneseYale Romanizationchàhn pèihJyutpingcan⁴ pei⁴Southern MinHokkien POJtîn-phîGwo PeiTraditional Chinese果皮Literal meaningfruit peelTranscriptionsYue: CantoneseYale Romanizationgwó pèihJyutpinggwo² pei⁴Second alternative Chinese nameT…

† Человек прямоходящий Научная классификация Домен:ЭукариотыЦарство:ЖивотныеПодцарство:ЭуметазоиБез ранга:Двусторонне-симметричныеБез ранга:ВторичноротыеТип:ХордовыеПодтип:ПозвоночныеИнфратип:ЧелюстноротыеНадкласс:ЧетвероногиеКлада:АмниотыКлада:СинапсидыКл…

追晉陸軍二級上將趙家驤將軍个人资料出生1910年 大清河南省衛輝府汲縣逝世1958年8月23日(1958歲—08—23)(47—48歲) † 中華民國福建省金門縣国籍 中華民國政党 中國國民黨获奖 青天白日勳章(追贈)军事背景效忠 中華民國服役 國民革命軍 中華民國陸軍服役时间1924年-1958年军衔 二級上將 (追晉)部队四十七師指挥東北剿匪總司令部參謀長陸軍總…

Questa voce sull'argomento calciatori spagnoli è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Fidel Uriarte Macho Nazionalità  Spagna Altezza 175 cm Calcio Ruolo Allenatore (ex attaccante) Termine carriera 1976 - giocatore Carriera Giovanili  Athletic Bilbao Squadre di club1 1962-1974 Athletic Bilbao297 (90)1974-1976 Malaga15 (0) Nazionale 1967-1972 Spagna9 (1) Carriera da allenatore …

Evil for which no non-divine agent can be held morally responsible Part of a series on thePhilosophy of religion Religious concepts Afterlife Apophatism Cataphatism Eschatology Enlightenment Intelligent design Liberation Miracle Mysticism Religious belief Reincarnation Religious faith Scripture (religious text) Soul Spirit Theological veto Challenges Ethical egoism Euthyphro dilemma Logical positivism Religious language Verificationism eschatological Problem of evil Theodicy Augustinian Irenaean…

This list is incomplete; you can help by adding missing items. (February 2012) This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: List of Indonesian dishes – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (January 2010) (Learn how and when to remove this template message) Tumpeng nasi kuning, the cone shaped yellow r…

Marriage StoryPoster bioskopSutradaraNoah BaumbachProduser David Heyman Noah Baumbach Ditulis olehNoah BaumbachPemeran Scarlett Johansson Adam Driver Laura Dern Alan Alda Ray Liotta Julie Hagerty Merritt Wever Penata musikRandy Newman[1]SinematograferRobbie RyanPenyuntingJennifer LamePerusahaanproduksiHeyday FilmsDistributorNetflixTanggal rilis 29 Agustus 2019 (2019-08-29) (Venesia) 6 November 2019 (2019-11-06) (Amerika Serikat) Durasi136 menit[2]Negara Am…

For related races, see 1982 United States Senate elections. 1982 United States Senate election in Hawaii ← 1976 November 2, 1982 1988 →   Nominee Spark Matsunaga Clarence Brown Party Democratic Republican Popular vote 245,386 52,071 Percentage 80.08% 16.99% County resultsMatsunaga:      70–80%      80–90% U.S. senator before election Spark Matsunaga Democratic Elected U.S. Senator Spark Matsunaga Democratic Ele…

Luigi Meduri Presidente della Regione CalabriaDurata mandato21 gennaio 1999 –16 aprile 2000 PredecessoreBattista Caligiuri SuccessoreGiuseppe Chiaravalloti Sottosegretario di Stato al Ministero delle infrastruttureDurata mandato15 maggio 2006 –8 maggio 2008 PresidenteRomano Prodi PredecessoreNino Sospiri SuccessoreBartolomeo Giachino Deputato della Repubblica ItalianaDurata mandato30 maggio 2001 –27 aprile 2006 LegislaturaXIV GruppoparlamentareMarg…

Kembali kehalaman sebelumnya