Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Kepulauan Tanimbar
Dari atas, kiri ke kanan; Jembatan Leta Oar Ralan; Bandar Udara Mathilda Batlayeri; Danau Lorulun
Lambang resmi Kepulauan Tanimbar
Peta
Peta
Tanimbar di Maluku
Tanimbar
Tanimbar
Peta
Tanimbar di Maluku dan Papua
Tanimbar
Tanimbar
Tanimbar (Maluku dan Papua)
Tanimbar di Indonesia
Tanimbar
Tanimbar
Tanimbar (Indonesia)
Koordinat: 7°59′06″S 131°18′16″E / 7.9849042°S 131.3043958°E / -7.9849042; 131.3043958
Negara Indonesia
ProvinsiMaluku
Tanggal berdiri4 Oktober 1999; 25 tahun lalu (1999-10-04)[1]
Dasar hukumUU №46 tahun 1999
Ibu kotaSaumlaki
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
Pemerintahan
 • BupatiAlwiyah Fadlun Alaydrus (Pj.)
 • Wakil Bupatilowong
 • Sekretaris DaerahAgustinus Songupnuan (Pj.)
Luas
 • Total10.102,92 km2 (3,900,76 sq mi)
Populasi
 • Total131.368
 • Kepadatan13/km2 (34/sq mi)
Demografi
 • AgamaKristen 94,22%
- Protestan 61,16%
- Katolik 33,06%
Islam 5,46%
Hindu 0,07%
Buddha 0,01%
Lainnya 0,24%[3]
 • BahasaTimor[butuh rujukan]
 • IPMSteady 62,86 (2020)
Sedang[4]
Zona waktuUTC+09:00 (WIT)
Kode BPS
8101 Edit nilai pada Wikidata
Kode area telepon0918
Pelat kendaraanDE xxxx G*
Kode Kemendagri81.03 Edit nilai pada Wikidata
APBDRp 921.025.991.468,-[5]
PADRp 74.785.912.687
DAURp 597.677.320.000 (2020)[6]

Kabupaten Kepulauan Tanimbar adalah salah satu kabupaten di Provinsi Maluku, Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Saumlaki. Kabupaten Kepulauan Tanimbar dibentuk berdasarkan Undang-Undang Nomor 46 Tahun 1999, sebagai pemekaran dari Kabupaten Maluku Tenggara. Pada tahun 2008, sebagian wilayah kabupaten ini dimekarkan lagi menjadi Kabupaten Maluku Barat Daya. Sebelumnya kabupaten ini bernama Kabupaten Maluku Tenggara Barat. Perubahan nama kabupaten dari Maluku Tenggara Barat menjadi Kabupaten Kepulauan Tanimbar ditetapkan melalui Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2019, tanggal 23 Januari 2019.[7]

Bekas Lambang Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Kepulauan Tanimbar adalah salah satu wilayah terluar di Indonesia dan berbatasan laut dengan Australia. Kepulauan Tanimbar dikenal karena potensi migas di wilayah lautnya yang bernama Blok Masela. Saat ini Blok Masela masih dalam tahap pengembangan dan investasi, dan jika selesai diharapkan dapat meningkatkan ekonomi di wilayah Tanimbar.[8]

Geografis

Kabupaten Kepulauan Tanimbar adalah salah satu kabupaten di Provinsi Maluku dan merupakan pemekaran dari wilayah Kabupaten Maluku Tenggara. Selanjutnya, berdasarkan Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2008 dibentuklah Kabupaten Maluku Barat Daya sebagai pemekaran Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Kabupaten Kepulauan Tanimbar merupakan gugusan pulau dan terkonsentrasi pada Gugus Pulau Tanimbar yang memiliki luas keseluruhan 52.995,19 km² yang terdiri dari wilayah daratan seluas 10.102,92 km² (19,06%) dan wilayah perairan seluas 42.892,28 km² (80,94%). Secara astronomis, Kabupaten Kepulauan Tanimbar berada di antara 130°45'21.3"–132°00'29.6" Bujur Timur dan 6°39'24"–8°20'43" Lintang Selatan.[9]

Batas Wilayah

Wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar berbatasan dengan:

Utara Kabupaten Maluku Tenggara dan Laut Banda
Timur Kabupaten Kepulauan Aru dan Laut Arafura
Selatan Laut Arafura
Barat Kabupaten Maluku Barat Daya

Topografi

Kabupaten Kepulauan Tanimbar merupakan wilayah yang relatif datar (kemiringan 0-3%), landai/berombak (kemiringan 3-8%), bergelombang (kemiringan 8-15%), agak curam (kemiringan 15–30%), curam (kemiringan 30–50%) dan sangat curam (kemiringan >50%). Di utara Pulau Yamdena terdapat sederet pulau-pulau kecil. Kedua deretan pulau tersebut terpisah oleh selat yang dangkal dengan kedalaman tidak lebih dari 20 meter, sehingga apabila terjadi pasang surut, terbentuk daratan kering yang luasnya bisa mencapai setengah kilometer dari tepi pantai Yamdena. Yamdena utara umumnya datar dengan ketinggian kurang dari 50 meter, sedangkan daerah perbukitan di bagian selatan Yamdena tingginya lebih dari 200 meter. Secara keseluruhan morfologi, daerah ini dapat dibedakan menjadi tiga satuan morfologi, yaitu perbukitan, dataran rendah dan teras. Daerah perbukitan seperti yang terdapat di Pulau Labobar memiliki puncak tertinggi yang mencapai lebih dari 300 meter di atas muka laut. Di pulau-pulau lainnya, ketinggiannya kurang dari 300 mdpl.[9]

Iklim

Wilayah Kepulauan Tanimbar beriklim tropis. Berdasarkan klasifikasi iklim, wilayah ini masuk dalam kategori iklim tropis basah dan kering (Aw). Rata-rata curah hujan di wilayah ini adalah berkisar antara 1500–2000 milimeter per tahunnya. Seperti wilayah Indonesia lainnya, Kabupaten Tanimbar memiliki dua musim, yaitu musim penghujan yang bermula sejak bulan Desember hingga Mei dan musim kemarau yang berawal dari bulan Juni hingga bulan November. Suhu udara di wilayah ini berkisar antara 23°–33 °C dengan tingkat kelembapan nisbi antara 75–88%.[10]

Data iklim Saumlaki, Indonesia
Bulan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Tahun
Rata-rata tertinggi °C (°F) 31.8
(89.2)
32.2
(90)
32.3
(90.1)
31.5
(88.7)
30.4
(86.7)
29.6
(85.3)
29.1
(84.4)
29.1
(84.4)
29.8
(85.6)
30.4
(86.7)
33.3
(91.9)
32.8
(91)
31
(88)
Rata-rata harian °C (°F) 27.5
(81.5)
27.8
(82)
28
(82)
27.8
(82)
27.3
(81.1)
26.8
(80.2)
25.9
(78.6)
25.6
(78.1)
26.3
(79.3)
26.9
(80.4)
28.8
(83.8)
28.9
(84)
27.3
(81.1)
Rata-rata terendah °C (°F) 25
(77)
24.6
(76.3)
24.8
(76.6)
25
(77)
24.7
(76.5)
24.3
(75.7)
23.8
(74.8)
23
(73)
24.1
(75.4)
24.4
(75.9)
25.4
(77.7)
26.4
(79.5)
24.6
(76.3)
Presipitasi mm (inci) 321
(12.64)
275
(10.83)
236
(9.29)
229
(9.02)
210
(8.27)
162
(6.38)
104
(4.09)
49
(1.93)
53
(2.09)
86
(3.39)
155
(6.1)
301
(11.85)
2.181
(85,88)
Rata-rata hari hujan 14 12 12 12 10 8 7 4 4 7 10 14 114
% kelembapan 88 85 84 84 85 80 78 76 73 75 77 80 80.4
Rata-rata sinar matahari bulanan 158 181 216 227 194 252 260 303 309 308 294 205 2.907
Sumber #1: Climate-Data.org[11][12]
Sumber #2: Weatherbase[13] & BMKG[14]

Pemerintahan

Daftar Bupati

No Bupati Mulai jabatan Akhir jabatan Prd. Wakil Bupati Ket.
1
Salomon Joseph Oratmangun
2001
2006
1
Lukas Uwuratuw
Y. Pattinama
2006
2007
-
-
2
Bitzael Silvester Temmar
2007
2012
2
Barnabas Orno
2012
2017
3
Petrus Paulus Werembinan Taborat
3
Petrus Fatlolon
22 Mei 2017
22 Mei 2022
4
Agustinus Utuwaly
Daniel Eduard Indey

(Pj)

24 Mei 2022
29 Mei 2023
Ruben Benharvioto Moriolkosu (Pj)
29 Mei 2023
24 Oktober 2023
Piterson Rangkoratat (Pj)
27 November 2023
10 Agustus 2024
Alwiyah Fadlun Alaydrus (Pj)
10 Agustus 2024
Petahana


Dewan Perwakilan

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
2014-2019 2019-2024
PKB 2 Steady 2
Gerindra 3 Penurunan 2
PDI-P 5 Penurunan 3
Golkar 3 Steady 3
NasDem 2 Steady 2
Berkarya (baru) 3
PKS 2 Penurunan 1
Perindo (baru) 1
PAN 2 Penurunan 1
Hanura 1 Kenaikan 2
Demokrat 2 Kenaikan 3
PKPI 3 Penurunan 2
Jumlah Anggota 25 Steady 25
Jumlah Partai 10 Kenaikan 12

Kecamatan

Kabupaten Kepulauan Tanimbar terdiri atas 10 kecamatan, 2 kelurahan, dan 80 desa dengan luas wilayah 4.465,79 km² dan jumlah penduduk 122.337 jiwa (2017). Kode Wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar adalah 81.03.[15][16][17] Sebelum 23 Februari 2019, kabupaten ini bernama Kabupaten Maluku Tenggara Barat.[18]

Kode Kemendagri Nama Kecamatan Ibu kota Jumlah Daftar Kelurahan dan Desa
Kelurahan Desa
81.03.01 Tanimbar Selatan Saumlaki 2 10
81.03.02 Selaru Adaut - 7
81.03.03 Wer Tamrian Lorulun - 9
81.03.04 Wer Maktian Seira - 9
81.03.05 Tanimbar Utara Larat - 8
81.03.06 Yaru Romean - 6
81.03.07 Wuar Labobar Wunlah - 11
81.03.08 Kormomolin Alusi Kelaan - 10
81.03.09 Nirunmas Tutukembong - 5
81.03.18 Molu Maru Adodo Molu - 5
Total 2 80


Kabupaten Kepulauan Tanimbar terbagi menjadi 10 kecamatan.[19][20]

No. Kecamatan Desa
1 Kormomolin Alusi Batjas, Alusi Bukyalin, Alusi Kelaan, Alusi Krawain, Alusi Tamrian, Kilmasa, Lorwembun, Lumasebu, Meyano Raya
2 Nirunmas Arma, Manglusi, Tutukembong, Watmuri, Waturu
3 Tanimbar Selatan Saumlaki, Olilit, Sifnana, Bomaki, Kabiarat, Latdalam, Lermatang, Matakus, Wowonda, Lauran, Ilngei
4 Wer Tamrian Tumbur, Lolurun, Atubul, Amdassa, Sangliat Krawain, Sangliat Dol, Arui Das, Arui Krawain,
5 Wer Makatian Batu Putih, Wermatang, Makatian, Weratan, Themin, Welutu, Rumasalut, Kamatubun, Marantutul
6 Tanimbar Utara Lelingluan, Lamdesar Timur, Lamdesar Barat, Ritabel, RIdool, Watidal, Keliobar, Kelaan
7 Fordata Romean, Awear, Adodo Fordata, Rumgeur, Sofyanin, Walerang
8 Selaru Adaut, Eliasa, Werain, Fursui, Lingat, Kandar, Namtabung
9 Wuar Labobar Labobar, Kilon, Abat, Wunlah, Karatat, Awear Rumgeur, Watmasa, Lingada, Teineman, Wabar, Romlus
10 Molu Maru Adodo Molu, NUrkat, Tutunametal, Wulmasa, Wadankou

Referensi

  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-05-31. Diakses tanggal 2022-06-09. 
  2. ^ "Kabupaten Kepulauan Tanimbar Dalam Angka 2024" (pdf). Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Tanimbar. hlm. 7, 43. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-10-27. Diakses tanggal 12 Oktober 2021. 
  3. ^ "Penduduk Menurut Wilayah dan Agama di Kabupaten Maluku Tenggara Barat (Kepulauan Tanimbar)". Sensus Penduduk 2010. Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat: Badan Pusat Statistik. 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-28. Diakses tanggal 26 Februari 2019. 
  4. ^ "Metode Baru Indeks Pembangunan Manusia 2019-2020" (pdf). Badan Pusat Statistik. 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-27. Diakses tanggal 12 Oktober 2021. 
  5. ^ "APBD 2018 ringkasan update 04 Mei 2018". Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan. Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat: Kementerian Keuangan Indonesia. 4 Mei 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal 6 Juli 2018. 
  6. ^ "Rincian Alokasi Dana Alokasi Umum Provinsi/Kabupaten Kota Dalam APBN T.A 2020" (pdf). Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan. Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat: Kementerian Keuangan Indonesia. 2020. Diakses tanggal 12 Oktober 2021. 
  7. ^ "Maluku Tenggara Barat Resmi Berubah Jadi Kepulauan Tanimbar". merdeka.com (dalam bahasa Inggris). 2019-02-02. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-02-02. Diakses tanggal 2023-09-19. 
  8. ^ "Pemerintah Dorong Proyek Blok Masela Segera Terselesaikan". setneg.go.id. Kementerian Sekretariat Negara. 2022-09-02. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-11. Diakses tanggal 2023-08-10. 
  9. ^ a b "Profil kabupaten Kepulauan Tanimbar" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2021-05-17. Diakses tanggal 2020-09-24. 
  10. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-02. Diakses tanggal 2020-08-14. 
  11. ^ "Saumlaki, Maluku, Indonesia". Climate-Data.org. Diakses tanggal 13 Agustus 2020. 
  12. ^ "Data Iklim Kepulauan Tanimbar". Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Diakses tanggal 13 Agustus 2020. 
  13. ^ "SAUMLAKI, INDONESIA". Weatherbase. Diakses tanggal 13 Agustus 2020. 
  14. ^ "Buku Peta Rata-Rata Curah Hujan Dan Hari Hujan Periode 1991-2020 Indonesia" (PDF). BMKG. hlm. 88 & 152. Diakses tanggal 13 September 2024. 
  15. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 
  16. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020. 
  17. ^ "Kabupaten Maluku Tenggara Barat Dalam Angka 2018". BPS Kabupaten Maluku Tenggara Barat. 16 Agustus 2018. Diakses tanggal 23 Maret 2019. 
  18. ^ "Peraturan Pemerintah RI Nomor 2 Tahun 2019 tentang Perubahan Nama Kabupaten Maluku Tenggara Barat menjadi Kabupaten Tanimbar di Provinsi Maluku" (PDF). SIPUU Setkab RI. Pemerintah Republik Indonesia. 23 Februari 2019. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2019-02-26. Diakses tanggal 23 Maret 2019. 
  19. ^ "Luas Wilayah Menurut Kecamatan di Kabupaten Maluku Tenggara Barat (km2)". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-04-10. Diakses tanggal 2016-03-29. 
  20. ^ "Data PAUDNI Maluku Tenggara Barat". 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-11-04. Diakses tanggal 2016-03-29. 

Pranala luar

Read other articles:

Artikel ini perlu dikembangkan agar dapat memenuhi kriteria sebagai entri Wikipedia.Bantulah untuk mengembangkan artikel ini. Jika tidak dikembangkan, artikel ini akan dihapus. Caturangga Caturangga atau catur India adalah permainan papan yang mirip dengan catur barat dan makruk. Caturangga telah dimainkan sejak abad keenam atau mungkin lebih awal. Caturangga adalah versi catur yang paling tua, dan merupakan nenek moyang dari segala jenis versi catur yang sekarang ada. Artikel bertopik permainan…

BuddhaAlbum demo karya Blink-182Dirilis30 November 1993 (original)27 Oktober 1998 (re-issue)Direkam1992–1993Double Time Studios, San Diego, CAGenreSkate punk, punk rockDurasi32:3031:55 (remastered version)LabelFilter (original)Kung Fu (re-issue)ProduserBlink-182Album non-studio Blink-182 Demo #2(1993)Demo #21993 Buddha(1993) Short Bus EP(1994)Short Bus EP1994 Buddha adalah album demo ketiga dan terakhir oleh band pop punk Amerika Blink-182. Demo ini diproduksi oleh mereka sendiri dan diril…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Oktober 2022. Gramatur adalah istilah untuk menunjuk ukuran berat kertas yang beredar di pasaran. Satuan yang dipergunakan untuk menghitung berat kertas adalah gram per square meter (gsm) atau (g/m2). Terdapat beberapa kelompok gramatur kertas, yakni 70-80 gsm, 100-150…

Hernâni Coelho Menteri Bahan BakarMasa jabatanOktober 2017 (2017-10) – 22 Juni 2018 (2018-6-22)Perdana MenteriMari Alkatiri PendahuluAlfredo Pires(Sumber Daya Bahan Bakar dan Mineral)PenggantiVíctor da Conceição Soares(Bahan Bakar dan Mineral)Menteri Urusan Luar Negeri dan KerjasamaMasa jabatan16 Februari 2015 (2015-02-16) – 15 September 2017 (2017-9-15)Perdana MenteriRui Maria de Araújo PendahuluJosé Luís GuterresPenggantiAurélio Sérgio Cristó…

Final Piala FA 1936TurnamenPiala FA 1935–1936 Arsenal Sheffield United 1 0 Tanggal25 April 1936StadionStadion Wembley, LondonWasitHarry NattrassPenonton93.384← 1935 1937 → Final Piala FA 1936 adalah pertandingan sepak bola antara Arsenal dan Sheffield United yang diselenggarakan pada 25 April 1936 di Stadion Wembley, London. Pertandingan ini merupakan pertandingan final ke-61 Piala FA sebagai pertandingan penentu pemenang musim 1935–1936. Pertandingan ini dimenangkan oleh Arsenal…

Cortina d'AmpezzoKomuneComune di Cortina d'AmpezzoNegara ItaliaWilayahVenetoProvinsiBelluno (BL)Frazionilihat daftarPemerintahan • Wali kotaAndrea FranceschiLuas • Total254,51 km2 (9,827 sq mi)Ketinggian1.224 m (4,016 ft)Populasi (1 Januari 2008) • Total6.150 • Kepadatan0,24/km2 (0,63/sq mi)DemonimAmpezzaniZona waktuUTC+1 (CET) • Musim panas (DST)UTC+2 (CEST)Kode pos32043Kode area telepon0436Santo…

Laut BeringLokasi Laut BeringTerletak di negaraRussia and United StatesArea permukaan2.000.000 km2 (770.000 sq mi) Laut Bering adalah bagian dari Samudera Pasifik. Laut Bering terdiri dari cekungan air yang dalam, yang kemudian naik melalui lereng sempit ke dalam air dangkal di atas benua. Laut Bering dipisahkan oleh Teluk Alaska dan Semenanjung Alaska. Laut Bering mencakup lebih dari 2.000.000 km², berbatasan di sebelah timur dan timur laut dengan Alaska, di sebelah barat d…

Часть серии статей о Холокосте Идеология и политика Расовая гигиена · Расовый антисемитизм · Нацистская расовая политика · Нюрнбергские расовые законы Шоа Лагеря смерти Белжец · Дахау · Майданек · Малый Тростенец · Маутхаузен · …

Halaman ini berisi artikel tentang kereta api lokal yang telah berhenti beroperasi. Untuk kereta api dengan rute yang sama, lihat Kereta api Lokal Cepu.Kereta api Cepu EkspresKereta api Cepu Ekspres di Stasiun BojonegoroInformasi umumJenis layananKereta api lokalStatusTidak BeroperasiDaerah operasiDaop 8 SurabayaMulai beroperasi25 Agustus 2011Terakhir beroperasi3 Oktober 2016PenerusLokal CepuOperator saat iniPT Kereta Api IndonesiaLintas pelayananStasiun awalSurabaya Pasar TuriJumlah pemberhenti…

Indoor velodrome in Milton, Ontario, Canada This article uses bare URLs, which are uninformative and vulnerable to link rot. Please consider converting them to full citations to ensure the article remains verifiable and maintains a consistent citation style. Several templates and tools are available to assist in formatting, such as reFill (documentation) and Citation bot (documentation). (September 2022) (Learn how and when to remove this template message) Mattamy National Cycling CentreMattamy …

Ernst Heinrich BarlachNama dalam bahasa asli(de) Ernst Barlach BiografiKelahiran2 Januari 1870 Wedel Kematian24 Oktober 1938 (68 tahun)Rostock Penyebab kematianGagal jantung Data pribadiAgamaGereja Lutheran PendidikanAcadémie Julian KegiatanSpesialisasiSeni pahat PekerjaanPemahat, pembuat grafis, penulis, penulis drama dan ilustrator AliranEkspresionisme Murid dariRobert Diez (en) Nama penaBarlach, Ernst Heinrich Baruraha, Erunsuto Barlah KonflikPerang Dunia I Karya kreatifKarya terkenal(1907) …

Kabupaten Hulu Sungai SelatanKabupatenTranskripsi bahasa daerah • Jawi Banjarكابوڤاتين هولو سوڠاي سلتنBundaran dan Monumen Ketupat di Hamalau LambangJulukan: DodolMotto: Rakat Mufakat (Bahasa Banjar)Slogan:BersemarakPetaKabupaten Hulu Sungai SelatanPetaTampilkan peta Kalimantan SelatanKabupaten Hulu Sungai SelatanKabupaten Hulu Sungai Selatan (Kalimantan)Tampilkan peta KalimantanKabupaten Hulu Sungai SelatanKabupaten Hulu Sungai Selatan (Indonesia…

كرة قدم في سورياالشعارمعلومات عامةالرياضة كرة القدم — كرة القدمأعلى هيئة منظمة الاتحاد العربي السوري لكرة القدمالمنطقة سورياالبلد سورياالأندية 121 تعديل - تعديل مصدري - تعديل ويكي بيانات كرة القدم في سوريا دخلت لعبة كرة القدم إلى سوريا مع بداية القرن العشرين وذلك عام 1900م عل…

2003 video game 2003 video gameDevil May Cry 2North American PlayStation 2 box artDeveloper(s)Capcom Production Studio 1Publisher(s)CapcomDirector(s)Hideaki Itsuno[a]Producer(s)Tsuyoshi TanakaKatsuhiro SudoWriter(s)Katsuya AkitomoMasashi TakimotoShusaku MatsukawaComposer(s)Masato KohdaTetsuya ShibataSatoshi IseSeriesDevil May CryPlatform(s)PlayStation 2PlayStation 3Xbox 360PlayStation 4WindowsXbox OneNintendo SwitchRelease January 28, 2003 PlayStation 2NA: January 28, 2003[1]JP: …

Untuk the football club formerly called Pelita Jaya FC, lihat Madura United F.C. Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. Mohon bantu kami mengembangkan artikel ini dengan cara menambahkan rujukan ke sumber tepercaya. Pernyataan tak bersumber bisa saja dipertentangkan dan dihapus.Cari sumber: Pelita Jaya – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR (Januari 2024) Pelita Jaya Basketball Club2023 IBL IndonesiaPelita…

Pour les articles homonymes, voir Young et Thomas Young (homonymie). Thomas YoungThomas Young, pionnier de l'optique ondulatoire.BiographieNaissance 13 juin 1773Milverton, Somerset (Royaume-Uni de Grande-Bretagne)Décès 10 mai 1829 (à 55 ans)Londres, Royaume-Uni de Grande-Bretagne et d'IrlandeNationalité BritanniqueDomicile 48, Welbeck Street W1 (d)Formation Université d'ÉdimbourgSt George's, université de LondresUniversité de GöttingenEmmanuel CollegeInstitut universitaire de techn…

1959 film by George Marshall The Mating Gametheatrical posterDirected byGeorge MarshallWritten byWilliam RobertsBased onThe Darling Buds of May1958 novelby H. E. BatesProduced byPhilip Barry, Jr.StarringDebbie ReynoldsTony RandallPaul DouglasFred ClarkUna MerkelCinematographyRobert J. BronnerEdited byJohn McSweeney, Jr.Music byJeff AlexanderProductioncompanyMetro-Goldwyn-MayerRelease date April 29, 1959 (1959-04-29) (U.S.) Running time96 minutesCountryUnited StatesLanguageEngl…

Main article: 1880 United States presidential election 1880 United States presidential election in Colorado ← 1876 November 2, 1880 1884 →   Nominee James A. Garfield Winfield S. Hancock Party Republican Democratic Home state Ohio Pennsylvania Running mate Chester A. Arthur William H. English Electoral vote 3 0 Popular vote 27,450 24,647 Percentage 51.26% 46.03% County Results Garfield   40-50%   50-60%   60-70% Hancock…

Cette page contient des caractères spéciaux ou non latins. S’ils s’affichent mal (▯, ?, etc.), consultez la page d’aide Unicode. Pour les articles homonymes, voir Zéro (homonymie). −1 —0— 1 Cardinal zéro Ordinal zéroième[1] Propriétés Facteurs premiers aucun Diviseurs tous les entiers Système de numération aucun Autres numérations Numération romaine inexistant Numération chinoise 〇, 零, 洞 Numération indo-arabe ٠ Système binaire 0 Système octal 0 Syst…

A cow in a Punjabi farm in rural Pakistan Being a country that has a largely rural and agriculture-based industry, animal husbandry plays an important role in the economy of Pakistan and is a major source of livelihood for many farmers. Between 30 and 35 million people in Pakistan's current labour force who estimated to be engaged in livestock rearing.[1] While the agricultural practice is prevalent throughout the entire country, it is more common in the fertile provinces of Punjab and S…

Kembali kehalaman sebelumnya