Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah

Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah atau disingkat KOKAM adalah salah satu bidang program kerja organisasi otonom dari Muhammadiyah adalah Pemuda Muhammadiyah, yaitu adalah satuan program pembinaan dan pengembangan sumberdaya kader Pemuda Muhammadiyah di bidang pelayanan bantuan kemanusiaan, kebencanaan dan ekologi berbasis bencana/musibah dan belanegara.[1]

Sejarah

Dalam tahun-tahun menjelang Kup Gestapu PKI, kaum komunis mulai berusaha mematangkan kadernya dengan meningkatkan ofensif revolusionernya, dan mulai mengadakan percobaan-percobaan dengan melakukan aksi-aksi sepihak. Pada tanggal 15 November 1961, sekitar 3000 orang anggota Barisan Tani Indonesia (BTI) mengadakan aksi sepihak menggarap tanah milik Perusahaan Perkebunan Negara secara liar. Aksi-aksi sepihak kemudian dilancarkan oleh PKI, dibanyak daerah mereka meningkatkan situasi revolusioner sebagai persiapan merebut kekuasaan. Peristiwa Bandar Betsi di Sumatera Utara dimana seorang letnan angkatan darat mati dicangkul oleh BTI dan peristiwa itu cukup menyakitkan hati Pimpinan Angkatan Darat.

Pancasila diperas menjadi Trisila, Trisila diperas menjadi Ekasila, Ekasila adalah Gotong Royong. Gotong Royong itu terwujud dalam Nasakom. Nasakom adalah singkatan dari Nasional, Agama, dan Komunis. Pemuda Muhammadiyah tidak mendapat tempat di Front Nasional karena ditolak menjadi anggota Front Pemuda. Yang menjadi anggota Front Pemuda hanyalah organisasi Pemuda yang berafiliasi dengan partai politik.

Untuk mengimbangi kegiatan Internasional yang sudah menjurus ke kiri, ummat Islam mengadakan Konferensi Islam Asia Afrika (KIAA). Konferensi pendahuluan dilaksanakan pada tanggal 6 – 22 Juni 1964 di Jakarta, sedang Main Conference (Konferensi utamanya) diselenggarakan di Bandung dari tanggal 6 – 14 Maret 1965.

Baik pada konferensi pendahuluan maupun pada konferensi utama susunan delegasi Indonesia orangnya tetap sebagai berikut:

Sedangkan Drs. Lukman Harun duduk sebagai Wakil Sekretaris merangkap anggota "Pratical Working Comite" untuk delegasi Indonesia. H. S. Prodjokusumo duduk di dalam sekretariat panitia penyelenggara dan ketua seksi pengerahan massa. Seksi pengerahan massa dibagi dua sub, untuk sub seksi pengerahan massa Jakarta dan sub seksi pengerahan massa Bandung. Sub seksi pengerahan massa di Jakarta dipercayakan kepada Kuaseni Sabil (PERTI) sebagai ketua, dan wakil ketua Suhadi (NU) dan wakil ketua Muhammad Suwardi (Muhammadiyah). Kuaseni sebagai ketua tidak dapat berbuat banyak karena di PERTI sulit untuk mengerahkan massa, maka semua kegiatan dipercayakan kepada wakil ketua yaitu Suhadi (NU) dan Drs. H. Muhammad Suwardi. Di sinilah, ummat Islam menunjukkan kekuatannya dalam pengerahan massa. Massa ummat Islam terdiri tua-muda, pria-wanita, baik pada waktu penyambutan di Jakarta maupun di Bandung. Penyambutan di Jakarta dapat dibagi dua bagian: pertama, pengerahan massa di sepanjang jalan yang akan dilalui oleh para delegasi dan disitu ummat Islam sambil melambaikan bendera Merah Putih dan Bendera Negara peserta KIAA, mereka mengelu-elukan dengan takbir “Allahu Akbar”.

Atas usul ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jakarta Raya mengambil inisiatif bersama-sama Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Jakarta di bawah asuhan: Letnan Kolonel S. Prodjokusumo, H. Ibrahim Nazar, Noerwidjojo Sardjono, Drs. Lukman Harun, Sutrisno Muhdam, BA, Drs. Haiban, dan Muhammad Suwardi, BA, merencanakan mengadakan kursus kader yang dinamakan Kader Takari. Pengkaderan ini tujuannya adalah untuk meningkatkan mental, daya juang keluarga besar Muhammadiyah dalam menghadapi segala kemungkinan.

Kursus Kader yang dibuka pada tanggal 1 September 1965 ini, diikuti oleh 250 orang untuk Angkatan Pertama terdiri dari orang tua yang bersemangat muda dan angkatan muda laki-laki dan perempuan dari utusan Cabang. Acara ini diselenggarakan di Aula Universitas Muhammadiyah Jakarta, dan penanggung jawab kursus ini adalah Pimpinan Daerah Muhammadiyah DKI Jakarta. Materi yang diberikan antara lain:

  • Tauhid
  • Kemuhammadiyahan
  • Kepribadian Muhammadiyah
  • Fungsi Kader Muhammadiyah dalam Revolusi
  • Front Nasional,
  • Gerakan Massa Revolusioner
  • Keamanan dan Pertahanan
  • Revolusioner yang sedang Berkembang, dan lain-lain.

Orang-orang yang memberikan kursus kader disamping oleh tokoh-tokoh Muhammadiyah sendiri, utamanya oleh:

Kursus kader berjalan dengan lancar, pada malam tanggal 30 September 1965 yang memberikan ceramah adalah Jenderal Polisi Sutjipto Judodiharjo sampai jam 21.20, kemudian berikutnya diisi oleh Jendral Abdul Haris Nasution. Dalam ceramahnya beliau dengan berani menentang ide Angkatan ke-5. Angkatan ke-5, tidak lain Angkatan Tambahan yang tidak termasuk dalam ke-4 angkatan yang sudah ada, yaitu barisan rakyat yang dipersenjatai. Semua yang disampaikan pada peserta kursus memberikan motivasi yang sangat bernilai dan menjadi pedoman bagi mereka. Pada jam 23.30 Jendral Abdul Haris Nasution meninggalkan lokasi kursus kader.

Pada tanggal 1 Oktober 1965, hari Jum’at, pada waktu berita jam 7.15 pagi RRI Jakarta menyiarkan pengumuman Gerakan 30 September. Dari pengumuman itu ditujukan kepada jenderal-jenderal anggota Dewan Jenderal yang akan mengadakan coup kepada pemerintah. Kemudian siaran itu diulang kembali pada jam 8.15.

Siang harinya pukul 13.00 kembali disiarkan sebuah dekrit tentang pembentukan Dewan Revolusi dengan mengumumkan sederetan nama orang-orang penting di bawah pimpinan Letnan Kolonel Untung Syamsuri dan wakil-wakilnya Brigadir Jenderal Supardjo, Letnan Kolonel Udara Heru, Kolonel Laut Sunardi dan Komisaris Besar Polisi Anwas.

Peserta kursus sudah berdatangan ke Universitas Muhammadiyah Jakarta, seolah-olah tidak terjadi apapa-apa, mereka memenuhi aula menunggu kedatangan pemateri yang mengisi malam itu adalah Mayor Jenderal Soetjipto, SH. Kemudian panitia mengumumkan kepada peserta kursus diskors, Pimpinan akan sidang sebentar. Pimpinan yang ada pada waktu itu H.S. Prodjokusumo, Drs. Lukman Harun, Sutrisno Muhdam, H. Soejitno, Drs. Haiban HS, Sumarsono, Imam Sam’ani, Jalal Sayuthi, dan penulis sendiri (Drs. H. Muhammad Suwardi), mengadakan sidang darurat dan kilat di ruang rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta yang hanya diterangi dengan lilin, karena pada hari itu semua aliran listrik putus.

Setelah semua kumpul di ruang Rektor, Drs. Lukman Harun memberikan informasi kepadsa yang hadir, yang isinya:

  1. Apa yang menamakan dirinya Gerakan 30 September yang telah membentuk Dewan Revolusi serta mendemisionerkan kabinet Dwikora sebenarnya adalah suatu perebutan kekuasaan.
  2. Menurut informasi yang dapat dikumpulkan yang mendalangi perebutan kekuasaan tersebut adalah PKI / D.N. Aidit.
  3. Negara dalam keadaan bahaya. Presiden dan beberapa orang Perwira Tinggi hilang belum ada kabar beritanya.
  4. Terjadi penculikan terhadap beberapa orang Jenderal Pimpinan Angkatan Darat
  5. Perlu disampaikan kepada seluruh Pimpinan dan Anggota Pemuda Muhammadiyah untuk siap dan waspada menghadapi segala kemungkinan.

Pada waktu itu Letnan Kolonel S. Prodjokusumo sebagai Kepala Piket di Markas Hankam telah mendapat breefing pula di Markas Hankam seputar masalah G 30 S/PKI pada hari Jum’at tanggal 1 Oktober 1965.

Berdasarkan informasi tersebut maka diambil keputusan atas usul Letnan Kolonel S. Prodjokusumo untuk perlunya dibentuk Komando Kewaspadaan dan Kesiapsiagaan Muhammadiyah dan kemudian forum mengangkat Letnan Kolonel S. Prodjokusumo menjadi komandannya dan Universitas Muhammadiyah Jakarta sebagai markasnya.

Setelah kebijaksanaan tersebut diambil pimpinan kembali ke Aula dan peserta kursus diminta berkumpul ke Aula. Skors dicabut Letnan Kolonel S. Prodjokusumo yang telah diangkat sebagai komandan menyampaikan penjelasan kepada peserta kursus, bahwa pemateri malam ini Mayor Jenderal Soetjipto tidak bisa hadir karena saat ini negara dalam keadaan darurat. Kemudian menyampaikan informasi-informasi dan

Atas usul pimpinan dan disambut dengan suara bulat oleh peserta kursus untuk membentuk Kesatuan Perjuangan di dalam Muhammadiyah Jakarta Raya dengan nama Komando Kewaspadaan dan Kesiapsiagaan Muhammadiyah yang disingkat KOKAM. Tepat jam 21.30 tanggal 01 Oktober 1965 diproklamirkan berdirinya KOKAM.

Kemudian Pak Prodjokusumo selaku Komandan KOKAM mengeluarkan instruksi sebagai berikut:

  1. Di setiap Cabang Muhammadiyah segera dibentuk KOKAM
  2. Seluruh pimpinan cabang setiap hari harus memmberikan laporan ke Markas Besar KOKAM di Jl. Limau Kebayoran Baru.
  3. Angkatan Muda Muhammadiyah disetiap cabang bertanggungjawab atas keselamatan semua keluarga Muhammadiyah di Cabangnya masing-masing
  4. Seluruh pimpinan Angkatan Muda Muhammadiyah siap dan waspada menghadapi segala yang terjadi guna membela Agama, negara dan bangsa
  5. Mengadakan kerjasama yang sebaik-baiknya dengan kekuatan-kekuatan yang anti Gerakan 30 September.

Setelah selesai mengeluarkan instruksi (Perintah Harian) maka peserta kursus dipersilahkan pulang ke tempat masing-masing dengan sikap waspada. Tanggal 2 Oktober 1965, informasi-informasi sudah cukup banyak masuk dan telah dapat membaca situasi yang sebenarnya. Karena pada tanggal itu Komandan Gabungan V Koti Brigadir Jenderal Sutjipto, SH mengundang Pimpinan Partai Politik dan Organisasi massa untuk datang ke Kantor Gabungan V Koti di Merdeka Barat untuk mendengarkan breefing mengenai perkembangan yang terjadi di tanah air. Brigadir Jenderal Sutjipto, SH menerangkan segala sesuatu yang terjadi, bagaimana jalannya perebutan kekuasaan oleh Gerakan 30 September. Dijelaskan oleh Beliau bahwa perwira tinggi Angkatan Darat telah diculik oleh G 30 S PKI, mereka itu adalah Letnan Jenderal Ahmad Yani, Mayor Jenderal Haryono Mastirtodarmo, Mayor Jenderal Siswondo Parman, Brigadir Jenderal D.I. Panjaitan dan Brigadir Jenderal Soetojo Siswodimiharjo. Sedangkan Jenderal A.H. Nasution yang sampai jam 23.00 memberikan ceramah di kursus Kader Muhammadiyah, yang pada waktu itu jabatan beliau selaku Menteri Kopartemen Hankam atau Kepala Staf Angkatan Bersenjata yang menjadi sasaran utama berhasil meloloskan diri dari usaha penculikan tetapi putri beliau, Ade Irma Suryani Nasution tewas akibat tembakan penculik. PERWIS (Perwakilan Istimewa) PP Muhammadiyah di Jakarta pada tanggal 2 Oktober 1965 mengeluarkan pernyataan mengutuk keras apa yang menamakan Gerakan 30 September dan apa yang disebut "Dewan Revolusi".

Setelah keputusan Konferensi Kilat Muhammadiyah, seluruh kekuatan keluarga besar Muhammadiyah menjelma menjadi KOKAM dan merupakan satu kesatuan organisasi dengan komando KOKAM Pusat bangkit menentang Gerakan 30 September/PKI bersama dengan unsur ABRI.

Laporan-laporan pembentukan dan kegiatan KOKAM mengalir dari seluruh Tanah Air. Di Yogyakarta, KOKAM juga terbentuk dan menjadi pengawal Muhammadiyah Wilayah dan PP Muhammadiyah yang berdomisili di Yogyakarta. KOKAM Yogyakarta dengan daya tangkal yang tinggi dapat melaksanakan tugasnya dengan baik bahkan anggota KOKAM dilatih oleh Pasukan Baret Merah (RPKAD) dan menjadi anak emasnya Sarwo Edhi.

Menurut kisah anggota KOKAM tahun 1965-an yang sekarang masih aktif di Muhammadiyah Tempel, KOKAM dalam menjalankan tugasnya memang tidak bisa terlepas dari RPKAD bahkan sering dipinjami sejata, termasuk juga granat. Sebetulnya masih banyak kisah-kisah tentang eksistensi KOKAM di Wilayah Yogyakarta, termasuk di Turi dimana asal kelahiran Letnan Kolonel S. Prodjokusumo. Temasuk juga di Prambanan, anggota KOKAM digembleng oleh Subagiyo HS yang sekarang mantan KSAD.

Berdiri pula KOKAM Jawa Tengah, mereka mengadakan latihan dan pembinaan kader. Kekuatan KOKAM Jawa Tengah berpusat di Pekalongan yang mempunyai satu kompi Pasukan Inti, yang mendapat latihan dan pembinaan dari ABRI. Disamping Pekalongan, Surakarta juga mempunyai kesatuan-kesatuan KOKAM, diantaranya ada pasukan intinya yang diberi nama Fighting Flower (Bunga Penempa). KOKAM di Surakarta juga bahu membahu dengan ABRI khususnya RPKAD.

Pembentukan KOKAM Jawa Timur cukup unik. Fatchurrahman pada tanggal 1 Oktober 1965 kebetulan berada di jakarta. Letnan Kolonel S. Prodjokusumo mengangkat beliau langsung menjadi Komandan KOKAM Jawa Timur, setelah pulang ke Jawa Timur, barulah beliau menyusun pasukannya. Unsur-unsur perwira Angkatan Darat dan Angkatan Laut di Jawa Timur yang melatih dan membina bahkan ada yang langsung memimpin kesatuan KOKAM. Jawa Timur merupakan daerah yang paling rawan ke-2 setelah Jawa Tengah. Pernah dalam suatu upacara, barisan KOKAM terkena berondongan peluru.

Diluar Jawa tercatat yang secara teratur memberikan laporan, antara lain Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, Sumatera Selatan, Lampung, Riau, dan Jambi. Bahkan KOKAM Sulawesi Selatan diberi pinjaman senjata oleh ABRI dan mengadakan camping bersama ABRI. KOKAM Lampung bekerjasama dengan Pimpinan Perkebunan Negara dan mendapat pinjaman kendaraan Landrover dan sebagainya.

Syarat Menjadi Anggota KOKAM

  • Anggota Pemuda Muhammadiyah
  • Laki-laki Berusia minimal 17 tahun maksimal 40 tahun.
  • Beragama Islam
  • Mematuhi AD/ART Pemuda Muhammadiyah
  • Bersedia mengikuti Diklat KOKAM Pemuda Muhammadiyah

Lihat Pula

Referensi

  1. ^ "Buku Peraturan dan Pedoman KOKAM terbit 2020 - Peraturan KOKAM bab I". Diarsipkan dari versi asli tanggal Parameter |archive-url= membutuhkan |archive-date= (bantuan). 

Pranala luar

Read other articles:

This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article does not cite any sources. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Elisabethbühne – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (June 2019) (Learn how and when to remove this template message) T…

Muhammad Hamza ZubaydiNama dalam bahasa asli(ar) محمد حمزة الزبيدي BiografiKelahiran1938 Irak Kematian2 Desember 2005 (66/67 tahun)Irak  34è Daftar Perdana Menteri Irak 16 September 1991 – 5 September 1993 ← Sa'dun Hammadi (en) – Ahmad Husayn Khudayir as-Samarrai → KegiatanPekerjaanPolitikus dan personel militer Partai politikPartai Ba'th Pangkat militerJenderal Mohammed Amza al-Zubeidi (1938–2 Desember 2005) adalah Perdana Menteri …

Convair R3Y Tradewind adalah perahu terbang sayap tinggi (high wing) bertenaga turboprop Amerika tahun 1950-an yang dirancang dan dibangun oleh Convair. Prototipe Convair XP5Y-1 pada tahun 1950. Pesawat bermesin turboprop ini pertama kali terbang pada 18 April 1950 di San Diego dan jatuh pada tahun 1953. Convair menerima permintaan dari Angkatan Laut Amerika Serikat pada tahun 1945 untuk desain perahu terbang besar dengan menggunakan teknologi baru yang dikembangkan selama perang, terutama alira…

العلاقات الجنوب أفريقية الليختنشتانية جنوب أفريقيا ليختنشتاين   جنوب أفريقيا   ليختنشتاين تعديل مصدري - تعديل   العلاقات الجنوب أفريقية الليختنشتانية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين جنوب أفريقيا وليختنشتاين.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدي…

Chronologie de la France ◄◄ 1623 1624 1625 1626 1627 1628 1629 1630 1631 ►► Chronologies Le cardinal de Richelieu au siège de La Rochelle (Henri-Paul Motte, 1881)Données clés 1624 1625 1626  1627  1628 1629 1630Décennies :1590 1600 1610  1620  1630 1640 1650Siècles :XVe XVIe  XVIIe  XVIIIe XIXeMillénaires :-Ier Ier  IIe  IIIe Chronologies thématiques Art Architecture, Arts plastiques (Dessin, Gravure, Peinture et Sculpture), L…

توماش رادزينسكي معلومات شخصية الميلاد 14 ديسمبر 1973 (العمر 50 سنة)بوزنان الطول 1.74 م (5 قدم 8 1⁄2 بوصة) مركز اللعب مهاجم  الجنسية كندا بولندا بلجيكا  مسيرة الشباب سنوات فريق – Cuiavia Inowrocław [الإنجليزية]‏ 1987–1990 أوسنابروك المسيرة الاحترافية1 سنوات فريق م. (هـ.) 1990…

Tankōbon ke-95 dari Detektif Conan yang dirilis oleh Shogakukan di Jepang pada 18 Oktober 2018 di mana 2 bab terakhir dari busur dienkapsulasi Kiyomizu-dera saat musim gugur, yang menjadi latar cerita ini The Scarlet School Trip (紅の修学旅行code: ja is deprecated , Kurenai no Shūgakuryokō) adalah kasus ke-290 dalam komik Detektif Conan.[1] Majalah manga Shogakukan Weekly Shōnen Sunday dari No. 37-38 yang dirilis pada 9 Agustus 2017 sampai No. 43 yang dirilis pada tanggal 4 Okt…

Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. Mohon bantu kami mengembangkan artikel ini dengan cara menambahkan rujukan ke sumber tepercaya. Pernyataan tak bersumber bisa saja dipertentangkan dan dihapus.Cari sumber: Kepunahan – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR Harimau Tasmania (Thylacinus cynocephalus) adalah salah satu spesies yang telah punah. Status konservasimenurut Kategori Daftar Merah IUCNPunahPunah …

1931 film Side ShowDirected byRoy Del RuthWritten byArthur CaesarRay EnrightStory byWilliam K. WellsStarringWinnie LightnerCharles ButterworthEvalyn KnappDonald CookGuy KibbeeCinematographyDevereaux JenningsEdited byJames GibbonMusic byLeo F. ForbsteinProductioncompanyWarner Bros.Distributed byWarner Bros.Release date September 19, 1931 (1931-09-19) Running time66 minutesCountryUnited StatesLanguageEnglish Side Show is a 1931 American pre-Code musical comedy drama film directed by…

Voce principale: Olympique Lyonnais. Olympique LyonnaisStagione 2003-2004Sport calcio Squadra Olympique Lione Allenatore Paul Le Guen Presidente Jean-Michel Aulas Ligue 1Vincitore (in Champions League) Coppa di FranciaOttavi di finale Coupe de la LigueSedicesimi di finale Champions LeagueQuarti di finale Maggiori presenzeCampionato: Luyindula (37) Miglior marcatoreCampionato: Luyindula (16) StadioGerland (43 051) 2002-2003 2004-2005 Si invita a seguire il modello di voce Questa voce ra…

Gavi, Piemonte commune di Italia Tempat Negara berdaulatItaliaRegion di ItaliaPiedmontProvinsi di ItaliaProvinsi Alessandria Ibu kota dariQ27996850 NegaraItalia Ibu kotaGavi PendudukTotal4.415  (2023 )GeografiLuas wilayah45,04 km² [convert: unit tak dikenal]Ketinggian233 m Berbatasan denganBosio Francavilla Bisio Novi Ligure San Cristoforo Serravalle Scrivia Arquata Scrivia Carrosio Isola del Cantone Parodi Ligure Tassarolo Voltaggio SejarahHari liburpatronal festival Santo pelindungY…

Måns ZelmerlöwZelmerlöw 2013Informasi latar belakangNama lahirMåns Petter Albert ZelmerlöwLahir13 Juni 1986 (umur 37)Lund, SwediaPekerjaanPenyanyi, AktorTahun aktif2005–sekarangLabelWarner Music SwedenSitus webwww.mzw.se Måns Petter Albert Sahlén Zelmerlöw (kelahiran 13 Juni 1986) adalah seorang penyanyi pop Swedia. Ia paling dikenal karena mengambil bagian dalam Idol 2005 dan menempati urutan kelima, karena memenangkan musim pertama dari Let's Dance, dan karena lagu 2007-nya Cara…

Argentine diplomat Elena HolmbergBornElena Angélica Dolores Holmberg Lanusse(1931-05-24)24 May 1931Buenos Aires, ArgentinaDisappeared20 December 1978 (aged 47)Buenos Aires, ArgentinaOccupationDiplomat Elena Angélica Dolores Holmberg Lanusse (24 May 1931 – disappeared 20 December 1978), better known as Elena Holmberg, was an Argentine diplomat who was kidnapped and assassinated in 1978. Distinguished for being the first woman to graduate from the Institute of Foreign Services of the Nati…

† Стеллерова корова Муляж стеллеровой коровы в Лондонском музее естествознания Научная классификация Домен:ЭукариотыЦарство:ЖивотныеПодцарство:ЭуметазоиБез ранга:Двусторонне-симметричныеБез ранга:ВторичноротыеТип:ХордовыеПодтип:ПозвоночныеИнфратип:Челюстноро…

Questa pagina sull'argomento agricoltura sembra trattare argomenti unificabili alla pagina Orto verticale idroponico. Commento: mantenendo il titolo italiano Puoi contribuire unendo i contenuti in una pagina unica. Esempi di possibili tipi di farmscraperLo skyfarming è una tecnica di coltivazione agricola indoor che consiste nell'impiantare vere e proprie fattorie verticali (c.d. vertical farms) all'interno di appositi grattacieli chiamati farmscrapers.[1] Lo skyfarming fa uso di u…

Latvian politician Andris SprūdsAndris Sprūds in 2024Minister of DefenceIncumbentAssumed office 15 September 2023 (2023-09-15)Prime MinisterEvika SiliņaPreceded byInāra MūrnieceMember of the 14th SaeimaIn office1 November 2022 (2022-11-01) – 20 September 2023 (2023-09-20) Personal detailsBorn (1971-07-13) 13 July 1971 (age 52)Liepāja, LatviaPolitical partyProgressives (since 2023)Alma mater Central European University (1997) …

MargaritaNama lokal: Isla MargaritaJulukan: Mutiara KaribiaLokasi Pulau Margarita di Nueva EspartaMargaritaLokasi Pulau Margarita di VenezuelaGeografiLokasiLaut KaribiaKoordinat10°59′13″N 63°56′08″W / 10.98694°N 63.93556°W / 10.98694; -63.93556Luas1.020 km2Panjang78 kmLebar20 kmTitik tertinggiSan Juan atau Cerro Grande (920 m)PemerintahanNegaraVenezuelaNegara BagianNueva EspartaKota terbesarPorlamar (85.000 jiwa)Kependudu…

.th

.thDiperkenalkan7 September 1988Jenis TLDTLD kode negara InternetStatusAktifRegistriTHNICSponsorTHNICPemakaian yang diinginkanEntitas yang terhubung dengan ThailandPemakaian aktualUmum digunakan di ThailandDomain terdaftar68.036 (22 April 2018)[1]PembatasanBeragam, bedasarkan subdomainStrukturRegistrasi dilakukan di tingkat ketigaDNSSECYaSitus webTHNIC.th adalah top-level domain kode negara Internet untuk Thailand. Lihat pula Top Level DomainlbsRanah tingkat teratas kode negara (ccTLD)IS…

  لمعانٍ أخرى، طالع زعفران (توضيح). اضغط هنا للاطلاع على كيفية قراءة التصنيف الزعفران الزعفران طويل الأزهار المرتبة التصنيفية جنس[1]  التصنيف العلمي النطاق: حقيقيات النوى المملكة: النباتات الفرقة العليا: نباتات الأرض القسم: النباتات الوعائية الشعبة: حقيقيات الأور…

عبد الحي اللكنوي معلومات شخصية الميلاد سنة 1848 [1]  باندا  [لغات أخرى]‏  الوفاة 27 ديسمبر 1886 (37–38 سنة)  لكهنؤ  مواطنة الراج البريطاني  الديانة الإسلام[1]  الحياة العملية المهنة عالم عقيدة،  ومُحَدِّث،  وفقيه،  وكاتب  اللغات العربية  م…

Index: pl ar de en es fr it arz nl ja pt ceb sv uk vi war zh ru af ast az bg zh-min-nan bn be ca cs cy da et el eo eu fa gl ko hi hr id he ka la lv lt hu mk ms min no nn ce uz kk ro simple sk sl sr sh fi ta tt th tg azb tr ur zh-yue hy my ace als am an hyw ban bjn map-bms ba be-tarask bcl bpy bar bs br cv nv eml hif fo fy ga gd gu hak ha hsb io ig ilo ia ie os is jv kn ht ku ckb ky mrj lb lij li lmo mai mg ml zh-classical mr xmf mzn cdo mn nap new ne frr oc mhr or as pa pnb ps pms nds crh qu sa sah sco sq scn si sd szl su sw tl shn te bug vec vo wa wuu yi yo diq bat-smg zu lad kbd ang smn ab roa-rup frp arc gn av ay bh bi bo bxr cbk-zam co za dag ary se pdc dv dsb myv ext fur gv gag inh ki glk gan guw xal haw rw kbp pam csb kw km kv koi kg gom ks gcr lo lbe ltg lez nia ln jbo lg mt mi tw mwl mdf mnw nqo fj nah na nds-nl nrm nov om pi pag pap pfl pcd krc kaa ksh rm rue sm sat sc trv stq nso sn cu so srn kab roa-tara tet tpi to chr tum tk tyv udm ug vep fiu-vro vls wo xh zea ty ak bm ch ny ee ff got iu ik kl mad cr pih ami pwn pnt dz rmy rn sg st tn ss ti din chy ts kcg ve 
Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 
Kembali kehalaman sebelumnya