Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Hukum Weber–Fechner

Ilustrasi hukum Weber-Fechner. Di setiap sisi, kotak bawah berisi 10 titik lebih banyak daripada yang atas. Namun persepsinya berbeda: Di sisi kiri, perbedaan antara kotak atas dan bawah terlihat jelas. Di sisi kanan, kedua kotak terlihat hampir sama.

Hukum Weber-Fechner adalah dua hipotesis terkait di bidang psikofisika, yang dikenal sebagai hukum Weber dan hukum Fechner. Kedua hukum tersebut berhubungan dengan persepsi manusia, terlebih lagi menyangkut perubahan aktual dalam stimulus fisik dan perubahan yang dirasakan. Ini termasuk rangsangan untuk semua indera: penglihatan, pendengaran, rasa, sentuhan, dan penciuman.

Weber menyatakan bahwa, "peningkatan minimum stimulus yang akan menghasilkan peningkatan sensasi yang terlihat sebanding dengan stimulus yang sudah ada sebelumnya," sedangkan hukum Fechner adalah kesimpulan dari hukum Weber (dengan asumsi tambahan) yang menyatakan bahwa intensitas sensasi kita meningkat sebagai logaritma dari peningkatan energi daripada secepat peningkatan.[1]

Sejarah dan formulasi hukum Weber–Fechner

Baik hukum Weber dan hukum Fechner keduanya dirumuskan oleh Gustav Theodor Fechner (1801–1887). Kedua hukum pertama kali diterbitkan pada tahun 1860 dalam sebuah karya berjudul Elemente der Psychophysik (Dasar-Dasar Psikofisika). Publikasi ini adalah karya pertama yang pernah ada di bidang ini, dan di mana Fechner menciptakan istilah psikofisika untuk menggambarkan studi interdisipliner tentang bagaimana manusia memandang besaran fisik.[2] Dia membuat klaim bahwa "...psiko-fisika adalah doktrin yang tepat tentang hubungan fungsi atau ketergantungan antara tubuh dan jiwa."[3]

Hukum weber

Ernst Heinrich Weber (1795-1878) adalah salah satu yang pertama kali melakukan pendekatan terhadap studi tentang respon manusia terhadap stimulus fisik secara kuantitatif. Fechner adalah salah seorang mahasiswa Weber dan menamai hukum pertamanya untuk menghormati mentornya, karena Weber-lah yang telah melakukan eksperimen yang diperlukan untuk merumuskan hukum itu.[4]

Fechner merumuskan beberapa versi hukum, semua mengkomunikasikan ide yang sama. Satu formulasi menyatakan:

: "Simple differential sensitivity is inversely proportional to the size of the components of the difference; relative differential sensitivity remains the same regardless of size."[2]

Artinya, perubahan yang dirasakan dalam rangsangan sebanding dengan rangsangan awal.

Hukum Weber juga memasukkan perbedaan yang dapat dilihat (JND), yaitu perubahan terkecil dalam rangsangan yang dapat dirasakan. Sebagaimana dinyatakan di atas, JND dS sebanding dengan intensitas rangsangan awal S. Secara matematis, dapat digambarkan sebagai di mana adalah stimulus referensi dan adalah sebuah konstanta.[5] Ini kemudian dapat ditulis sebagai Ψ = k logS, dengan Ψ adalah sensasi, menjadi konstanta, dan menjadi intensitas fisik dari stimulus.

Hukum Weber selalu gagal pada intensitas rendah, dekat dan di bawah ambang deteksi absolut, dan sering juga pada intensitas tinggi, tetapi dapat menjadi benar pada rentang intensitas menengah yang lebar.[6]

Kontras Weber

Meskipun hukum Weber mencakup pernyataan proporsionalitas perubahan yang dirasakan terhadap rangsangan awal, Weber hanya mengacu pada pernyataan ini sebagai aturan praktis mengenai persepsi manusia. Fechner-lah yang merumuskan pernyataan ini sebagai ekspresi matematis yang disebut sebagai kontras Weber.[2][7]

[8][9]

Kontras Weber bukanlah bagian dari hukum Weber.[2][7]

Hukum Fechner

Fechner memperhatikan dalam studinya sendiri bahwa individu yang berbeda memiliki kepekaan yang berbeda terhadap rangsangan tertentu. Misalnya, kemampuan untuk merasakan perbedaan dalam intensitas cahaya dapat dikaitkan dengan seberapa baik penglihatan individu tersebut.[2] Dia juga mencatat bahwa kepekaan manusia terhadap perubahan rangsangan tergantung pada indera mana yang terpengaruh. Dia menggunakan ini untuk merumuskan versi lain dari hukum Weber yang dia beri nama die Maßformel, "rumus pengukuran". Hukum Fechner menyatakan bahwa sensasi subjektif sebanding dengan logaritma intensitas stimulus. Menurut hukum ini, persepsi manusia tentang penglihatan dan suara bekerja sebagai berikut: Kenyaringan/kecerahan yang dirasakan sebanding dengan logaritma dari intensitas sebenarnya yang diukur dengan instrumen bukan manusia yang akurat.[7]

Hubungan antara stimulus dan persepsi adalah logaritmik. Hubungan logaritmik ini berarti bahwa jika stimulus bervariasi sebagai deret ukur (yaitu, dikalikan dengan faktor tetap), persepsi yang sesuai diubah dalam deret aritmatika (yaitu, dalam jumlah konstan tambahan). Misalnya, jika suatu stimulus digandakan kekuatannya (yaitu, 3 × 1), persepsi yang sesuai mungkin dua kali lebih kuat dari nilai aslinya (yaitu, 1 + 1). Jika stimulus dikalikan lagi tiga kali lipat kekuatannya (yaitu, 3 × 3 × 1), persepsi yang sesuai akan menjadi tiga kali lebih kuat dari nilai aslinya (yaitu, 1 + 1 + 1). Oleh karena itu, untuk perkalian dalam kekuatan stimulus, kekuatan persepsi hanya menambah. Derivasi matematis torsi pada neraca balok sederhana menghasilkan deskripsi yang sangat sesuai dengan hukum Weber.[10][11]

Karena hukum Weber gagal pada intensitas rendah, demikian juga hukum Fechner.[6]

Referensi awal untuk "hukum Fechner ..." adalah pada tahun 1875 oleh Ludimar Hermann dalam Elemen Fisiologi Manusia.[12]

Turunan hukum Fechner

Hukum Fechner adalah turunan matematis dari kontras Weber.

Dengan mengintegrasikan ekspresi matematika untuk kontras Weber akan memberikan:

di mana adalah konstanta integrasi dan ln adalah logaritma natural.

Untuk menyelesaikan , asumsikan bahwa stimulus yang dirasakan menjadi nol pada beberapa stimulus ambang . Menggunakan ini sebagai batasan, dengan memasang dan , akan memberikan:

Mengganti dalam ekspresi terintegrasi untuk hukum Weber, akan menjadikan:

Konstanta k bersifat spesifik pada indra tertentu dan harus ditentukan bergantung pada indera dan jenis stimulus.[7]

Referensi

  1. ^ Jeans, James (1968/1937). Science & Music, p.222 & 224. Dover Publications. ISBN 0-486-61964-8
  2. ^ a b c d e Fechner, Gustav Theodor (1966) [First published .1860]. Howes, D H; Boring, E G, ed. Elements of psychophysics [Elemente der Psychophysik]. 1. Diterjemahkan oleh Adler, H E. United States of America: Holt, Rinehart and Winston. 
  3. ^ Pringle-Pattison 1911, hlm. 458.
  4. ^ Ross, H.E. and Murray, D. J.(Ed. and Transl.) (1996)E.H.Weber on the tactile senses. 2nd ed. Hove: Erlbaum (UK) Taylor & Francis;
  5. ^ Kandel, Eric R.; Jessell, Thomas M.; Schwartz, James H.; Siegelbaum, Steven A.; Hudspeth, A. J. (2013). Principles of neural science. Kandel, Eric R. (edisi ke-5th). New York. hlm. 451. ISBN 9780071390118. OCLC 795553723. 
  6. ^ a b William Fisher Norris and Charles Augustus Oliver (1900). System of diseases of the eye, Volume 1. J.B. Lippincott Company. hlm. 515. 
  7. ^ a b c d Fechner, Gustav Theodor (1860). Elemente der Psychophysik [Elements of psychophysics]. band 2. Leipzig: Breitkopf und Härtel. Fechner, Gustav Theodor (1860). Elemente der Psychophysik [Elements of psychophysics]. Vol. band 2. Leipzig: Breitkopf und Härtel.
  8. ^ Li, Wu-bin (February 2013). A lower envelope Weber contrast detection algorithm for steel bar surface pit defects (Tesis). Optics & Laser Technology. 
  9. ^ Drew, SA (2010). Precise attention filters for Weber contrast derived from centroid estimations (Tesis Article). JOURNAL OF VISION. 
  10. ^ Lanzara, Richard G. (1994). "Weber's Law Modeled by the Mathematical Description of a Beam Balance". cogprints.org. CogPrints. Diakses tanggal 5 December 2015. 
  11. ^ "Bio Balance - Reference Library". bio-balance.com. Diakses tanggal 5 December 2015. 
  12. ^ Hermann, Ludimar (1875). "Elements of Human Physiology". 

Bahan bacaan terkait

Pranala luar

Read other articles:

David Jones Informasi pribadiNama lengkap David Frank Llwyd JonesTanggal lahir 4 November 1984 (umur 39)Tempat lahir Southport, InggrisTinggi 1,80 m (5 ft 11 in)[1][2]Posisi bermain GelandangInformasi klubKlub saat ini Sheffield WednesdayNomor 3Karier junior1995–2003 Manchester UnitedKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol)2003–2007 Manchester United 4 (0)2005–2006 → Preston North End (pinjaman) 24 (3)2006 → NEC Nijmegen (pinjaman) 17 (6)2006–2007 → …

Francesco Sforza Francesco Sforza (1562–1624) merupakan seorang kardinal dan uskup Italia. Biografi Latar belakang Sebagai anggota dari Keluarga Sforza, Francesco Sforza lahir di Parma pada 6 November 1562, dari pasangan Sforza Sforza dan istri keduanya Caterina de' Nobili.[1] Pengkardinalan Ia wafat di Roma pada 9 September 1624.[1] Ia dimakamkan di San Bernardo alle Terme.[1] Referensi ^ a b c Entry from Biographical Dictionary of the Cardinals of the Holy Roman Churc…

Pour les articles homonymes, voir Baffie (homonymie). Laurent BaffieLaurent Baffie au Festival de Cannes 1998.BiographieNaissance 18 avril 1958 (65 ans)MontreuilSurnom BaffieNationalité FrançaiseActivités Acteur, animateur de radio, scénariste, réalisateurEnfant Benjamin Baffie (d)Autres informationsA travaillé pour France 2 RTL Europe 2 Rire et Chansons Europe 1 Fun Radiomodifier - modifier le code - modifier Wikidata Laurent Baffie, né le 18 avril 1958 à Montreuil, est un humorist…

Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini. Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan. Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan. Tambahkan pranala wiki. Bila dirasa perlu, buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan [[ dan ]] pada kata yang bersangkutan (lihat WP:LINK untuk keterangan lebih lanjut). …

Agama doriae Status konservasiRisiko rendahIUCN203795 TaksonomiKerajaanAnimaliaFilumChordataKelasReptiliaOrdoSquamataFamiliAgamidaeGenusAgamaSpesiesAgama doriae Boulenger, 1885 lbs Agama doriae, agama Benoue, agama Doria, atau agama Nigeria, adalah sebuah spesies kadal dalam keluarga Agamidae. Spesies tersebut adalah kadal yang ditemukan di Ghana, Togo, Nigeria, Republik Afrika Tengah, Eritrea, Etiopia, Kamerun, dan Sudan.[1] Referensi ^ Agama doriae di Reptarium.cz Reptile Database. Dia…

Stasiun Kutoarjo P09JS07 Tampak depan Stasiun Kutoarjo, 2021LokasiJalan MerpatiSemawung Daleman, Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah 54212IndonesiaKoordinat7°43′26″S 109°54′34″E / 7.72389°S 109.90944°E / -7.72389; 109.90944Koordinat: 7°43′26″S 109°54′34″E / 7.72389°S 109.90944°E / -7.72389; 109.90944Ketinggian+16 mOperator Kereta Api IndonesiaDaerah Operasi V Purwokerto KAI Commuter KAI Logistik Letak km 478+845 lintas Bogor–…

جيسون موريو Jeison Murillo   معلومات شخصية الاسم الكامل جيسون فابيان موريو سيرون الميلاد 27 مايو 1992 (العمر 31 سنة)[1]كالي، كولومبيا الطول 1.82 م (5 قدم 11 1⁄2 بوصة)[1] مركز اللعب قلب دفاع الجنسية  كولومبيا إسبانيا[1] معلومات النادي النادي الحالي سامبدوريا الر…

Rudderow-class destroyer escort History United States NameUSS George A. Johnson NamesakeGeorge A. Johnson BuilderBethlehem-Hingham Shipyard Laid down24 November 1943 Launched12 January 1944 Sponsored byMrs. Alfred R. Johnson, mother of Private Johnson Commissioned15 April 1944 Recommissioned29 September 1950 DecommissionedSeptember 1957 Stricken1 November 1965 FateSold for scrap General characteristics Class and typeRudderow TypeDestroyer escort Displacement1,450 tons Length306 feet Beam36 feet,…

Untuk kegunaan lain, lihat Scar (disambiguasi). The Scar Sampul keras edisi pertamaPengarangChina MiévillePerancang sampulEdward MillerNegaraBritania RayaBahasaInggrisSeriNovel Bas-LagGenreFantasi, New WeirdPenerbitMacmillan PublishersTanggal terbitJuni 2002Jenis mediaCetak (sampul keras & kertas)Halaman717 halamanPenghargaanPenghargaan Locus untuk Novel Fantasi Terbaik (2003)ISBNISBN 0-333-78174-0OCLC49692277Desimal Dewey823/.914 21LCCPR6063.I265 S28 2002Didahului …

Cet article est une ébauche concernant le cyclisme. Vous pouvez partager vos connaissances en l’améliorant (comment ?) selon les recommandations des projets correspondants. Paris-Roubaix 1974GénéralitésCourse 72e Paris-RoubaixCompétition Super Prestige Pernod 1974 (d)Date 7 avrilPays traversé(s) FranceLieu de départ CompiègneLieu d'arrivée RoubaixRésultatsVainqueur Roger De VlaeminckDeuxième Francesco MoserTroisième Marc DemeyerParis-Roubaix 1973Paris-Roubaix 1975modifier - m…

Branch of mathematics that studies abstract algebraic structures This article is about the theory of representations of algebraic structures by linear transformations and matrices. For representation theory in other disciplines, see Representation (disambiguation).Not to be confused with Group presentation. Representation theory studies how algebraic structures act on objects. A simple example is how the symmetries of regular polygons, consisting of reflections and rotations, transform the polyg…

Polish automobile factory Fabryka Samochodów MałolitrażowychIndustryAutomotiveFounded1948 (WSM)1971 (FSM)Defunct1992FateAcquiredSuccessorFiat Auto PolandHeadquartersBielsko-Biala, PolandProductsAutomobiles The Fabryka Samochodów Małolitrażowych, commonly known as FSM, was a Polish automobile factory born from an agreement between the FSO and Fiat in the 1970s for the construction of a new model, the Polski Fiat 126p, Polish version of Fiat 126. For the project a new manufacturing plant was…

College basketball tournament 1999 Big Ten men's basketball tournamentClassificationDivision ISeason1998–99Teams11SiteUnited CenterChicago, IllinoisChampionsMichigan State (1st title)Winning coachTom Izzo (1st title)MVPMateen Cleaves (Michigan State)Big Ten men's basketball tournaments← 19982000 → 1998–99 Big Ten Conference men's basketball standings vte Conf Overall Team W   L   PCT W   L   PCT No. 2 Michigan State† 15 – 1 …

BurianofrazioneBuriano – VedutaPanorama di Buriano LocalizzazioneStato Italia Regione Toscana Provincia Grosseto Comune Castiglione della Pescaia TerritorioCoordinate42°50′44″N 10°59′20″E / 42.845556°N 10.988889°E42.845556; 10.988889 (Buriano)Coordinate: 42°50′44″N 10°59′20″E / 42.845556°N 10.988889°E42.845556; 10.988889 (Buriano) Altitudine184 m s.l.m. Abitanti178 (2011) Altre informazioniCod. postale…

Max MinghellaMinghella in 2017LahirMax Giorgio Choa Minghella16 September 1985 (umur 38)Hampstead, London, InggrisAlmamaterColumbia UniversityPekerjaanActorTahun aktif1999–sekarangOrang tuaAnthony Minghella Max Giorgio Choa Minghella (lahir 16 September 1985) adalah seorang aktor dan pembuat film berkebangsaan Inggris. Dia telah muncul di beberapa film Amerika, melakukan debutnya di Bee Season (2005) sebelum membintangi Art School Confidential (2006), The Social Network (2010) dan Th…

ロバート・デ・ニーロRobert De Niro 2011年のデ・ニーロ生年月日 (1943-08-17) 1943年8月17日(80歳)出生地 アメリカ合衆国・ニューヨーク州ニューヨーク市身長 177 cm職業 俳優、映画監督、映画プロデューサージャンル 映画、テレビドラマ活動期間 1963年 -配偶者 ダイアン・アボット(1976年 - 1988年)グレイス・ハイタワー(1997年 - )主な作品 『ミーン・ストリート』(1973年)『…

Индейский миф о Нанабожо[en], объясняющий происхождение на Земле наводнений Мифы о происхождении (англ. origin myths) — категория мифов, которые призваны объяснить происхождение какой-то особенности природного или социального мира[1]. Наиболее общераспространённый тип…

2009 British filmSurviving EvilTheatrical posterDirected byTerence DawWritten byTerence DawProduced byDavid PupkewitzAnton ErnstMalcolm KohllStarringBilly ZaneChristina ColeNatalie MendozaCinematographyMike DownieEdited byAdam RechtMusic byColin BaldryTom KaneProductioncompaniesAnton Ernst EntertainmentEntertainment Motion Pictures (E-MOTION)Motion Investment GroupFocus Films Ltd. (UK)Distributed byKaleidoscopeZing EntertainmentRelease date 10 July 2009 (2009-07-10) Running time90…

1988 single by the Beach Boys Not to be confused with Ko Ko Mo (I Love You So). KokomoSpanish single artworkSingle by the Beach Boysfrom the album Cocktail and Still Cruisin' B-sideTutti Frutti (performed by Little Richard)ReleasedJuly 18, 1988[1]RecordedMarch 22, April 5–6, 1988StudioBCB&BGenre Pop soft rock[2] Length3:35LabelElektraCapitolSongwriter(s)John PhillipsScott McKenzieMike LoveTerry MelcherProducer(s)Terry MelcherThe Beach Boys singles chronology Happy Endings (…

Season of television series Sons of AnarchySeason 5Season 5 DVD coverStarring Charlie Hunnam Katey Sagal Mark Boone Junior Dayton Callie Kim Coates Tommy Flanagan Ryan Hurst Theo Rossi Maggie Siff Ron Perlman No. of episodes13ReleaseOriginal networkFXOriginal releaseSeptember 11 (2012-09-11) –December 4, 2012 (2012-12-04)Season chronology← PreviousSeason 4 Next →Season 6 List of episodes The fifth season of the American television drama series Sons of Anarchy premi…

Kembali kehalaman sebelumnya