Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Pesawat pencegat

F-14 Tomcat milik Angkatan Laut Amerika Serikat

Pesawat pencegat adalah jenis pesawat tempur yang dirancang khusus untuk mencegat dan menghancurkan pesawat terbang musuh, terutama pesawat pengebom, yang biasanya mengandalkan kecepatan tinggi. Pesawat jenis ini dibuat pada permulaan Perang Dunia II sampai penghujung dasawarsa 1960-an, ketika mereka menjadi tidak lagi penting karena bergesernya peran pengeboman strategis ke peluru kendali balistik antar benua.

Rancangan

English Electric Lightning milik Angkatan Udara Britania Raya.

Terdapat dua jenis pesawat pencegat, yang menekankan pada perbedaan aspek kinerja masing-masing. Pesawat pencegat pertahanan titik adalah jenis pertama, dirancang untuk lepas landas dan mendaki secepat mungkin untuk menyerang ketinggian pesawat terbang lain. Ini adalah kebutuhan pada saat daya cakup radar masih relatif sempit, yang berarti pihak bertahan memiliki waktu peringatan yang sangat singkat sebelum mampu menandingi musuh. Pesawat pencegat pertahanan wilayah adalah rancangan yang lebih besar yang ditujukan untuk melindungi wilayah yang lebih luas dari serangan musuh. Pesawat jenis ini hanya penting ketika terjadinya Perang Dingin, ketika Amerika Serikat dan Uni Soviet merasa perlu untuk mengadakan pertahanan di masing-masing wilayahnya yang begitu luas.

Kedua-dua jenis pesawat terbang ini mengorbankan kinerja peran pesawat tempur superioritas udara (yaitu, memerangi pesawat tempur musuh) dengan lebih menitikberatkan kinerjanya pada kecepatan mendaki maupun kecepatan tinggi. Hasilnya adalah pesawat pencegat sering kali terlihat begitu mengesankan di atas kertas, biasanya bergerak lebih cepat, mendaki lebih cepat, dan melepaskan tembakan lebih cepat, sebuah rancangan pesawat tempur yang tidak begitu dikhususkan. Kelemahan pesawat pencegat adalah bergerak kurang lincah ketika memerangi pesawat "yang kurang berkemampuan" karena terbatasnya kemampuan bermanuver.

Pada dasawarsa 1970-an, penggunaan pesawat pencegat semakin berkurang karena perannya dikaburkan oleh peran pesawat tempur superioritas udara kelas berat, yang kian mendominasi pemikiran militer pada zaman itu. Terlebih lagi, dapat dijadikan alasan bahwa perubahan ancaman yang lebih besar pada zaman itu — persenjataan nuklir yang dapat diangkut oleh pesawat pengebom kian berkembang menjadi beraneka macam sistem peluru kendali — meninggalkan pesawat tempur bergaya-pencegat tanpa sasaran utamanya. Kini misi pencegatan pada umumnya diserahkan kepada pesawat tempur "barisan utama"; misalnya, Angkatan Udara Amerika Serikat mengandalkan pertahanannya pada pesawat tempur F-15 Eagle dan F-16 Fighting Falcon. Perkecualian adalah berlaku bagi Uni Soviet, yang masih memelihara sejumlah pesawat pencegat untuk dapat menjaga daya cakup wilayahnya yang teramat luas dan pesisir pantainya yang jarang berpenghuni, dan mungkin juga sebagai contoh lain adalah Britania Raya, yang memperkenalkan armada Panavia Tornado yang dimodifikasi pada dasawarsa 1980-an dan tetap menggunakannya sambil menunggu diluncurkannya Eurofighter Typhoon pada tahun 2005. Eurofighter Typhoon kini menggantikan peran pesawat pencegat, sedangkan Tornado kini digunakan sebagai pesawat tempur superioritas udara dan juga sebagai penyerang.

Pertahanan titik

Mikoyan-Gurevich MiG-25 adalah pesawat pencegat asal Rusia yang menjadi andalan pertahanan udara Uni Soviet.

Pesawat pencegat pertahanan titik, biasanya berasal dari Eropa, dirancang untuk mempertahankan sasaran khusus. Mereka dirancang untuk dapat lepas landas dan mendaki secepat mungkin, menghancurkan segala ancaman yang datang, dan segera mendarat lagi. Contoh yang cukup ekstrem dari pesawat pencegat pertahanan titik adalah Bachem Ba 349 yang dilengkapi oleh roket.

Pada permulaan Perang Dunia II, sebagian besar pesawat tempur bermesin tunggal adalah "bertungkai pendek", dengan daya muat bahan bakar terbatas. Mereka tidak secara khusus dirancang sebagai pesawat pencegat, tetapi peran pengawal pesawat pengebom berjelajah-jauh belumlah terbayangkan. Ini terbukti menjadi masalah yang kritis bagi pesawat tempur bermesin tunggal milik Jerman (pada intinya, hanya satu macam pesawat pada zaman itu, yakni Messerschmitt Bf 109), pada Pertempuran Britania, yang mampu mengawal pesawat pengebom melintasi Selat Inggris, tetapi bahan bakarnya hanya cukup untuk beberapa menit pertempuran jika mereka juga kembali ke pangkalan udaranya di Prancis. Pada tahap ini, keterbatasan yang sama dari pesawat tempur bermesin tunggal asal Inggris adalah kemampuannya yang kurang mumpuni untuk mempertahankan Angkatan Udara Britania Raya.

Ketika Komando Pengebom Angkatan Udara Britania Raya memulakan kampanye pengebomannya di Jerman, sebagian besar misi ini dilakukan pada malam hari, tidak dikawal, atau didukung oleh pesawat tempur malam bermesin dua, berukuran lebih besar, dan berdaya jelajah luas. Tetapi ketika peperangan semakin meluas, Komando Pengebom menambah jumlah misinya di siang hari. Supermarine Spitfire, dirancang beberapa tahun sebelum perang terjadi, diadaptasi untuk menjalani peran lain – mesin yang lebih lawas dipasang-kembali pada skuadron tempur-pengebom, sedangkan yang lebih baru dikembangkan menjadi pesawat pencegat. Kemudian, Spitfire yang bermesinkan Griffon utamanya dipelihara di Inggris untuk melawan V-1 dan serangan pengeboman oleh pesawat pengebom tunggal cepat asal Jerman. Pesawat yang lebih baru, seperti Hawker Tempest, dan P-51 Mustang dibeli di bawah persyaratan Pinjam-Sewa, akan mengisi kesenjangan pesawat tempur konvensional dan berjelajah panjang.

Bangsa Jerman segera saja kehilangan kemampuan untuk memprojekkan kekuatan udara mereka di atas wilayah musuh, akibatnya tidak lagi diperlukan persyaratan yang lebih banyak untuk pesawat tempur pengawal berjelajah panjang. Mereka diharuskan untuk tetap menggunakan Bf 109 selama peperangan, kendati pesawat itu dan pesawat yang lebih baru dikembangkan sebagai pesawat tempur pengebom, keperluan Luftwaffe (Angkatan Udara Jerman) yang paling mendesak adalah pesawat pencegat, karena angkatan udara Amerika dan Persemakmuran menggempur Jerman siang dan malam. Seiring dengan bertambahnya upaya pengeboman, terutama pada permulaan tahun 1944, Luftwaffe berupaya memperkenalkan sejumlah pesawat berkinerja tinggi seperti Messerschmitt Me 163 Komet dan bahkan pesawat yang aneh seperti Bachem Ba 349 Natter untuk berperan sebagai pesawat tempur pencegat berjelajah sangat pendek. Pada umumnya, pesawa-pesawat ini terbukti sulit dioperasikan, dan menghasilkan dampak getar yang relatif kecil pada upaya pengeboman.

F-22 dari Pangkalan Udara Elmendorf, Alaska mencegat Tupolev Tu-95 milik Rusia di dekat wilayah udara Alaska.

Pada masa Perang Dingin, pesawat pengebom diharapkan mampu terbang menyerang lebih tinggi dan lebih cepat (mendekati supersonik). Ini memicu perancangan pesawat tempur yang menekankan aspek percepatan dan daya jelajah, seperti Saunders-Roe SR.53 (bersumberdaya campuran (jet/roket), atau Convair XF-92, atau uji coba Soviet dengan katapel untuk meluncurkan Mikoyan-Gurevich MiG-19, kendati tidak ada satupun darinya yang diketahui berguna secara praktis. Perbaikan mesin jet telah membuat daya bantu roket mengalami penggandaan, dan sederet pesawat baru yang dilibatkan adalah bersumberdaya jet murni, di antaranya Mikoyan-Gurevich MiG-21, English Electric Lightning, dan F-104 Starfighter. Kelas pesawat terbang ini kini telah punah; perbaikan daya mesin yang dibuat bahkan cocok dan praktis untuk pesawat kecil, untuk peran apapun, dan pesawat yang dapat digolongkan ke dalam kelas ini pada umumnya adalah pesat multiperan dan sering digunakan untuk tujuan penyerangan.

Contoh pesawat pencegat pertahanan titik

Pertahanan wilayah

Lockheed YF-12

Pesawat pencegat pertahanan wilayah, biasanya berasal dari Amerika Utara atau Uni Soviet, dirancang untuk mempertahankan wilayah atau teritorial yang luas dari serangan musuh. Pesawat ini difokuskan untuk mampu berjelajah panjang, mampu mengangkut peluru kendali, dan memiliki radar bermutu bagus, lebih dari sekadar kemampuan percepatan dan kecepatan mendaki. Mereka biasanya mengangkut peluru kendali udara ke udara berjelajah panjang atau berjelajah sedang, dan sering kali tidak berkemampuan mengangkut bom.

Di Uni Soviet pada zaman Perang Dingin, sebuah pelayanan militer semesta, tidak hanya kekuatan angkatan udara yang telah ada, dirancang untuk digunakan oleh mereka. Pesawat-pesawat Angkatan Pertahanan Udara Soviet adalah berbeda jika dibandingkan dengan milik Angkatan Udara Uni Soviet di mana mereka dirancang untuk hanya mampu mendarat di atas lapangan terbang; mereka tidak mampu lepas landas dari lapangan rumput, hanya jalan beton, mereka tidak mampu diderek sepanjang ratusan kilometer dari lapangan terbang ke lapangan terbang lainnya oleh traktor melintasi medan terbuka; mereka tidak dapat dibongkar dan dikapalkan kembali ke tempat perakitannya untuk proses perawatan di dalam gerbong barang; mereka besar dan diperlengkapi oleh radar yang bagus. Sama halnya, mereka tidak diberi latihan yang sama dalam manuver tempur, tetapi dimaksudkan untuk membidik sasaran berbantuan gelombang radio. Hingga dasawarsa 1980-an, mereka hanya diperlengkapi oleh peluru-peluru kendali berjelajah jauh dan sedang, tidak sesuai untuk tujuan tempur berhadapan langsung atau menghancurkan sasaran yang sedang bermanuver. Pesawat pencegat tingkat dasar adalah Sukhoi Su-9, kemudian Sukhoi Su-15, dan MiG-25. Pesawat pencegat yang paling baru dan paling berkemampuan adalah MiG-31. Tupolev Tu-28 asal Soviet adalah pesawat tempur terberat yang pernah dioperasikan.

Angkatan Udara Amerika Serikat memelihara Komando Pertahanan Udara (ADC) untuk beberapa waktu lamanya, utamanya terdiri dari pesawat-pesawat pencegat. Banyak pesawat pasca-perang memiliki kinerja terbatas, misalnya F-86 Sabre dan F-89 Scorpion. Di penghujung dasawarsa 1940-an ADC memulakan projek untuk membuat pesawat pencegat yang lebih berkemampuan, projek itu dinamakan 1954 interceptor, yang kelak menghasilkan F-106 Delta Dart setelah proses pengembangan yang cukup lama. Upaya penggantian dipelajari sepanjang dasawarsa 1960-an, tetapi tidak menghasilkan apapun karena Uni Soviet mengalihkan strateginya ke ICBM. F-106 menghakhiri masa tugasnya sebagai pesawat pencegat milik Angkatan Udara Amerika Serikat hingga dasawarsa 1980-an, ketika kinerja pesawat multiguna seperti F-15 Eagle menjadikan kekhususan tugas suatu pesawat kembali diperdebatkan.

Beberapa negara lain juga memperkenalkan rancangan pesawat pencegat berjelajah-jauh. Avro Canada memproduksi Avro CF-100, yang secara umum sama dengan F-89, yang bertugas untuk periode yang cukup panjang di Angkatan Udara Kanada. Pengganti Avro, Avro Arrow, secara kontroversial dibatalkan pada penghujung 1950-an. Angkatan Udara Britania Raya mengoperasikan Gloster Meteor dan kemudian Gloster Javelin untuk peran malam dan segala cuaca. Upaya untuk mengganti Javelin dengan pesawat supersonik di bawah Operational Requirement F.155 membuahkan hasil, dengan harapan bahwa peluru-peluru kendali akan menggantikan pesawat pengebom. Tornado ADV pada akhirnya diperkenalkan untuk berperan sedemikian pada dasawarsa 1980-an, dan masih digunakan sampai sekarang.

Sebuah pesawat pencegat Shenyang J-8 sedang mengudara.

Contoh lain pesawat pencegat pertahanan wilayah

Lihat pula

Read other articles:

Municipality in Zürich, SwitzerlandWädenswilMunicipality Coat of armsLocation of Wädenswil WädenswilShow map of SwitzerlandWädenswilShow map of Canton of ZürichCoordinates: 47°14′N 8°40′E / 47.233°N 8.667°E / 47.233; 8.667CountrySwitzerlandCantonZürichDistrictHorgenGovernment • ExecutiveStadtrat with 7 members • MayorStadtpräsident (list)Philipp Kutter(as of October 2014) • ParliamentGemeinderat with 35 me…

JourneyAlbum studio karya Ten 2 FiveDirilisOktober 2012GenrePop, JazzLabelGP RecordsSuria Records (Malaysia)Kronologi Ten 2 Five I Love Indonesia(2010)I Love Indonesia2010 Journey (2012) Zamrud Khatulistiwa (2013)String Module Error: Match not found2013 Journey adalah album musik kelima karya Ten 2 Five. Dirilis pada tahun 2012. Album ini merupakan album kompilasi dari album pertama hingga keempat. Berisi 16 buah lagu yang terdiri dari 15 lagu lawas dan 1 lagu baru yang berjudul Jika.[1&…

  لمعانٍ أخرى، طالع وزارة السياحة والآثار (توضيح). وزارة السياحة والآثار وزارة السياحة وزارة السياحة والآثار (الأردن)شعار الأردن تفاصيل الوكالة الحكومية البلد الأردن  تأسست 1967؛ منذ 57 سنوات (1967) وزارة السياحة 1981؛ منذ 43 سنوات (1981) وزارة السياحة والآثار وا…

Strada statale 431di VelateDenominazioni successiveStrada comunale Nuova strada ANAS 177 di Gazzada, successivamente strada statale 707 Raccordo Gazzada-Varese (tratto innesto A8-Varese) LocalizzazioneStato Italia Regioni Lombardia DatiClassificazioneStrada statale InizioA8 uscita Varese FineCasciago Lunghezza10,300[1] km Provvedimento di istituzioneD.M. 7/08/1963 - G.U. 250 del 23/09/1963[2] GestoreTratte ANAS: nessuna (dal 2001 la gestione è passata alla Provincia di…

artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. Tidak ada alasan yang diberikan. Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda. Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf-paragraf. Jika sudah dirapikan, silakan hapus templat ini. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Artikel ini sebagian besar atau seluruhnya berasal dari satu sumber. Tolong bantu untuk memperbaiki artikel ini dengan menambahkan rujukan ke sumber …

29th Governor of Nevada Brian SandovalOfficial portrait, 201017th President of the University of Nevada, RenoIncumbentAssumed office October 5, 2020Preceded byMarc Johnson29th Governor of NevadaIn officeJanuary 3, 2011 – January 7, 2019LieutenantBrian KrolickiMark HutchisonPreceded byJim GibbonsSucceeded bySteve SisolakChair of the National Governors AssociationIn officeJuly 16, 2017 – July 21, 2018DeputySteve BullockPreceded byTerry McAuliffeSucceeded bySteve BullockJu…

George AkerlofLahirGeorge Arthur Akerlof17 Juni 1940 (umur 83)New Haven, ConnecticutKebangsaanUnited StatesInstitusiUniversity of California, BerkeleyMazhabNew Keynesian economicsAlma materMIT (Ph.D.)Yale University (B.A.)DipengaruhiRobert SolowKontribusiInformation asymmetryEfficiency wagesPenghargaanNobel Prize in Economics (2001)Informasi di IDEAS / RePEc George Arthur Akerlof (lahir 17 Juni 1940 di New Haven, Connecticut) ialah ekonom Amerika Serikat. Akerlof menerima gel…

Untuk ibu kota Afrika Selatan, lihat Pretoria. Romawi Kuno Artikel ini adalah bagian dari seri Politik dan KetatanegaraanRomawi Kuno Zaman Kerajaan Romawi753–509 SM Republik Romawi509–27 SM Kekaisaran Romawi27 SM – 395 M Principatus Dominatus Wilayah Barat395–476 M Wilayah Timur395–1453 M Lini Masa Konstitusi Romawi Konstitusi Zaman Kerajaan Konstitusi Zaman Republik Konstitusi Zaman Kekaisaran Konstitusi Akhir Zaman Kekaisaran Senatus Sidang Legislatif Magistratus Eksekutif Preseden d…

العلاقات الأردنية البالاوية الأردن بالاو   الأردن   بالاو تعديل مصدري - تعديل   العلاقات الأردنية البالاوية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين الأردن وبالاو.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدين هذه مقارنة عامة ومرجعية للدولتين: وجه المقارنة الأردن …

Berikut ini adalah media massa yang dapat dinikmati, diakses, dan/atau ditangkap di Kota Surabaya dan sekitarnya (Sidoarjo, Gresik, Lamongan, Mojokerto, dan Bangkalan). Media cetak Surat kabar Nama Jenis Jaringan Perusahaan Bahasa Koran SINDO Edisi Jawa Timur Nasional Koran SINDO SINDOMedia(melalui MNC) Indonesia Suara Pembaruan Edisi Jawa Timur Suara Pembaruan B Universe Republika Edisi Jawa Timur Republika Mahaka Media Kompas Edisi Jawa Timur Kompas Kompas Gramedia Bisnis Indonesia Edisi Jawa …

Czech television series WastelandCreated byŠtěpán HulíkDirected byAlice NellisIvan ZachariášStarringZuzana StivínováJaroslav DušekEva HolubováPetra ŠpalkováMusic byDavid BoulterCountry of originCzech RepublicNo. of episodes8ProductionRunning time60 minutesOriginal releaseNetworkHBO EuropeReleaseOctober 2016 (2016-10) Wasteland (Czech: Pustina) is a Czech television series, which premiered in October 2016 on HBO Europe.[1] Created by Štěpán Hulík [cs]…

Maracaibo Maracaibo merupakan kota terbesar kedua Venezuela. Penduduknya berjumlah 2.225.000 jiwa (2007). Kota ini memiliki luas wilayah 550 km² dengan memiliki angka kepadatan penduduk 4.045 jiwa/km². Kota ini merupakan ibu kota negara bagian Zulia. Pranala luar Wikimedia Commons memiliki media mengenai Maracaibo. (Spanyol) Maracaibo en Internet (Spanyol) Panorama Digital -Largest Maracaibo based newspaper (Spanyol) [1] Cada lugar en Maracaibo, Directorio de empresas. (Spanyol) La Verdad…

Pour les articles homonymes, voir Biva. Lucien BivaLucien Biva, artiste peintre.Naissance 13 août 18781er arrondissement de ParisDécès Octobre 1965 (à 87 ans)New YorkNationalités américainefrançaiseActivité PeintreFormation École nationale supérieure des beaux-artsÉcole nationale supérieure des arts décoratifsmodifier - modifier le code - modifier Wikidata Lucien Biva est un peintre franco-américain né le 13 août 1878 à Paris et mort en octobre 1965 à New York aux Ét…

13th-century crusade against Catharism in southern France Albigensian CrusadePart of the CrusadesMassacre against the Albigensians by the CrusadersDateJuly 1209 – 12 April 1229 (19 Years)LocationLanguedoc, FranceResult Crusader victoryBelligerents Crusade: Crusader volunteers Episcopal Inquisition Dominican Order Kingdom of France Cathars  County of Toulouse Viscounty of Béziers and Albi  Crown of Aragon County of Foix Viscounty of Carcassonne Kingdom of EnglandCommande…

Come leggere il tassoboxTetrapodi Rappresentanti dei gruppi esistenti di tetrapoda, (in senso orario dall'alto verso il basso): una rana (genere Pelophylax, un lissamphibio), un'hoatzin, uno scinco (due sauropsidi), e un topo (un sinapside) Classificazione scientifica Dominio Eukaryota Regno Animalia Phylum Chordata (clado) Craniata Subphylum Vertebrata Infraphylum Gnathostomata Clado Eugnathostomata Clado Teleostomi Superclasse Tetrapoda Gaffney, 1930 Sottogruppi Batrachomorpha / Amphibia Lissa…

Belgian politician Jan JambonJambon in 2018Minister-President of FlandersIncumbentAssumed office 2 October 2019Deputy Serving concurrently Hilde Crevits Bart Somers Ben Weyts Preceded byLiesbeth HomansDeputy Prime Minister of BelgiumMinister of the InteriorIn office11 October 2014 – 9 December 2018Prime MinisterCharles MichelPreceded byMelchior Wathelet Jr.Succeeded byPieter De CremMember of the Chamber of RepresentativesIn office28 June 2007 – 11 October 2014Constituen…

One of the four census regions of the US This article is about the political region. For the geographically southern part of the United States, see Sun Belt. For the cultural region of the southern United States, see Dixie. RegionSouthern United StatesRegion From top, left to right: Houston skyline, Jackson Square in New Orleans, Florida International University in Florida, Rainbow Row in Charleston, Virginia State Capitol in Richmond, Tennessee farmland, Ryman Auditorium in Nashville, Atlanta s…

此條目可参照英語維基百科相應條目来扩充。 (2021年5月6日)若您熟悉来源语言和主题,请协助参考外语维基百科扩充条目。请勿直接提交机械翻译,也不要翻译不可靠、低品质内容。依版权协议,译文需在编辑摘要注明来源,或于讨论页顶部标记{{Translated page}}标签。 约翰斯顿环礁Kalama Atoll 美國本土外小島嶼 Johnston Atoll 旗幟颂歌:《星條旗》The Star-Spangled Banner約翰斯頓環礁地…

周處除三害The Pig, The Snake and The Pigeon正式版海報基本资料导演黃精甫监制李烈黃江豐動作指導洪昰顥编剧黃精甫主演阮經天袁富華陳以文王淨李李仁謝瓊煖配乐盧律銘林孝親林思妤保卜摄影王金城剪辑黃精甫林雍益制片商一種態度電影股份有限公司片长134分鐘产地 臺灣语言國語粵語台語上映及发行上映日期 2023年10月6日 (2023-10-06)(台灣) 2023年11月2日 (2023-11-02)(香港、…

此條目需要补充更多来源。 (2021年7月4日)请协助補充多方面可靠来源以改善这篇条目,无法查证的内容可能會因為异议提出而被移除。致使用者:请搜索一下条目的标题(来源搜索:美国众议院 — 网页、新闻、书籍、学术、图像),以检查网络上是否存在该主题的更多可靠来源(判定指引)。 美國眾議院 United States House of Representatives第118届美国国会众议院徽章 众议院旗帜…

Kembali kehalaman sebelumnya