Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Umat Allah

Umat Allah (Ibrani: עם האלהים, am ha'Elohim) adalah istilah yang dipakai di dalam Alkitab Ibrani sebagai sebutan bagi umat Israel, dan di dalam Kekristenan sebagai sebutan bagi umat Kristen.

Dalam Alkitab

Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama

Dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama, umat Israel disebut "umat Allah", tepatnya di dalam nas Hakim–Hakim 20:2 dan 2 Samuel 14:13. Frasa "umat TUHAN"[1] dan "umat TUHAN Allahmu" juga digunakan.[2] Diriwayatkan di dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama bahwa Allah pun menyebut umat Israel dengan perkataan "umat-Ku".[3] Umat Allah adalah istilah pertama yang dipakai Allah di dalam Kitab Keluaran, yang berkaitan erat dengan syarat perjanjian di antara manusia dengan Allah (Keluaran 6:7).

Perjanjian Baru

Dalam Perjanjian Baru, ungkapan "umat Allah" terdapat di dalam nas Ibrani 4:9 dan Ibrani 11:25, sementara ungkapan "umat-Nya" terdapat di dalam nas Wahyu 21:3. Nas 2 korintus 6:16 menyebutkan janji-janji yang sama kepada umat beriman Perjanjian Baru, yaitu "Aku akan diam bersama-sama dengan mereka dan hidup di tengah-tengah mereka, dan Aku akan menjadi Allah mereka, dan mereka akan menjadi umat-Ku", yang paralel dengan nas Yehezkiel 37:27.

Nas Roma 9:25–26 juga mengutip atau merujuk kepada nas Hosea 1:10 dan Hosea 2:23.

Seperti yang difirmankan-Nya juga dalam kitab nabi Hosea: "Yang bukan umat-Ku akan Kusebut: umat-Ku dan yang bukan kekasih: kekasih." Dan di tempat, di mana akan dikatakan kepada mereka: "Kamu ini bukanlah umat-Ku," di sana akan dikatakan kepada mereka: "Anak-anak Allah yang hidup."

Kekristenan

Kesinambungan pemakaian ungkapan "umat Allah" (bahasa Latin: populus Dei) dalam khazanah karya tulis para Bapa Gereja terdapat pada De civitate Dei karangan Agustinus,[4] dan Khotbah Prapaskah Paus Leo I.[5] Pemakaiannya terus berlanjut sampai ke surat apostolik Paus Yohanes XXIII bertajuk Singulari Studio[6] tertanggal 1 Juli 1960, dua tahun menjelang penyelenggaraan Konsili Vatikan II.

Dalam bahasa Gael, frasa Latin populus Dei berubah bunyi menjadi pobal Dé dan selama berabad-abad menjadi ungkapan sehari-hari bagi Gereja di tingkat paroki, keuskupan, maupun dunia.[7][8]

Gereja Katolik

Konsili Vatikan II

Frasa ini kian mengemuka di lingkungan Gereja Katolik karena digunakan di dalam dokumen-dokumen Konsili Vatikan II tahun 1962-1965.

Konstitusi dogmatis Lumen gentium mengkhususkan babnya yang ke-2 bagi pembahasan "Umat Allah yang baru", suatu umat yang terdiri atas orang Yahudi maupun orang bukan Yahudi, yang sama-sama dipanggil Kristus (bagian 9). Konstitusi dogmatis ini berbicara tentang "umat yang kepadanya diberikan wasiat dan janji-janji, dan yang darinya Kristus dilahirkan secara jasmani" sebagai umat yang termasuk golongan orang-orang yang "terhubung dalam satu dan lain cara dengan umat Allah" (bagian 16). Sifat-sifat Umat Allah ini dijabarkan dengan kalimat "dimaksudkan bagi awam, religius, maupun rohaniwan" (bagian 30). Dokumen ini juga menjabarkan tugas-tugas dan fungsi-fungsi khusus dari berbagai jabatan yang menjadi unsur pembentuk Umat Allah, misalnya tugas dan fungsi khusus dari "orang-orang yang menjalankan pelayanan kudus demi kemaslahatan saudara-saudari mereka" (bagian 13).

Pada tahun 2001, Kardinal Joseph Ratzinger, yang terpilih menjadi Paus Benediktus XVI pada tahun 2005, menegaskan bahwa pemilihan istilah ini oleh Konsili Vatikan II mencerminkan tiga perspektif. Yang pertama adalah memperkenalkan suatu istilah yang dapat dijadikan jembatan oikumenis, mengakui taraf-taraf antara dari kewargaan Gereja. Yang kedua adalah kian menampakkan unsur insani Gereja, yang juga merupakan bagian dari hakikat Gereja. Yang ketiga adalah mengingat kembali bahwa Gereja belum sampai kepada keadaannya yang paripurna, dan bahwa Gereja "tidak menjadi Gereja yang seutuhnya sampai kelak jalan waktu tuntas dilalui dan mekar di tangan Allah".[9]

Kardinal Joseph Ratzinger juga menyatakan bahwa istilah tersebut tidak boleh dipahami dengan cara yang menyempitkannya "menjadi semata-mata suatu pandangan teologis dan murni sosiologis" mengenai Gereja.[10] Michael Hesemann mengemukakan dalam bukunya sebagai berikut:

Selepas Konsili, ungkapan tersebut disambut dengan penuh semangat, tetapi dengan cara yang tidak dimaksudkan oleh Ratzinger maupun para Bapa Konsili. Mendadak muncul slogan "kamilah Umat!" Berkembanglah gagasan tentang suatu "Gereja dari bawah". Para penganjurnya hendak berpolemik melawan pihak-pihak yang mengemban jabatan dan memperjuangkan agenda mereka lewat pungutan suara terbanyak yang demokratis. Kendati konsep teologis alkitabiah mengenai umat masih merupakan gagasan tentang suatu hierarki alamiah, tentang sebuah keluarga besar, mendadak konsep itu ditafsir ulang di dalam lingkup pemahaman Marxis, yang di dalamnya "umat" senantiasa dipandang sebagai antitetis dari golongan-golongan penguasa. Kendati demikian, yang dapat menjadi pusat iman Kristen hanyalah wahyu Allah, yang tidak dapat diuji melalui pemungutan suara. Gereja dipanggil oleh Allah. Kata Joseph Ratzinger, 'krisis terkait Gereja, sebagaimana tercermin dalam krisis terkait konsep "Umat Allah", adalah "krisis tentang Allah"; krisis ini adalah akibat dari meninggalkan perkara yang paling pokok.[11]

Meskipun Konsili Vatikan II membedakan umat Yahudi dari "umat Allah yang baru", Carl E. Braaten mengemukakan bahwa, lantaran sedikit banyak dapat disamakan dengan ungkapan "umat pilihan", istilah "Umat Allah" mengisyaratkan kecenderungan supersesionisme yang terus bertahan di dalam Gereja, dan bahwasanya ungkapan "Umat Allah" menyiratkan bahwa Gereja adalah umat yang sama dengan Abraham, Ishak, dan Yakub di dalam Alkitab Ibrani.[12]

Sejak Konsili Vatikan II

Paus Paulus VI memakai frasa ini dalam pernyataan imannya yang dikenal dengan sebutan Syahadat Umat Allah. Paus Yohanes Paulus II memakai frasa ini di dalam arahan-arahan kateketisnya, mengajarkan bahwa Gereja adalah umat Allah yang baru.[13] Paus Benediktus XVI pernah mengutarakan bahwa "Gereja, yakni umat Allah di seluruh dunia, dipersatukan dalam iman dan kasih, dan diberdayakan Sang Roh untuk bersaksi tentang Kristus yang bangkit sampai ke ujung dunia".[14] Pada tanggal 20 Agustus 2018, Paus Fransiskus menerbitkan sepucuk surat yang dialamatkan kepada "Umat Allah" sebagai tanggapan terhadap maraknya pengungkapan berbagai kasus pelecehan seksual di dalam Gereja akhir-akhir ini, dengan mengutip perkataan Santo Paulus bahwasanya "jika satu anggota menderita, semua anggota turut menderita" (1 Korintus 12:26).[15]

Pesan penutup setiap Sidang Umum Sinode Para Uskup ditujukan kepada "umat Allah."[16]

Katekismus

Katekismus Gereja Katolik memuat satu bagian khusus yang menyifatkan Gereja dengan frasa ini,[17] dan menjabarkan ciri-ciri "yang membedakan umat Allah dari semua kelompok keagamaan, etnis, politis, maupun kebudayaan lain yang pernah hadir dalam sejarah", sehingga umat Allah tidak tergolong kepada satu pun dari kelompok-kelompok tersebut. Menurut Katekismus Gereja Katolik, seseorang menjadi umat Allah bukan lantaran terlahir secara jasmani menjadi anggota umat Allah melainkan melalui keimanan kepada Kristus dan pembaptisan.

Baca juga

Rujukan

  1. ^ Bilangan 16:41; Hakim–Hakim 5:11, Hakim–Hakim 5:13; 1 Samuel 2:24, 1 Samuel 10:1; 2 Samuel 1:12, 2 Samuel 6:21; 2 Raja–Raja 9:6; Yehezkiel 36:20; Zefanya 2:10
  2. ^ Ulangan 27:9
  3. ^ Keluaran 3:7, Keluaran 3:10, Keluaran 5:1, Keluaran 6:7, Keluaran 7:4, Keluaran 7:16, Keluaran 8:1, Keluaran 8:20–23, Keluaran 9:1, Keluaran 9:17, Keluaran 10:3–4, Keluaran 12:31, Keluaran 22:25; Imamat 26:12; 1 Samuel 2:29, 1 Samuel 9:16–17, 2 Samuel 3:18, 2 Samuel 5:2, 2 Samuel 7:7–11; 1 Raja–Raja 6:13, 1 Raja–Raja 8:16, 1 Raja–Raja 14:7, 1 Raja–Raja 16:2; 2 Raja–Raja 20:5; 1 Tawarikh 11:2, 1 Tawarikh 17:6–10; 2 Tawarikh 1:11, 2 Tawarikh 6:5–6, 2 Tawarikh 7:13–14; Mazmur 50:7, Mazmur 81:8–13; Yesaya 1:3, Yesaya 3:15, Yesaya 10:24, Yesaya 40:1, Yesaya 47:6, Yesaya 51:4, Yesaya 52:4–6, Yesaya 58:1, Yesaya 63:8, Yesaya 65:10, Yesaya 65:19, Yesaya 65:22; Yeremia 2:11–13, Yeremia 2:31–32, Yeremia 4:11, Yeremia 4:22, Yeremia 5:26 dan lebih dari 30 ayat lain di dalam Kitab Yeremia; Yehezkiel 11:20, Yehezkiel 13:9–10, Yehezkiel 13:19–23, Yehezkiel 13:19–23, Yehezkiel 14:8–11, Yehezkiel 21:12 dan sekurang-kurangnya 15 ayat lain di dalam Kitab Yehezkiel; Hosea 4:6–12, Hosea 6:11, Hosea 11:7; Yoel 2:26–27, Yoel 3:2–3; Amos 7:8, Amos 7:15, Amos 8:2, Amos 9:10, Amos 9:14; Obaja 1:13; Zakharia 2:8–11, Zakharia 8:7–8, Zakharia 13:9
  4. ^ De civitate Dei 19:26
  5. ^ Lenten Sermon 50:2
  6. ^ Singulari studio
  7. ^ "Parish as Pobal Dé" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 17 November 2007. Diakses tanggal 11 Mei 2009. 
  8. ^ Sebuah puisi di dalam naskah Diarsipkan 2006-10-10 di Wayback Machine. dari abad delapan belas diawali dengan larik Is fairsing dealbh pobal Dé ("berjebah tampaknya umat Allah").
  9. ^ Eklesiologi Vatikan II
  10. ^ Gereja Sebagai "Misteri" atau "Umat Allah"
  11. ^ Georg Ratzinger, My Brother, the Pope. As told to Michael Hesemann (Ignatius Press 2011 ISBN 978-1-58617-704-1), hlm. 202
  12. ^ Jews and Christians : People of God, Carl E. Braaten
  13. ^ "Gereja Adalah Umat Allah Yang Baru. Audiensi Umum tanggal 6 November 1991". Diarsipkan dari versi asli tanggal 20 Oktober 2012. 
  14. ^ Upacara Pelepasan Keberangkatan di Bandar Udara Sydney, 21 Juli 2008
  15. ^ Surat Sri Paus kepada Umat Allah, 20 Agustus 2018
  16. ^ Contohnya, Pesan sidang bulan Oktober 2008
  17. ^ Katekismus Gereja Katolik, 781-786
Baca informasi lainnya:

The Amazing Race 19 Pertama tayang 25 September 2011 – 11 Desember 2011 Tanggal pengambilan film 18 Juni 2011[1] – 10 Juli 2011 Pemenang Ernie Halvorsen & Cindy Chiang Benua yang dikunjungi 4[2] Negara yang dikunjungi 9 Kota yang dikunjungi 20[2] Jarak perjalanan 40.000 mil (64.372 kilometer) Kronologi Musim Sebelumnya The Amazing Race 18: Unfinished Business Selanjutnya The Amazing Race 20 The Amazing Race 19 adalah edisi kesembilan belas dari acara telev…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Februari 2023. AmisanTitik tertinggiKetinggian960,8 m (3.152 ft)GeografiLetakKorea Selatan Nama KoreaHangul아미산 Hanja娥眉山 Alih AksaraAmisanMcCune–ReischauerAmisan Amisan adalah sebuah gunung di county Hongcheon, Gangwon-do, di Korea Selatan. Tingg…

Biografi ini tidak memiliki sumber tepercaya sehingga isinya tidak dapat dipastikan. Bantu memperbaiki artikel ini dengan menambahkan sumber tepercaya. Materi kontroversial atau trivial yang sumbernya tidak memadai atau tidak bisa dipercaya harus segera dihapus.Cari sumber: Muhammad Syaiful Anwar – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Artikel ini sebatang kara, artinya tidak …

Artikel ini bukan mengenai Pixiu. PixivTangkapan layarCuplikan layar dari laman utama PixivJenis situsKomunitas seniman, SNSBahasaJepang, Mandarin, Inggris, KoreaMarkasShibuya, Tokyo, TokyoPemilikPixiv Inc.PenciptaTakahiro Kamitani[1]Takanori Katagiri[1]Situs webwww.pixiv.netPeringkat Alexa 284 (Mei 2019[update])[2]KomersialYaDaftar akunOpsionalDiluncurkan10 September 2007; 16 tahun lalu (2007-09-10)StatusAktif Portal InternetSunting kotak info • …

LestiLesti pada tahun 2021LahirLestiani[1]5 Agustus 1999 (umur 24)Cianjur, Jawa Barat, IndonesiaKebangsaanIndonesiaNama lainLesti KejoraLesti DALestiAlmamaterUniversitas Mercu BuanaPekerjaanPenyanyiAktrisPresenterPengusahaTahun aktif2014–sekarangKota asalCianjur, Jawa BaratSuami/istriRizky Billar ​(m. 2021)​Anak1Karier musikGenreDangdutMelayuSundaPopInstrumenVokalTahun aktif2014—sekarangLabelTrinity Optima3D Entertainment Lestiani, ata…

Pengeboman Brussel 2016Stasiun bawah tanah Maelbeek/MaalbeekBandar Udara Brussel Lokasi insiden di BrusselLokasiBandar Udara Brussel dan stasiun bawah tanah Maelbeek/Maalbeek, Brussel, BelgiaKoordinat50°54′05″N 4°29′04″E / 50.90139°N 4.48444°E / 50.90139; 4.48444 (airport)50°50′35″N 4°22′48″E / 50.843190°N 4.380025°E / 50.843190; 4.380025 (stasiun bawah tanah)Tanggal22 Maret 2016 ca. 08:00–09:11 (UTC+1)SasaranWarga sipil, …

Zhetang柘塘站LokasiDistrik Lishui, Nanjing, JiangsuChinaJalur     Jalur S7SejarahDibuka26 Mei 2018 (2018-05-26)Operasi layanan Stasiun sebelumnya   Nanjing Metro   Stasiun berikutnya KonggangxinchengjiangningTerminus Jalur S7Konggangxinchenglishui Wuxiangshan Sunting kotak info • L • BBantuan penggunaan templat ini Stasiun Zhetang (Hanzi: 柘塘站; Pinyin: Zhètáng Zhàn) adalah sebuah stasiun di Jalur S7 dari Nanjing Metro. Stasiun t…

Peta Rugney. Rugney merupakan sebuah komune di departemen Vosges yang terletak pada sebelah timur laut Prancis. Lihat pula Komune di departemen Vosges Referensi INSEE lbsKomune di departemen Vosges Les Ableuvenettes Ahéville Aingeville Ainvelle Allarmont Ambacourt Ameuvelle Anglemont Anould Aouze Arches Archettes Aroffe Arrentès-de-Corcieux Attignéville Attigny Aulnois Aumontzey Autigny-la-Tour Autreville Autrey Auzainvilliers Avillers Avrainville Avranville Aydoilles Badménil-aux-Bois La Ba…

Difabel Community IndonesiaNama dagangDifa BikeJenisPerusahaan swastaIndustriTeknologi informasiTransportasiDidirikan11 Agustus 2020Pendiri Triyono Kantorpusat IndonesiaWilayah operasiJabodetabekYogyakartaTokohkunci Triyono (CEO) PemilikDifabel Community IndonesiaSitus webwww.difabike.com Difa Bike adalah sebuah aplikasi penyedia transportasi berbentuk ojek yang diinisasi dan dikemudikan oleh para difabel sekaligus ditujukan untuk para difabel pula. Kebanyakan dari pengemudi adalah tunadaks…

2014 studio album by Devin Townsend Project Z²Studio album by Devin Townsendand Devin Townsend ProjectReleasedOctober 27, 2014 (2014-10-27)RecordedMay 2014Genre Progressive metal hard rock alternative metal industrial metal Length117:00LabelHevyDevyProducerDevin TownsendDevin Townsend chronology Casualties of Cool(2014) Z²(2014) Transcendence(2016) Devin Townsend Project chronology Epicloud(2012) Z²(2014) Transcendence(2016) Sky Blue Dark Matters Professional ratingsReview …

Season of television series The Mask SingerSeason 2Presented byKan Kantathavorn Country of originThailandNo. of episodes20ReleaseOriginal networkWorkpoint TVOriginal release6 April (2017-04-06) –17 August 2017 (2017-08-17)Season chronology← PreviousSeason 1Next →Season 3 The Mask Singer Season 2 (Thai: The Mask Singer หน้ากากนักร้อง ซีซั่นที่ 2) is a Thai singing competition program presented by Kan Kantathavorn. It air…

Hotel in Manhattan, New York The St. GeorgeBuilding seen from the street.General informationTypeHotel; formerly residentialLocation223–225 E 17th Street, New York, New York, 10003, United StatesCoordinates40°44′5.5″N 73°59′4.5″W / 40.734861°N 73.984583°W / 40.734861; -73.984583Completed1883Cost$195,000 (over $4 million today)Design and constructionArchitect(s)Thomas Osborne The St. George or The St. George Residence, now functioning under the name of Hot…

Keuskupan TumacoDioecesis TumacoënsisLokasiNegaraKolombiaProvinsi gerejawiPopayánStatistikLuas16.400 km2 (6.300 sq mi)Populasi- Total- Katolik(per 2004)250.000210,000 (84.0%)InformasiRitusRitus LatinPendirian1 Mei 1927 (96 tahun lalu)KatedralCatedral San AndrésKepemimpinan kiniPausFransiskusUskupGustavo Girón Higuita, O.C.D.PetaSitus webwww.diocesisdetumaco.org Keuskupan Tumaco (bahasa Latin: Tumacoënsis) adalah sebuah keuskupan Latin suffragan Latin d…

Kepulauan GrenadineGeografiLokasiKaribiaKepulauanAntillen KecilJumlah pulau32Pulau besarCarriacou, Young Island, Bequia, Mustique, Canouan, Union Island, Mayreau, Petit St Vincent, and Pulau Palm.Luas86 km2PemerintahanNegara Saint Vincent dan GrenadineNegara GrenadaInfo lainnyaGrenadineJulukan: GrenadinePopulasi • Totalperk. 20.880 • Kepadatan194,2/km2 (5,030/sq mi) Grenadine adalah sebuah kelompok pulau-pulau kecil yang terletak di garis antara p…

Angin Sedang Berhembus(The Wind Is Blowing)(風は吹いているKaze Wa Fuiteru)Sampul edisi reguler yang ditampilkan oleh Veranda, Melody, dan HarukaSingel oleh JKT48Sisi-AKaze wa Fuiteiru (Angin Sedang Berhembus) / SenbatsuSisi-BKiss Datte Hidarikiki (Bahkan Ciumanmu Juga Kidal) / UndergirlsJuuryoku Sympathy (Simpati Gravitasi) / Team JEien Pressure (Selamanya Pressure) / Team KIIIWink wa Sankai (Kedipan 3 Kali) / Siswi Pelathan Generasi Ketiga, The Wind is Blowing / Senbatsu (Hanya edisi reg…

Nama ini menggunakan cara penamaan Spanyol: nama keluarga pertama atau paternalnya adalah Herrera dan nama keluarga kedua atau maternalnya adalah López. Héctor Herrera Herrera pada tahun 2018Informasi pribadiNama lengkap Héctor Miguel Herrera Lopez[1]Tanggal lahir 19 April 1990 (umur 33)[1]Tempat lahir Tijuana, Baja California, Mexico[1][2]Tinggi 180 m (590 ft 7 in)[3]Posisi bermain MidfielderInformasi klubKlub saat ini Atletico…

Copa América 2001 diadakan di Kolombia dari 11 Juli hingga 29 Juli 2001. Sebanyak 12 tim terlibat dalam kejuaraan sepak bola bergengsi ini. Dalam kejuaraan ini, Kolombia tampil sebagai juara setelah mengalahkan Meksiko dengan skor 1-0. Sedangkan Honduras dan Uruguay berhasil menembus masuk babak semifinal. Venue Armenia ArmeniaBarranquillaBogotáCaliManizalesMedellínPereira Barranquilla Estadio Centenario Estadio Metropolitano Kapasitas: 29,000 Kapasitas: 60,000 Bogotá Cali Estadio El Campín…

Broken Lives adalah sebuah seri melodrama televisi Turki tahun 2021 yang disutradarai oleh İlknur Uğuz Arslan dan Bekir Dadaş. Seri tersebut menampilkan Meltem Akçöl, Erdem Yilmaz, Mine Cayiroglu, dan Serdar Kamalioglu.[1] Sinopsis Sepasang kekasih, Deniz (Meltem Akçöl) dan Çınar (Erdem Yilmaz) rela mempertaruhkan segalanya demi cinta. Selepas menyelesaikan kuliahnya, Deniz mendatangi keluarganya di Izmir. Sedangkan, Çınar bekerja di Kocabey Holding, perusahaan milik keluargan…

H.MHartopoDr., S.T., M.M., M.H. Bupati Kudus ke-38Masa jabatan9 April 2021 (29 Juli 2019-8 April 2021 sebagai pelaksana tugas) – 24 September 2023PresidenJoko WidodoGubernurGanjar Pranowo Nana Sudjana (Pj.) PendahuluMuhammad TamzilPenggantiBergas Catursasi PenanggunganWakil Bupati Kudus ke-4Masa jabatan24 September 2018 – 26 Juli 2019PresidenJoko WidodoGubernurGanjar PranowoBupatiMuhammad Tamzil PendahuluAbdul HamidPengganti- Informasi pribadiLahir10 Agustus 1967 (u…

Hogan's AlleyKartu lobi Hogan's AlleySutradaraRoy Del RuthDitulis olehDarryl F. ZanuckPemeranMonte BluePatsy Ruth MillerSinematograferCharles Van EngerPenyuntingClarence KolsterPerusahaanproduksiWarner Bros.DistributorWarner Bros.Tanggal rilis 12 Desember 1925 (1925-12-12) Durasi7 rolNegaraAmerika SerikatBahasaBisu (intertitel Inggris) Hogan's Alley adalah sebuah film komedi bisu Amerika Serikat tahun 1925 yang diproduksi dan didistribusikan oleh Warner Bros. Film tersebut menampilkan Monte…

Kembali kehalaman sebelumnya